beritapalestinaAvatar border
TS
beritapalestina
Air Bersih Bertahun-tahun Tak Mengalir, Warga Aceh Gantung Meteran di Gapura
Warga Gampong (desa-red) Cot Lamkuweuh, Kecamatan Meuraxa, Kota Banda Aceh gelar unjuk rasa dengan membongkar meteran PDAM di rumahnya secara massal dan menggantungkan Gapura pintu masuk gampong setempat, Minggu (4/8/2019). Aksi tersebut dilakukan sebagai bentuk protes karena air bersih tidak mengalir lancar ke gampong tersebut sudah bertahun-tahun.

Dalam unjuk rasa tersebut, tidak hanya membawa meteran Air, juga membawa mesin pompa air yang selama ini digunakan untuk menyedot air pam (PDAM) dan menuliskan poster dimesin tersebut “Mesin Angin” karena yang sedot angin bukan Air. Sebagiannya juga membawa spanduk dan poster yang bertuliskan kecaman hingga sindiran kepada Wali Kota Banda Aceh dan Dirut PDAM Tirta Daroy.

Dalam aksinya, warga Cot Lamkuweuh turut melampiaskan kekecewaannya terhadap Walikota Banda Aceh lewat berbagai tulisan. Salah satunya adalah menyindir Aminullah sebagai Wali Kota yang doyan terhadap kegiatan yang bersifat seremonial belaka, seperti acara festival dan seremonial lainnya. Aminullah dinilai lupa terhadap kebutuhan mendasar warga seperti kebutuhan air bersih.

“Bek lale ngen Festival, neu pike kiban ie PDAM mengalir,” tulis warga di karton yang dibawanya. “Bek tiep Buleun: Rp #PDAM #Kota Banda Ace,” tertulis di karton itu.

Selain itu juga ada yang tertulis “Rakyat bukan kelelawar menjaga air tiap malam #gemilang,”, bahkan, ada yang menulis “Pak Wali kami tidak minum dan mandi dengan janji, air mengering sampai jauh #savePDAM”.

Keuchik(Kepala Desa-Red) Cot Lamkuweuh, Aprizal dihadapan peserta aksi mengatakan, apa yang dilakukan warganya itu adalah bentuk protes terhadap kinerja Pemerintah Kota Banda Aceh dibawah kepemimpinan Aminullah Usman dan Zainal Arifin. Pasalnya dua tahun sudah kepemimpinan mereka tak ada progres terhadap penyelesaian air PDAM sebagaimana yang dijanjikannya saat kampanye Pilkada 2017 lalu.

Menurut dia, persoalan air PDAM di gampong Cot Lamkuwuh itu sudah menjadi persoalan klasik yang tidak pernah terselesaikan. “Jadi yang anehnya, desa tetangga airnya lancar, hanya desa kami yang tidak ada air PDAM. Kalaupun hidup, warga harus menunggu sampai jam 3 pagi kemudian jam 4 mati,”ujar Aprizal.

Aprizal mengungkapkan, pihaknya sudah berulang kali melaporkan permasalahan air bersih ini kepada PDAM, namun tidak ada solusi. Mungkin ini warga sudah marah, karena sudah beberapa kali melapor, direspon tapi tidak ada penyelesaian, yang ada hanya diminta sabar. Warga tidak bisa sabar lagi, karena selama ini warga membeli air. Ada yang menggali sumur bor tapi airnya kuning.

Sementara itu, salah satu perwakilan warga Hendra Saputra saat diminta keterangan terkait persoalan air ini, Keuchik Cot Lamkuweuh sudah pernah bertemu dengan Wali Kota untuk melaporkan mengenai kondisi air di desanya. Wali Kota saat itu berjanji akan melakukan penyelesaian, namun hingga saat ini tetap belum mengalir.

Meski air tidak mengalir akan tetapi kami harus tetap membayar beban tiap bulannya tanpa memperoleh air bersih sebagaimana hak kami sebagai warga kota, sampai kapan kami harus seperti ini terus,” sesal Hendra dengan tanda tanya.

Hendra menambahkan, apa yang dilakukan warga gampong Cot Lamkuweuh hari ini karena sudah habis kesabarannya dengan cara membongkar meteran. Sebelum hal ini dilakukan, segala upaya telah ditempuh, namun hasilnya tidak ada, air ke gampong mereka tetap tidak mengalir.

“Maka hari ini kami warga Gampong Cot Lamkuweuh akan mengembalikan meteran air PDAM kepada pihak yang memiliki otaritas. Kami hari ini hanya melakukan pengumpulan meteran air dan menggantung secara simbolis di pintu gerbang gampong. Akan tetapi kalau aksi ini juga tidak mendapatkan respon dari pihak yang memiliki otoritas maka kami akan menyerahkan meteran secara langsung apakah itu ke kantor Wali Kota atau PDAM,” tutupnya.

https://www.nusantaraterkini.com/air...ran-di-gapura/

gimana nih kerjaan pdam aceh+walikota?

btw,kampret ga mau ngaku kampret :
[quote]
Selain itu juga ada yang tertulis “Rakyat bukan kelelawar menjaga air tiap malam #gemilang,”,[/quotr]

emoticon-Leh Uga
rifaye
galuhsuda
roninthirst
roninthirst dan 6 lainnya memberi reputasi
7
3K
58
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.8KThread40.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.