adnanami
TS
adnanami
Konsekuensi Menabung Saat Penghasilan Pas - Pasan


Menabung bisa dibilang adalah kebiasaan yang baik. Dengan menabung, kita jadi memiliki uang cadangan yang bisa kita pakai sewaktu - waktu untuk kebutuhan tak terduga, dan menabung juga bisa dikatakan sebagai penenang hati saja. Kalau punya uang simpanan, kan hati jadi tenang daripada nggak punya uang sama sekali. Ya nggak gan?

Dampaknya setiap orang berusaha menabung, dari yang penghasilannya besar sampai yang berpenghasilan pas - pasan. Untuk yang gajinya kecil, menabung memang butuh usaha yang terasa lebih berat. Karena mereka harus berhemat luar biasa demi bisa menabung dana masa depan. Berikut ini adalah hal yang bisa terjadi apabila seseorang berpenghasilan pas - pasan masih memaksakan diri untuk menabung :

Jika uang yang kita miliki sedikit, otomatis kita akan menekan biaya pengeluaran untuk hidup. Seperti biaya makan, hiburan, tempat tinggal dan kebutuhan primer lainnya.

Tak jarang kita lebih memilih untuk membeli bahan makanan dengan harga miring. Yang bisa jadi masa kadaluwarsanya sudah dekat sehingga harganya dikasih murah atau justru agan memilih mengonsumsi makanan tidak sehat (-ex. mie instan, gorengan, dll).

Akibat kebiasaan konsumsi makanan tidak berkualitas dalam jangka waktu yang tidak sebentar tersebut, kesehatan kita pun perlahan ikut terpengaruh. Kekurangan zat gizi tertentu dapat menimbulkan penyakit dari yang ringan seperti sariawan hingga penyakit berat yang sebenarnya adalah akumulasi dari zat berbahaya yang masuk ke dalam tubuh kita melalui makanan. Belum lagi bila daya tahan tubuh kita menurun, penyakit dari luar tubuh siap menyerang tubuh kita. Bila sudah sakit, maka tabungan kita yang akhirnya akan terkuras juga.

Dalam hal hiburan pun seseorang yang berhemat akan cenderung menahan diri untuk mengurangi kegiatan entertainmentseperti nongkrong di luar, nonton bioskop, piknik, dan karaoke yang sebetulnya kita perlukan juga untuk melepas penat sesaat dan relaksasi pikiran. Tanpa sadar, berhemat berlebihan dengan mengorbankan hiburan untuk diri sendiri juga berdampak pada level stress seseorang yang kian meninggi.

Kurangnya intensitas refreshing membuat seseorang mudah stress. Ujung - ujungnya kesehatan mental ikut terpengaruh juga. Mungkin kita jadi orang yang gampang sedih tanpa alasan, mudah marah, mudah tersinggung, dan nggak asik di pergaulan. Mungkin menurut agan ilustrasi ini tampak lebay ya hehe, tapi faktanya bila pikiran sumpek dan suasan hati buruk pasti akan membuat aura kita jadi aneh.

Menurut agan dan sista sekalian, layak nggak sih kita mengorbankan banyak hal seperti hal - hal yang ane sebutkan di atas hanya demi punya tabungan semata?

Sumber referensi :
youtube.com/Satu Persen

Sumber gambar :
pexels.com/maitree rimthong


Jika thread ini dirasa bermanfaat, silahkan komentar di bawah, share thread ini, kasih cendol, bintang lima dan follow adnanami di kaskus ya, Gan dan Sista!
rojabmaulanaswiitdebbycheria021
cheria021 dan 26 lainnya memberi reputasi
27
10.8K
191
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.4KThread81.2KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.