• Beranda
  • ...
  • Games
  • Nostalgia Permainan Masa Kecil Yang Bikin Kangen

ShadowHunter611Avatar border
TS
ShadowHunter611
Nostalgia Permainan Masa Kecil Yang Bikin Kangen


Masa kecil merupakan masa dimana seorang anak tumbuh dan berkembang,pada masa itu anak anak juga sangat mudah dipengaruhi oleh lingkungan sekitar baik itu keluarga maupun teman.Seiring dengan perkembangan zaman/teknologi maka anak anak sudah sangat jarang bermain diluar ruangan karena mereka lebih merasa senang dengan gadgetnya,mungkin mereka belum tau ya gimana keseruan permainan anak anak masa lalu? Pasti kawan kawan juga rindu kan dengan keseruan keseruan itu!
Yuk cek permainan permainan tersebut

1.Patok Lele



Sumber gambar : https://mainantradisionalindonesia.files.wordpress.com/2014/04/patoklele.jpg

Patok Lele adalah permainan yang mengandalkan kemampuan menangkap dan memukul secara seimbang.Pemukul dan anak dari permainan ini biasanya terbuat dari gagang sapu.
Cara bermainnya pun sangatlah mudah,Pertamana buat lubang di tanah,kemudian letakkan anak patok lele diatas lubang tersebut,lalu masukkan pemukul kedalam lubang yang sudah dibuat dan angkat ketas sekuat mungkin agar anak patok lele terlempar jauh.Apabila lawan berhasil menangkap anak patok lele maka poin akan diberikan kepada lawan,Jika tidak bisa ditangkap maka kita harus meletakkan pemukul dibelakang lubang dan lawan harus melempar anak patok lele hingga mengenai pemukul.Jika gagal lagi maka kita harus melanjutkan ke tahap kedua yaitu dengan meletakkan anak patok lele senyaman mungkin ditangan kita,lalu lemparkan anak patok lele tersebut dan pukul sekuat tenaga menggunakan pemukul/induk patok lele. .Jika lawan tidak bisa menangkapnya Maka kita harus menghitung sejauh mana anak patok lele tersebut terlempar menggunakan pemukul/induk patok lele dan itu menjadi poin milik kita lagi.
Memang sih resikonya bisa luka luka atau benjol wkwkwkwk,tapi gapapa lah ya namanya juga anak anak yang penting bisa main bareng dan tertawa bersama :v

2.Layang Layang



Sumber gambar : https://cdn0-production-images-kly.akamaized.net/BlpezQTNQ0FusrFixf9K6OA991o=/640x360/smart/filters:quality(75):strip_icc():format(jpeg)/kly-media-production/medias/1644406/original/068625400_1499680669-Layang_layang.jpg

Layang layang adalah salah satu permainan terfavorit saya,walaupun banyak orang mengatakan permainan ini mebosankan tapi menurut saya ada salah satu scene atau kejadian yang paling menyenangkan dalam permainan ini yaitu disaat layangan tersebut putus,walaupun bukan layangan milik kita yang putus,pasti kita juga akan ikut mengejar layangan tersebut,namanya juga buat nambah layangan dirumah wkwkwkwk.
Ketika kita berhasil mendapatkannya makan otomatis hak milik layang sudah berpindah tangan, masa iya ngejar layang jauh jauh buat dikembaliin lagi ke yang punya :v

3.Petak Umpet



Sumber gambar : https://wisdomindonesia.files.wordpr...etak-umpet.jpg

Petak Umpet atau main pong(dalam bahasa Aceh) adalah permainan yang memerlukan kemampuan untuk berlari cepat(kelincahan) dan juga kepintaran dalam mengatur strategi bersembunyi.Terkadang anak anak bersembunyi di atas pohon,pagar rumah orang dan yang paling parah adalah bersembunyi dirumah sendiri :v
Mungkin dia ga mikir kali ya,gatau apa temennya cape nyari eh malah tiduran dirumah.
Cara bermainnya sangat mudah yaitu 1 orang menjadi penjaga dan yang lainnya bersembunyi.
apabila penjaga berhasil menemukan kamu makan kamulah yang akan menjadi penjaga berikutnya.
Hitungan penjaga pun berbeda beda,terkadang kamu bisa memilihnya sendiri misalnya hitung dari 1 sampai 10 (hitungan lambat) atau 1 sampai 50 (hitungan cepat).

4.Pecah Piring



Sumber gambar : https://cdns.klimg.com/merdeka.com/i/w/news/2015/11/01/617281/670x335/pecah-piring-hancurkan-dulu-baru-susun-kembali.jpg

Pecah Piring (bukan piring beneran ya) merupakan permainan yang melatih kerja sama antar tim.Permainan ini dimainkan secara berkelompok yang terdiri dari 5 orang atau lebih.Permainan ini membutuhkan bola tenis atau sejenisnya dan juga pecahan keramik atau tempurung kelapa.
Cara bermainnya pun sangat mudah yaitu cukup melemparkan bola tersebut ke susunan keramik,jika keramik sudah jatuh maka tugas tim penyerang harus menyusun kembali pecahan keramik sedangkan tim lawan harus menjaga keramik agar tidak bisa disusun kembali,tim lawan juga harus berusaha melempar bola kearah penyerang,apabila terkena maka orang tersebut harus keluar dan begitulah hingga seterusnya.Jika tim penyerang mampu menyusun keramik maka poin akan diberikan kepada penyerang.

Itulah beberapa permainan yang sering saya mainkan di masa lalu,kalo menurut teman teman mana nih yang paling menyenangkan? Pastinya bukan main gadget kan wkwkwk

Sumber : Pemikirin sendiri
azid12353
raliakbarrr
tata604
tata604 dan 4 lainnya memberi reputasi
5
1.3K
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Games
Games
icon
38.8KThread15.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.