InaSendry
TS
InaSendry
Jika Ibu Kota Jadi Pindah


Beberapa waktu lalu presiden telah mengumumkan rencana untuk memindah ibu kota ke Kalimatan Timur, tepatnya di kabupaten Penajam Paser Utara dan kabupaten Kutai Kartanegara. Sebuah keputusan besar ya, Gansist?

Emang ibu kota negara kita ini pernah beberapa kali dipindahkan, dulu semasa penjajahan Belanda. Namun, saat itu pemerintahan masih baru, pastilah tak akan seribet saat ini.

Ane, sih, antara setuju dan tidak setuju. Setujunya memang Jakarta sudah kurang relevan untuk jadi ibu kota. Salah satu alasan saja, misalnya banjir yang kerap terjadi setiap musim penghujan. Padahal Jakarta adalah wajah utama negeri kita. Pasti akan sering jadi sorotan dunia.


sumber gambar

Lantas jika ibu kota dipindahkan ke Kalimantan apakah itu hal yang tepat? Ane sendiri kurang paham juga. Bukan kapasitas ane untuk menilai karena tidak terlalu paham juga. Yang ane tahu dari televisi, menurut pemerintah alasan dipilihnya Kaltim adalah karena adanya ketersediaan tanah milik pemerintah, minimnya potensi bencana di sana dan agar pemerataan pembangunan bisa tercapai. Pemerintah juga mengatakan bahwa nantinya tidak akan menganggu kawasan hutan lindung, karena kota yang dibangun akan menerapkan konsep smart, green and beautiful city.

Namun, yang agak membuat ane bertanya-tanya, nih, apa iya harus dilakukan sekarang juga? Jadi prioritas utama begitu. Sedangkan masih banyak permasalahan lain yang sepertinya juga cukup mendesak untuk dicari solusinya. Misalnya masalah disintegrasi, masalah inflasi, dan masih banyak lagi.

Selain itu, apakah ibu kota baru ini nantinya akan seperti Jakarta yang selalu mengalami urbanisasi dari tahun ke tahun. Jika demikian pasti akan memakan lahan lagi sebagai tempat tinggal. Apakah iya hutan kita akan tetap aman?

Selain hal yang ane sebut tadi, nah, rencana ini kan merupakan mega proyek. Ane baca di beberapa situs berita, pihak luar negeri banyak yang tertarik untuk turut andil dalam pembangunan. Ini pasti akan membutuhkan tenaga kerja dalam jumlah yang besar. Lantas apakah anak negeri yang akan terlebih dahulu mengisi lowongan pekerjaan, sedangkan semakin banyak saja tenaga asing yang menyerbu lowongan pekerjaan di negara kita.

Apapun alasan yang menjadi pertimbangan pemerintah, ane harap ini benar-benar dilandasi sila kelima Pancasila. Keputusan besar yang diambil murni untuk kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia. Seperti harapan kita semua, iya kan, Gansist?
Diubah oleh InaSendry 19-09-2019 13:33
ningdidienanasabila4iinch
4iinch dan 15 lainnya memberi reputasi
16
2.1K
76
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.3KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.