linalusianaAvatar border
TS
linalusiana
Bebotok Ikan Tapah Ala Kampung Di Kalimantan Barat!



Selamat malam Agan dan Sista. Di manapun kita berada, semoga selalu dalam lindungan-Nya. Aamiin.

Berjumpa lagi dengan Na, membawa sebuah resep masakan ala Lina Lusiana sendiri. Resep apakah itu? Cus, kita langsung ke pokok kayu, eh, pokok permasalahan. Hehe.


Pada tau nggak kalau ikan busuk bisa diolah menjadi masakan yang enak? Pasti sedikit orang yang tahu tentang hal ini, ya. Maka dari itu, Na akan membagikan resep untuk ikan yang sudah busuk, hampir busuk, atau yang lama di simpan di kulkas. Kan, kalau kelamaan kita simpan, dagingnya hancur tidak enak lagi di goreng ataupun di gangan(sayur). Jadi kalau ada ikan dengam ciri-ciri seperti yang Na sebutkan barusan, jangan langsung dibuang. Mari kita eksekusi, ciptakan sebuah resep untuk menemani hidangan kita.




Bahan :



Noted : ikan bisa, kakap, nila, bawal, patin, gabus, toman, senangin, jarau, mas dan lain-lain.




1 kg ikan tapah yang hampir busuk/busuk. Dibersihkan, buang perutnya, potong-potong kemudian di rebus dengan air dalam kuali/wajan. Setelah ikan hancur dan airnya sedikit mengering, buang tulang ikan yang bisa di pilih.


Bumbu halus :


10 iris tipis lengkuas
Seruas kunyit
Seruas kencur
3 siung bawang putih
15 butir bawang merah
1 sdt ketumbar yang belum dihaluskan
1/2 sdt terasi
Garam secukupnya
Penyedap rasa secukupnya
Asam jawa secukupnya


Di masukkan setelah rempah :

1 liter santan kelapa
2 genggam atau 1 genggam ampas kelapa
Irisan daun kencur
1 batang serai di geprek



Cara buat :


Semua bumbu di ulek sampai halus, kemudian masukkan dalam ikan rebus tadi. Aduk-aduk hingga merata. Lalu masukkan santan dan ampas kelapa, serei yang sudah di geprek dan irisan daun kencur. Di aduk rata. Di masak sampai air santan mengering, tes rasa. Kalau sidah sesuai dengan selera, bisa langsang di santap sebagai lauk makan. Yang suka kering, bisa di masak dengan api kecil, sampai ikan tadi menjadi seperti abon. Hasil masakkan yang masih basah, seperti gambar di atas.




Nah, itulah resep yang mampu Na bagikan kepada Agan Sista yang punya hobby memasak. Ataupun, bisa kasih resepnya pada orang terdekat untuk di eksekusi. Hasilnya nanti bisa bagikan pada Na, ya. Pecinta kuliner silahkan merapat! Yang suka mereview masakan, ayuk dicobain resepnya.

Sekian dulu untuk resep kali ini, kapan-kapan Na akan bagikan resep ala Lina Lusiana di trit-trit berikutnya. Kalau ada yang dirasa kurang, janggal, atau perlu dipertanyakan, silahkan bertanya. Ingat, ya! Yang Na masak itu adalah ikan tapah. Ikan jenis air tawar yang hidup berkelana di sungai-sungai daerah Borneo ataupun tempat tinggalnya, Na. Ikan bisa diganti sesuai stok yang ada di tempat GanSist sekalian.

Semoga resep alakadar ini bermanfaat untuk kalian yang suka di dapur bertemankan rempah-rempah dan wajanbya, guys.

Jangan lupa, Cendol dan Bintang untuk diriku.

emoticon-Pelukemoticon-Cendol Ganemoticon-Peluk



Sumber referensi dan gambar : Pribadi


Diubah oleh linalusiana 01-02-2023 07:33
iissuwandi
ceuhetty
tien212700
tien212700 dan 15 lainnya memberi reputasi
16
4.3K
121
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Cooking & Resto Guide
Cooking & Resto Guide
icon
8.8KThread12.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.