chikiboysAvatar border
TS
chikiboys
Masjid Futuristik ini Berada di Kota Sydney, Lho!
Assalamu’alaikum Wr.Wb.


 [url=https://www.google.com/url?sa=i&rct=j&q=&esrc=s&source=images&cd=&ved=2ahUKEwiWqpGSl67jAhXKfSsKHW1yD0QQjRx6BAgBEAQ&url=https%3A%2F%2Fwww.thenational.ae%2Fuae%2Fsharjah-ruler-s-visionS E N S O Res-to-life-as-largest-mosque-in-emirate-welcomes-first-worshippers-1.860590&psig=AOvVaw3BGuvwHw-_d8qj5Y0Cv5l5&ust=1562979656463555]Sumber[/url]

                Saat ini, masjid sudah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari umat Islam dimana keberadaannya dapat kita temui hampir di setiap penjuru dunia. Terlebih lagi, desain arsitektur masjid terus mengalami transformasi seiring dengan berkembangnya ilmu arsitektur. Mungkin teringat dengan masjid atau surau yang berada di dekat tempat tinggal yang kebanyakan masih didominasi dengan kubah maupun atap limas tingkat 3 atau 5. Namun, masjid yang berada di wilayah pinggiran Kota Sydney bernama Punchbowl ini menjadi karya arsitektur masjid futuristik untuk saat ini.

                Masjid yang mulai dibangun oleh Candalepas Associatespada tahun 2017 ini memiliki luas 549 meter persegi yang menjadi rumah bagi komunitas muslim setempat dan menyediakan tempat ibadah sekaligus pusat pengajaran agama Islam. Pembangunan masjid ini terbagi menjadi dua tahap. Tahap 1 merupakan konstruksi masjid yang mana dapat menampung hingga 300 jamaah. Sedangkan tahap 2 merupakan gedung untuk komunitas muslim.

                Bangunan-bangunan tersebut diatur pada daerah segi empat yang sebagian terbuka ke satu sisi, untuk memberikan privasi pada siswa dan anggota masyarakat. Konfigurasi ini menciptakan dua halaman yang berdampingan tetapi terpisah. 


                Dari dua halaman tersebut, halaman pertama dapat langsung diakses dari jalan dan berbatasan dengan masjid. Halaman ini berguna bagi jamaah yang hendak keluar masuk masjid. Sedangkan halaman kedua ukurannya lebih besar namun lebih privat yang terpisah dari halaman pertama.



                


               Pada halaman kedua masjid, terdapat gedung administrasi dan ruang kelas komunitas muslim. Halaman kedua ini digunakan untuk mengadakan festival dan acara keagamaan.Desain ini menciptakan fleksibilitas sedemikian rupa sehingga hubungan fisik antar halaman dapat diperlebar, serta memungkinkan seluruh bangunan dapat digunakan untuk pengajaran agama dan kegiatan komunitas lainnya di luar jam sekolah. 




                Salah satu yang paling mencolok dari masjid ini adalah estetika desain yang ada dari luar hingga ke dalamnya. Dari luar dapat terlihat masjid ini memiliki tata letak memanjang ke kanan, yang langsung memiliki dua area berbeda yaitu ruang khusus pria dan wanita disesuaikan dengan pendekatan tradisional yaitu daerah pria yang berada di ruang tengah untuk beribadah. Sedangkan pada bagian dalam masjid terlihat adanya gaya desain futuristik dengan ornamen beton “muqarnas” yang memiliki lubang berdiameter 30 mm untuk atap ruang beribadah yang ditata seperti sebuah lingkaran guna menerangi ruangan saat salat zuhur dan asar. 




Masjidnya sudah bagus dan pastinya bikin betah kalau hendak salat di masjid, apalagi kalau dekat dengan rumah. Jadi, buat apa menunggu tua hanya untuk shalat tepat waktu berjamaah di masjid? Semoga dapat menjadi motivasi bagi siapa pun yang membacanya. Wassalam.


Sumber : Archdaily dan Whiteboard Journal
Diubah oleh chikiboys 12-07-2019 01:39
rafifdx
rizapadlevi
bedypop
bedypop dan 4 lainnya memberi reputasi
5
2.6K
29
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.