fanya06
TS
fanya06
Senam Lansia di Aceh


Halo Gan-Sis, apa kabar? Salam kaskuser di manapun berada. Dewasa ini di masyarakat banyak sekali bermunculan suatu kelompok atau komunitas. Tak jarang suatu komunitas itu terbentuk karena adanya kesamaan hoby diantara setiap anggotanya. Hoby yang bermanfaat dong ya, Gan-Sis. Bukan hoby nyinyirin orang wkwkwk ...

Setiap tanggal 28 September diperingati sebagai Hari Komunitas Nasional. Di mana pada saat itu pasti banyak komunitas-komunitas yang mengadakan suatu acara. Baik berupa perlombaan di dalam komunitas itu sendiri atau perlombaan yang di adakan antar komunitas.

Berkomunitas tidak hanya tentang kemewahan dan juga berbagai hal yang berbau kekinian. Komunitas dapat dibentuk dari hoby atau tujuan yang sederhana. Namun sangat mulia dan bermanfaat bagi kehidupan sehari-hari.

Dan kali ini saya ingin berbagi keseruan berkomunitas versi saya kepada sahabat kaskuser semua.

Jadi, sejak tiga tahun yang lalu, tepatnya di tahun 2016, di desa saya, Desa Atu Lintang Aceh-Tengah, terbentuk sebuah komunitas senam, saya sendiri ikut dalam komunitas senam ini.



Dengan kesepakatan bersama dari semua anggota kelompok kami beri nama, Komunitas Pronalis, nah dari nama komunitasnya Gan-Sis pasti sudah bisa menebak.

Yap, betul banget. Komunitas saya ini adalah komunitas senam yang sebagian besar anggota kelompoknya adalah para lansia. Jadi Pronalis kepanjangan dari Pro Lansia, karena banyak para lansia di desa kami yang memerlukan perhatian lebih agar bisa menjalani hidup sehat.



Komunitas ini juga memiliki tujuan yang sejalan dengan program pemerintah, yaitu GERMAS, atau Gerakan Masyarakat Hidup Sehat. Tak hanya terdiri dari anggota yang sudah lanjut usia, Komunitas Pronalis juga membuka peluang bergabung untuk para anak muda dan juga ibu-ibu yang ingin memiliki pola hidup sehat, juga yang bersedia menjadi pelatih atau instruktur senam. Tentunya dengan rasa sukarela. Terbukti komunitas kami kini sudah memiliki 100 orang member aktif. Dan salah satu teman saya yang juga menjadi anggota sekaligus Instruktur senam yaitu Meilan Ani, mengaku sangat senang dan bangga berkomunitas di Pronalis.



Kegiatan rutin kami lakukan seminggu sekali yaitu setiap hari Jumat, di lapangan desa atau puskesmas. Para lansia dan semua anggota lainnya pun turut serta dan antusias saat melakukan senam pagi yang di iringi dengan musik berirama santai, yang sesuai dengan pola gerakan senam lansia tentunya. Bukan musik metal atau musik rock ya Gan-Sis, wkwkwk ....

Pada hari-hari perayaan seperti hari peringatan kemerdekaan Republik Indonesia yang diperingati setiap tanggal 17 Agustus, kami sering mangikuti lomba antar komunitas di tinggkat kecamatan. Bukan perkara menang atau kalah, tapi lomba ini bertujuan untuk lebih mengenalkan senam bagi kesehatan untuk masyarakat luas.

Adapun beberapa manfaat yang kami dapat dari Komunitas Pronalis, antara lain yaitu :

1. Menjaga Kebugaran Tubuh Para Warga Desa Khususnya Lansia.

Minat warga desa untuk berolahraga terbilang masih rendah, dengan berbagai alasan, seperti sibuk bekerja, dan tidak tahu cara berolahraga yang benar. Untuk itu Komunitas Pronalis ingin membentuk suatu tempat dimana para warga desa juga lansia jadi rajin dan aktif berolahraga, karena menjadi sehat adalak hak dari setiap orang.

2. Senam Dapat Menjadi Terapi Fisik Bagi Lansia

Dengan usia di atas 60 tahun, setiap manusia pasti akan mengalami berbagai penurunan fungsi organ tubuh. Salah satunya menurunnya keseimbangan tubuh. Diharapkan dengan rutin melakukan senam yang diiringi dengan musik, mampu melatih keseimbangan dari para lansia.

3. Mempererat Rasa Persaudaraan

Dengan adanya komunitas ini, setiap warga desa menjadi saling menghormati dan menghargai. Para anggota yang usianya lebih muda juga sangat memperhatikan anggota yang sudah lanjut usia, karena tanpa adanya para tetua kita tidak akan pernah ada. Begitu juga sama halnya dengan anak-anak, sebagai generasi penerus kita di masa depan, melalui komunitas ini juga diharapkan mampu menghasilkan pribadi anak yang sehat jasmani dan rohani. Karena sebelum acara senam dimulai kami pasti berdoa.


4. Melalui Olahraga Senam Masyarakat Desa Menjadi Terhindar dari Berbagai Masalah Kesehatan

Ya Gan-Sis. Kesehatan memang suatu harta yang paling berharga, sehat secara jasmani dan rohani. Dewasa ini selain karena polusi udara dari asap kendaraan bermotor, pola hidup yang tidak sehat juga dapat menyebabkan berbagai penyakit di usia senja, seperti kanker, diabetes, asam urat, reumatik, masalah paru-paru dan lain sebagainya. Setidaknya dengan olahraga senam ini dapat mengurangi berbagai masalah kesehatan yang saya sebutkan tadi.

Tidak hanya dengan senam saja, makanan sehat juga perlu sebagai pendukung hidup sehat, dimulai dari hal yang paling mudah saja, yaitu minum air minral atau air bersih yang sudah dimasak sebelumnya sebanyak 8 gelas per hari, dan juga mengurangi atau menghentikan penggunaan MSG atau penyedap dalam menu masakan sehari-hari, bagi para Agan juga agar tidak merokok.

Nah, itu tadi keseruan dan manfaat dari komunitas yang saya ikuti, bagaimana dengan komunitas Gan-Sis?

Boleh lo berbagi cerita di kolom komentar. Akhir kata saya ucapkan selamat berkativitas, semoga kita semua selalu dalam lindungan Tuhan dan dalam keadaan sehat.

Penulis : fanya06

Sumber referensi : opini pribadi
Suber gambar : dokumen pribadi
Diubah oleh fanya06 18-06-2020 15:46
sebelahblogceuhettyDeYudi69
DeYudi69 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
967
6
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.3KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.