• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Deretan Chat WA Nagih Utang, Ada yang Santuy Sampai Drama Bikin Geregetan!

masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Deretan Chat WA Nagih Utang, Ada yang Santuy Sampai Drama Bikin Geregetan!

Punya utang belum bayar?
Segera bayar dong, jangan banyak alasan!
Seperti orang-orang ini!
#Viral
#DitagihUtang
#Galak




Utang, adalah uang, barang atau jasa yang dipinjam dari orang lain dan berkewajiban untuk membayar.
Biasanya dalam jangkau dan jarak tempo yang telah disepakati bersama.

Ada beberapa jenis hutang yang sering kita ketahui.
Jenis-jenis ini pun juga mempunyai cara-cara untuk melakukan peminjaman dan pembayaran.


Jenis-jenis utang:
1. Utang tanpa bunga, perseorangan
2. Utang Bank dengan jaminan
3. Utang Negara yang Menumpuk
4. Utang rentenir yang mencekik
5. Utang teman yang tak tau aturan
6. Utang kembali ditambahi
7. Utang baju sampai kendor baru lunas

Dan masih banyak lagi jenis utang lainnya.

Jika orang yang berhutang itu belum terbiasa berhutang, mungkin dia masih mempunyai perasaan untuk segera melunasi utangnya.
Namun jika yang melakukan transaksi utang itu orang yang gak ada kerjaan dan makan hanya dari pinjam kesana-kemari, tentu buat Agan and Sista harus hati-hati.

Jenis palaku utang yang seperti ini, kebanyakan susah saat proses pembayaran, kadang bukannya dapat jawaban baik, ehhh malah Agan yang kenak semprot.

Sebaiknya hati-hati sama orang yang seperti ini, jangan sampai Agan atau Sista yang memberi utang terjangkit serangan jantung karena digalakin.

Lihat chat-chat orang pelaku utang yang lupa kalau punya utang di bawah ini!


1. Ditagih Ngata-ngatain

Ini orang dikasih utang giliran ditagih malah galak bener, pakai segala ngatain miskin pula. Kan kampret!


2. Ngatain Pakai Jenis Hewan

Niat minjemin uang ke teman kan biasanya karena kasihan, dan berharap besok bisa saling bantu ganti. Ehhh apa yang terjadi, rusak pertemanan karena yang dikasih utang gak tau malu, uang mau dipakai ganti malah gak dikasih. Dapat umpatan pula, miris.


3. Santuy

Ini sih santuy banget jawabnya, yang nagih marah ehhh malah nanggapinnya kayak gak berdosa. Mau gimana coba?


4. Diblokir

Wah kalau ini sih keterlaluan, emang sengaja mau lari dari tagihan utang.
Kalau diblokir mau gimana coba?



6. Ibu Presiden

Coba fokus sama nama kontak, masak iya ibu presiden utang.
Mana mau bayar nyicil seminggu 10k.



7. Nego-nego tipis

Masih lumayan lah ada nego-nego sopan, gak nyolot.


8. Gombalan Akhirat

Alasan mau kasih bantu, ehhh gak taunya bantu meringankan beban akhirat.


9. Beneran Burem Kalau Bayar Utang

Bayar utang oyyy, jangan pakai alasan burem tulisan.


10. Diread Doang

Awal nanya lokasi, dijawab.
Ehh giliran ditanya utang cuma diread doang.
Sakitnya tuh di dengkul.


Ada yang mengalami hal di atas?
Atau jangan-jangan Agan and Sista sendiri pelakunya?
Kalau ada utang bayar lah, kan kasihan itu yang ngasih utang, uangnya mau dipakai ganti.

Utang itu hitungannya sampai akhirat loh, jangan sampai nanti di akhirat malaikat nagih utang dan Ente harus bayar pakai ginjal.

Semoga aja sih thread kali ini bisa bermanfaat untuk para Agan yang memberi utang, dan memberi peringatan yang ngutangnya membandel macam noda baju.

Oke, buat Agan and Sista yang sudah membaca jangan lupa jejak Cendol, Rating, Follow dan Komentarnya. Terima kasih!




Penulis: Masnukho
Referensi: di sinidan di sini
sebelahblog
4iinch
zafinsyurga
zafinsyurga dan 31 lainnya memberi reputasi
32
17.8K
176
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.