lina.whAvatar border
TS
lina.wh
Pentingkah Peran Seorang Ayah dalam Pengasuhan Anak?
Hai Moms,menurut Moms pentingkah peran seorang ayah dalam pengasuhan anak itu? Kalau menurut saya, sangat penting. Karena keterlibatan secara aktif seorang ayah juga akan menentukan kualitas tumbuh kembang anak.



Sumber gambar : dokumentasi pribadi


Dalam pengasuhan anak, peran seorang ibu lebih terlihat. Lain halnya dengan peran seorang ayah, yang sangat dominan sebagai pemimpin sebuah keluarga dengan tugas pokok mencari nafkah. Sehingga ayah harus bekerja keras di luar rumah agar dapat memenuhi kebutuhan materi keluarga. Hingga pada akhirnya tugas pengasuhan anak diserahkan sepenuhnya kepada ibu. Padahal dalam pengasuhan anak sebenarnya sangat membutuhkan peran dari kedua orangtua.



Sumber gambar : dokumentasi pribadi


Seorang ibu mendidik anak untuk memiliki karakter penyayang, pemaaf, lembut dan berempat. Sebaliknya, seorang ayah mendidik anak untuk memiliki karakter berani, percaya diri, tangguh, cepat tanggap dan bertanggungjawab. Baik anak itu laki-laki atau perempuan, akan sangat baik untuk memiliki karakter dari didikan kedua orang tua. Tetapi, tidak menuntut anak harus bisa ya, Moms. Karena setiap anak itu memiliki kemampuan dan perkembangan yang berbeda.



Sumber gambar : dokumentasi pribadi


Lantas, apa jadinya ya Moms, jika hanya ibu yang berperan aktif dalam pengasuhan anak? Pasti anak-anak akan kehilangan figure seorang ayah dalam hidupnya. Perkembangan karakter yang seharusnya didapat dari seorang ayah, tidak akan berkembang secara maksimal.


Quote:


Nah,jika para pembaca sekalian ada seorang atau beberapa orang ayah, ingatlah! Anda memiliki peran penting dalam perkembangan anak. Peran Anda sama pentingnya dengan peran seorang ibu. Jadi jangan egois untuk berbagi tugas, ya! Jika anak sedang bersama ayah, tentu ibu juga bisa me time, sehingga pikiran ibu akan fresh kembali.


swiitdebby
cheria021
hiestelle
hiestelle dan 22 lainnya memberi reputasi
23
5.5K
97
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kids & Parenting
Kids & Parenting
icon
4.1KThread4.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.