dompetjadipeci
TS
dompetjadipeci
Miris! Zaman Plastik, Prediksi Peninggalan Sejarah Di Masa Depan


Ketika para arkeolog melakukan penelitian dengan menggali tanah, fakta mengejutkan ditemukan. Padahal tujuan awal mereka melakukan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana perkembangan zaman pada zaman batu, zaman perunggu, dan zaman lainnya. Namun justru yang ditemukan kebanyakan plastik.

Penemuan tersebut kemudian dijadikan studi lebih lanjut mengenai serpihan plastik pada lapisan sedimen. Studi menunjukkan bahwa beberapa sampah plastik ada yang berasal dari perang dunia ke-2 dan jumlahnya meningkat secara eksponensial bila dihitung hingga tahun ini. Kepala studi Jennifer Brandon dari Scripps Institution Of Oceanography UCL mengungkapkan bahwa “Plastik akan menjadi peninggalan sejarah di masa depan dimana tidak akan hancur dan terendapkan menjadi fosil”.


Serpihan plastik yang ditemukan dalam sedimen dasar laut

Ia juga menambahkan “Dampaknya sangat merugikan bagi organisme laut seperti terumbu karang, kerang, dan tiram. Tapi yang terburuk yakni bisa menjadi materi pelajaran sejarah terbaru. Dimana akan ada penambahan zaman plastik setelah zaman batu, zaman perunggu, dan zaman besi tertulis dalam buku pendidikan kita. Sungguh sangat mengerikan bila anak cucu kita mempelajarinya menjadi materi dasar ketika belajar dibangku sekolah dasar”.


Sedimen yang berisi mikroplastik

Studi tersebut dipublish dalam artikel Science Advances yang menunjukan banyaknya akumulasi serpihan plastik pada sedimen dasar laut California's Santa Barbara dihitung sejak tahun 1834 sampai 2009 dan peneliti mengungkapkan sejak tahun 1945 jumlah plastik di sedimen dasar laut meningkat secara eksponensial (berkali-kali lipat) setiap 15 tahun. Kemudian pada tahun 2010 studi dilanjutkan dan menemukan fakta bahwa jumlah mikroplastik pada sedimen dasar laut meningkat 10x lipat dibandingkan tahun 1945 tepatnya sebelum perang dunia ke-2 dimulai.


Illustrasi bagan anthropocene sebagai materi dasar ilmu arkeolog

Jennifer Brandon juga mengatakan penemuan plastik pada sedimen ini membantu mendasari terjadinya penambahan pada baganAnthropocene. Yakni bagan yang menunjukkan urutan masa-masa ketika aktivitas manusia mulai memiliki pengaruh global terhadap ekosistem Bumi. Penemuan fakta bahwa akumulasi mikroplastik meningkat berkali-kali lipat setelah perang dunia ke-2 dimasukkan kedalam sub kategori Anthropocene yang dinamakan “The Great Acceleration”



Berdasarkan penelitian ini juga ditemukan fakta bahwa sekitar 4.800.000.000 hingga 12.700.000.000 ton sampah plastik rupanya masuk kedalam lautan seluruh dunia tiap tahunnya dan kedepannya jumlahnya selalu meningkat. Pada 2015 saja tercatat ada 400 juta ton plastik yang diproduksi di Amerika Serikat. Peneliti juga memprediksi sesuai model pengukuran ini bahwa peningkatan produksi plastik justru semakin meningkat lagi hingga tahun 2025.

“Pada akhirnya miliaran sampah plastik tersebut akan terendapkan dalam sedimen dan pada peradaban manusia selanjutnya akan menemukannya. Sebab sampah plastik tidak dapat didekomposisi alam bahkan dengan bakteri dekomposer didalam tanah sekalipun” Ujar Jennifer Brandon.


Serpihan plastik (Microplastic) yang tidak dapat berubah sampai kapanpun

Allen Burton selaku Eco-Toxicologist dari University of Michigan juga mengatakan bahwa plastik yang masuk ke lautan tersebut memang bisa terburai atau terpecah menjadi serpihan-serpihan plastik kecil (microplastic) namun masalah terbesarnya yaitu sampai ratusan milyar tahun kapanpun mereka tetap plastik, tidak bisa berubah menjadi senyawa anorganik untuk nutrisi organisme dasar laut dan tentunya meracuni.

—oOo—

Waduh miris juga ya fakta dari penemuan baru-baru ini dimana sampah plastik yang kita buang sembarangan akan mengalir ke lautan dan terendapkan dalam sedimen. Dan yang paling buruk yakni sampai kapanpun sampah tersebut tetap menjadi senyawa plastik walaupun terburai-burai menjadi serpihan kecil. Hingga akhirnya pada peradaban manusia zaman selanjutnya mulai menemukan serpihan plastik dan menjadikannya materi pelajaran sejarah baru yakni “Zaman Plastik” duhh kasihan generasi penerus kita!
emoticon-Sorry


Sumber : Disinidan Disini
Sumber gambar : google.com

buGGy21azid12353bhudymhs100704
bhudymhs100704 dan 18 lainnya memberi reputasi
19
9.8K
186
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.3KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.