sekottkAvatar border
TS
sekottk
Emang Kenapa Kalo Beda Warna, Beda Etnis? Kita Semua Tetap Satu!



Hello, selamat datang kembali di thread ane yang sederhana ini gansist!


Emang kenapa deh kalo dia keturunan cina? Kenapa harus dibedakan? Bukankah dia juga sudah termasuk warga negara kita?

Gak tau ya kenapa, hari gini kok masih ada aja sentimen terhadap saudara kita yang kebetulan matanya sipit. Hal ini ane temuin langsung sih di deket kompleks tempat ane tinggal. Dimana ada orang yang matanya sipit, dan membuka sebuah usaha disana. Ada aja tetangga atau temen ane yang merasa risih atau enggan untuk membeli disana. Padahal apa bedanya ya? Kenapa sih harus begitu?

Kalau mau sedikit serius nih, kenapa rasisme masih saja berkembang di negara kita. Hal ini karena adanya kesadaran yang masih sangat rendah. Sebuah kesadaran, dimana kita semua sebenarnya adalah satu. Kita semua adalah satu kesatuan, dimana dirimu adalah diriku, dan diriku adalah dirimu.



Mengutip sebuah petuah dari abang batagor yang sering mangkal di komplek ane, beliau mengatakan bahwa sebenarnya kita semua adalah satu. Meskipun dengan baju yang berbeda, hakikatnya kita semua adalah satu kesatuan. Dimana jika kita menyakiti orang lain, maka hal itu akan berbalik sendiri terhadap kita.

Nah seharusnya dari situ kita bisa belajar, bahwa rasisme merupakan sebuah tindakan yang konyol. Untuk apa sih membeda-bedakan sesuatu yang sejatinya adalah satu. terlebih tindakan rasisme sama saja dengan kita berlaku jahat terhadap orang lain. Sudah tau kan konsekuensi tindakan jahat itu seperti apa? Kebaikan yang kita tanam, akan berbuah dan kita nikmati di kemudian hari. Begitu juga dengan sebuah kejahatan yang kita lakukan terhadap orang lain, maka suatu hari akan berbalik sendiri ke kita. Masih gak percaya? Bisa dicoba sendiri kok. Buktikan saja, karena memang sudah hukum alam semesta seperti itu.



So, udah deh gak ada gunanya lagi kita membeda-bedakan. Mau itu sipit matanya, mau itu warna kulitnya berbeda dengan kita, semuanya tetaplah satu kesatuan. Terlebih lagi hal ini juga sudah tercermin melalui prinsip yang ada pada negara kita tercinta ini, dimana berbeda-beda namun tetap satu jua.

Bukankah akan lebih indah kalau kita bisa menerima perbedaan yang ada menjadi sebuah keberagaman yang menyejukkan mata? Bukankah akan jauh lebih damai hidup ini jika kita bersama untuk bersatu dalam membangun negri ini, yang kaya akan beragam budaya, suku, etnis, agama, dan juga lain sebagainya yang justru semakin menambah cantik perwujudan negara kita yang besar ini. Jadi mulai sekarang, kita sudahi lah permusuhan yang ada. Kita sudahi semua perselisihan yang telah ada selama ini. Kita mulai dari awal, untuk menerima perbedaan yang ada, menjadi sebuah hal yang indah dan juga damai.



Hmm rasanya cukup segitu dulu deh celotehan ane kali ini. Semoga saja bisa menjadi renungan untuk kita bersama ya gan sist. Ane tunggu pendapat kalian di kolom komentar ya. Dan sampai jumpa pada thread ane yang selanjutnya! Kalo ada sih ya... 




Quote:





Tetap Semangat, Tetap Bernafas, dan YNWA





0
287
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.