- Beranda
- The Lounge
Berkomunitas, Menambah Wawasan Dan rezeky!
...
TS
linalusiana
Berkomunitas, Menambah Wawasan Dan rezeky!
Membahas masalah komunitas, Na akan bagikan beberapa pengalaman kecil Na soal manfaat berkomunitas nih, Agan Sista tercinta di manapun berada.
1. Menambah pengetahuan ilmu literasi
Na dulunya adalah orang yang buta dalam dunia kepenulisan. Tidak tahu di mana harus meletakkan koma, titik dan lain-lainnya. Sampai sekarangpun masih sering salah, tapi setidaknya sudah bisa sedikit mengetahui ilmu ini dari beberapa komunitas literasi yang Na ikuti. Bisa kenal apa itu PUEBI.
2. Menumbuhkan minat membaca
Na memang sudah dari dulu suka sekali dengan yang namanya membaca. Tapi, karena kesibukan, terkadang tidak punya waktu untuk membaca. Na soalnya kalau sudah membaca, satu novel harus habis dalam sekali baca saja, hahaha. Akhirnya mikir, karena kalau dituruti kesibukan ini, sampai mati juga tidak akan pernah berakhir. Na cari-cari komunitas-komunitas belajar literasi, gabung di sana. Bertemulah dengan orang-orang yang penuh semangat, membangkitkan gairah membaca Na lagi. Jadi sesibuk apapun, Na akan sempatkan waktu untuk membaca walaupun sebentar.
3. Ketemu penulis keren dan berbakat
Di salah satu grup belajar literasi, ada satu orang yang diundang secara khusus untuk mengajari kami-kami yang haus akan ilmu kepenulisan. Beliau salah seorang penulis berbakat dari Kalimantan Selatan. Wah, Na merasa bangga bisa diberikan kesempatan mengobrol, bertanya dan belajar bersama beliau. Di sana juga mendapat beberapa kenalan yang asik diajak berbagi pengetahuan. Kebanyakan dari mereka adalah orang-orang hebat yang sudah lama menggeluti dunia literasi ini.
4. Mendapat sumber bacaan berkualitas
Bukan hanya teman, mentor dan ilmu saja yang didapat, tapi juga mendapatkan sumber bacaan yang berkualitas. Penulis-penulis tersohor yang bukan hanya sehari dua hari di dunia literasi. Saling baca tulisan sesama anggota dengan saling berbagi link. Minta diberi kritik saran sesama anggota.
5. Menjadi penyemangat untuk konsisten menulis
Karena alasan 'sibuk' itu tadi, menulis sering malas-malasan. Tapi sekarang tidak lagi dong, karena Na diberikan kesempatan bergabung dengan beberapa komunitas yang bukan hanya sekadar bisa membagi ilmu pada Na, tapi juga menjadi pemantik untuk menyulut semangat Na. Di suatu Komunitas akan ada list untuk jadwal yang harus kita kerjakan setiap harinya. Jiwa malas Na seakan mendapat tantangan, berkesempatan untuk mengerjakan puisi, quotes, cerpen ataupun cermin. Tenggat waktunya sudah ditentukan oleh admin dari komunitas itu sendiri, sehingga Na semakin terpacu untuk mengerjakan dan menyelesaikannya secepat mungkin. Na yang tadinya suka alasan tidak punya ide, akhirnya mampu menyelesaikan suatu tulisan walaupun itu hanya sebuah cerpen.
6. Kenal banyak orang dan membuka peluang kolaborasi dalam menulis
Kemarin itu ada satu penerbit yang membuka lowongan di penerbitan mereka untuk mencari, admin, layouting, editor dan design cover. Di mulai dari sana, Na mencoba mengikuti seleksi hingga bergabung di komunitas para pelamar. Di sanalah Na bertemu beberapa orang yang sama mengikuti pencarian anggota penerbit itu, kami saling mengobrol macam-macam. Dari beberapa orang yang sempat berkenalan dengan Na, salah satunya dari komunitas yang aktif menulis di Kaskus ini. Dia juga yang mengenalkan Na pada Kaskus dan mengajak Na untuk bergabung di komunitasnya. Salah seorang lagi, rencanya kami akan kolaborasi bikin satu cerita. Di salah satu komunitas yang lainnya, Na sudah mengikuti kolaborasi bikin antologi cerpen.
7. Bisa jadi ajang penjualan karya pribadi
Ini juga, nih!
Salah satu keuntungan memiliki komunitas selain menjalin komunikasi antar sahabat dan kenalan baru, kita bisa memanfaatkan peluang untuk menawarkan dagangan kita. Entah itu kue, souvenir, buku dan lain sebagainya. Apalagi untuk yang komunitas literasi, mereka akan lebih bisa menghargai karya kita, karena mereka tahu, menciptakan sebuah karya itu tidaklah mudah.
________________________________________
Quote:
Sumber : Opini Pribadi
Diubah oleh linalusiana 06-09-2019 13:46
4iinch dan 14 lainnya memberi reputasi
15
2.4K
92
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
924.5KThread•88.7KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya