• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Kisah Tragis 4 Bersaudara Yang Dijual Oleh Ibu Kandungnya Sendiri

ashibnuAvatar border
TS
ashibnu
Kisah Tragis 4 Bersaudara Yang Dijual Oleh Ibu Kandungnya Sendiri

Pertama kali foto itu muncul di The Vidette Messenger of Valparaiso, Indiana pada 5 Agustus 1948. Dalam foto itu terlihat anak-anak tampak berpose dan agak bingung sedangkan ibu mereka yang hamil menyembunyikan wajahnya dari fotografer. Ny. Lucille Chalifoux memalingkan muka dari kamera sementara anak-anaknya menatap kamera dengan heran.


Foto tersebut menceritakan kisah tragis keluarga Chalifoux, yang menghadapi penggusuran dari rumah mereka. Tanpa ada tempat untuk bernaung, sang suami adalah pengemudi truk batubara yang menganggur dan istrinya memutuskan untuk menjual keempat anak mereka. Di foto itu terlihat Lucille Chalifoux menyembunyikan wajahnya dari fotografer. Di puncak tangga adalah Lana umur 6 tahun dan Rae berumur 5 tahun. Di bawahnya ada Milton 4 tahun dan Sue Ellen 2 tahun. Ada satu anak lagi di foto itu yang belum lahir, David, yang nantinya ditakdirkan untuk dijual juga.


Anggota keluarganya menuduh si ibu dibayar untuk memajang foto tersebut. Tapi sayangnya, dia sangat serius untuk menjual anak-anaknya. Amerika pada 1940an adalah tempat yang penuh gejolak untuk hidup. Selama Perang Dunia II makanan dan persediaan dijatah. Bahkan sampai perang berakhirpun masyarakat masih merasakan dampaknya. Ratusan ribu orang kehilangan tempat tinggal dan menganggur, keluarga Chalifoux termasuk di antara mereka.


Rae dan saudara lelakinya Milton dibeli oleh keluarga Zoeteman tetapi tidak secara resmi diadopsi. Rae mengatakan bahwa dia dijual seharga Rp. 50.000 agar ibunya mendapatkan uang karena lelaki yang dia kencani tidak mau mengurus anak-anaknya. Di rumah baru mereka, mereka sering dirantai di gudang dan dipaksa bekerja berjam-jam di ladang. Pada usia 17 tahun Rae diculik dan dirudapaksa, yang menyebabkan dirinya hamil. Dia dikirim ke rumah untuk para gadis yang hamil diusia muda. Setelah kejadian itu dia tidak pernah kembali ke rumah keluarga Zoeteman.


Kakaknya, Milton, bereaksi terhadap pemukulan dan pelecehan melalui kemarahan. Dia menjadi semakin sering berbuat jahat seiring bertambahnya usia. Pengadilan menganggapnya sebagai ancaman bagi masyarakat dan dia menghabiskan bertahun-tahun di rumah sakit jiwa. Anak bungsu David secara resmi diadopsi oleh Harry dan Luella McDaniel, orang-orang yang keras tetapi penuh dengan dukungan dan kasih sayang. Dia ingat ketika naik sepeda hanya untuk melihat saudara-saudaranya dan melepaskan ikatan mereka di gudang.


Mereka tidak tahu apa yang terjadi dengan saudara mereka yang lain. Namun pada 2013 yang lalu mereka berhasil dipersatukan kembali. Lana meninggal pada tahun 1998 karena kanker dan semua catatan adopsinya hilang dalam sebuah kebakaran. Sue Ellen secara sah diadopsi oleh keluarga Johnson. Rae masih menyimpan gaun kotak-kotak berwarna cokelat dan putih yang dipakainya pada hari dia dijual. Dan beberapa catatan usang, hanya itulah yang mereka miliki.


Ibu dari 5 anak itu menikah lagi setelah memberikan anak-anaknya dan memiliki empat anak perempuan lagi. Dia menyingkirkan semua anak, menikah dengan orang lain, memiliki empat anak perempuan lagi. Dia merawatnya dan dia menjual 5 anaknya terdahulu. Milton dan Sue Ellen tidak pernah memaafkan ibu kandung mereka. Mereka mengaggap bahwa ibunya tidak pernah mencintainya, dia bahkan tidak meminta maaf karena menjual anaknya. Ibunya sangat membenci mereka sehingga dia tidak peduli.


Tapi David anak termuda tidak menyalahkan ibunya atas kejadian tersebut. Menurut David semua manusia pasti mempunyai kesalahan meskipun ibunya tidak pernah meminta maaf, tetapi mungkin dia memikirkan anaknya agar tetap hidup dan tidak ingin membawa anaknya dalam kematian.


KOLEKSI THREAD MENARIK

Quote:

Diubah oleh ashibnu 13-08-2019 07:43
indrastrid
anasabila
drenovsky
drenovsky dan 10 lainnya memberi reputasi
11
19K
67
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.