• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Video Pria Membangun Rumah Mainan Dengan 2000 Mie Instan Kadaluarsa, Apakah Ini Aman?

masnukho
TS
masnukho 
Video Pria Membangun Rumah Mainan Dengan 2000 Mie Instan Kadaluarsa, Apakah Ini Aman?

Membangun rumah mainan dari mie instan kadaluarsa?
Lah kok bisa?
Memangnya aman ya?
#Viral
#RumahMainan
#MieInstant




Tingkat kreatifitas antara satu orang dengan orang lain berbeda, ada yang memandang sampah adalah barang tak berguna, namun tidak sedikit juga orang yang bisa merubah sampah menjadi emas, bahkan permata!

Pandai itu bukan dari seberapa tinggi nilai raport, melainkan dari bentuk kerja nyata yang sudah ada dan bermanfaat.

Banyak orang merasa dirinya pandai namun tidak ada bukti nyata apa yang telah dia ciptakan.

Berbeda dengan seorang pria bernama Zhang, pria asal Huadian, Provinsi Jilin, China.
Dia membuat suatu karya untuk masa depan, masa depan siapa?
Masa depan anaknya yang masih ada dalam kandungan!

Dia berinisiatif membuat rumah mainan berukuran 4×4 meter dengan tinggi dua meter dari 2000 bungkus mie instan kadaluarsa.

Zhang mendapatkan pasokan mie instan kadaluarsa tersebut dari temannya yang bekerja di sebuah supermarket.
Dia semula bingung mau untuk apa mie instan tersebut, sayang kalau harus dibuang!




Akhirnya dia pun mendapatkan ide untuk memanfaatkan mie instan tersebut sebagai bahan untuk membuat rumah mainan!

Dia merekatkan satu mie dengan mie lain menggunakan lem lalu mengaplikasikannya menjadi sebuah dinding, dengan telaten dia membuat rumah mainan tersebut demi kecintaannya terhadap calon anaknya!

Setelah memakan waktu lama akhirnya rumah mainan itu pun selesai dibuat, rumah tersebut mampu menyimpan satu ranjang ukuran orang dewasa dan tempat untuk menyimpan barang dan mainan.

Tidak lupa Zhang juga melengkapi rumah mainan tersebut dengan jendela dan ventilasi untuk menjaga sirkulasi udara agar tidak pengap.


Spoiler for Video Pembuatan:


Hal ini menjadi sebuah karya terbaru, sebelumnya memang pernah ada karya serupa, membuat rumah dari botol minum bekas.
Kali ini berbeda, rumah mainan dari mie instan kadaluarsa.

Hasil karya Zhang ternyata tidak hanya menerima komentar positive saja, namun juga mendapatkan komentar negative dari para Netijen!
Mereka menanyakan tentang keamanan bahan dasar pembuatan rumah mainan tersebut, jika dibuat dari mie instan kadaluarsa apa kah itu aman?
Kita semua tentu tahu, mie instan kadaluarsa mengandung jamur yang berbahaya, bagaimana jika itu termakan oleh bayi Zhang?

Namun pihak Zhang tidak menanggapi hal itu.
Sejak berita ini diunggah oleh akun twitter @People's Daily, China
Sudah ribuan orang di seluruh Dunia membagikan kisah ini!

Memang rasa cinta orang tua anak itu teramat besar, rela melakukan hal apa pun asal anak bisa bahagia.
Zhang adalah salah satu orang tua yang patut dicontoh, karena telah mempersiapkan apa yang dibutuhkan anak sedari anak belum ada.

Namun hal yang perlu digaris bawahi, usahakan melakukan hal yangbpositive dan aman jika memang kita mencintai anak-anak kita.

Bagaimana menurut Agan and Sista dengan tindakan yang dilakukan Mr.Zhang?

Apakah itu aman menurut Agan and Sista?
Silakan berbagi pendapat di kolom komentar ya!

Untuk yang sudah membaca thread dari awal, jangan lupa jejak Cendol, Rating dan Follow. Terima kasih!




Penulis: Masnukho
Referensi: di sini


anakjahanam721haz0204anasabila
anasabila dan 6 lainnya memberi reputasi
7
3.9K
54
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.3KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.