pcjamesAvatar border
TS
pcjames
4 Band Nu Metal Favorit Ane


Hai agan agan, balik lagi dengan ane PCJAMES. Hari ini ane akan menulis thread lagi nih gan. Kali ini ane akan menulis sesuatu yang udah lama banget ane gak bahas yaitu Musik Metal ! Yap, terakhir kali ane menulis thread tentang metal yaitu Tahun Lalu dan thread itu rame banget dengan perdebatan. Dan akhirnya hari ini ane akan menulis tentang "selera musik" pribadi ane soal Metal.


Yang akan ane bahas hari ini adalah Nu Metal. Nu Metal sendiri adalah fusion genre dari Hevay Metal dan Alternative Metal. Nu Metal juga kental dengan campuran unsur Rap, Hip Hop dan Electronic Music karena bukan benar benar metal murni. Meskipun subgenre ini sering disebut "cemen" oleh banyak metalhead, ada banyak band band hebat yang bermain di scene musik ini dan menghasilkan banyak lagu lagu hebat. Maka dari itu, berikut 4 Band Nu Metal Favorit Ane !

1. Linkin Park


Yap, band Nu Metal kesukaan ane adalah Band Nu Metal yang bisa dibilang paling terkenal di dunia yaitu Linkin Park. Terlalu mainstream yak gan hehehe. Linkin Park adalah Band asal Agoura Hills, Amerika Serikat yang terbentuk pada tahun 1996. Band ini sendiri awalnya mengusung genre Nu Metal dan lama kelamaan menjadi Alternative Metal dan bahkan melemah lagi menjadi Alternative Rock. Band ini sudah memiliki nama yang besar, kesuksesan luar biasa, dan juga banyak lagu lagu hebat. Namun, sayang sekali ikon dari band ini yaitu Chester Bennington sebagai sang vokalis telah tiada. Hal yang paling ane suka dari band ini adalah lagu lagunya yang bermakna dalam, scream dan vokal melodis nan merdu dari Alm. Chester, rap dari Mike Shinoda serta sentuhan musik elektronik di lagu lagu mereka yang sangat menyatu dengan Metal itu sendiri. Beberapa lagu LP favorit ane yaitu Papercut, Faint, Castle Of Glass, Lost In The Echo.

2. Slipknot


Di nomor dua masih ada band yang sangat mainstream di scene musik Nu Metal gan yaitu Slipknot. Slipknot adalah band Nu Metal asal Iowa, Amerika Serikat yang telah terbentuk sejak 1995. Slipknot ini terkenal dengan segala keunikannya gan. Dari member bertopeng hingga anggota band yang bejibun (9 Orang). Berbeda dengan Linkin Park, Slipknot ini bisa dibilang lebih konsisten dalam mengusung genre Nu Metal. Slipknot sendiri telah merilis 5 Album dan akan merilis album ke 6 tahun ini. Bisa dibilang, musik musik Slipknot memiliki unsur metal yang lebih kental dan lebih keras dibanding band Nu Metal lainnya. Hal yang ane suka dari Slipknot ini adalah scream + vokal Corey Taylor serta distorsi dan alunan musik dari lagu lagu mereka. Serta permainan drum dari mantan drummer mereka Joey Jordison. Lagu lagu Slipknot favorit ane antara lain Psychosocial, The Devil In I, Duality, Left Behind.

3.  KoЯn


Selanjutnya ada band Nu Metal yang diisi oleh mamang mamang Gimbal nan sangar yaitu KoЯn. KoЯn adalah band Nu Metal asal California, Amerika Serikat. Band ini telah terbentuk sejak tahun 1993. KoЯn sendiri telah merilis 12 Album. Ciri khas dari musik band ini yang berbeda dengan band band nu metal lainnya adalah unsur musik elektroniknya. Ketimbang LP dan Slipknot, musik musik dari KoЯn ini cukup kental dengan dubstep apalagi di lagu lagu utama mereka. Mereka juga pernah berkolaborasi dengan DJ Dubstep nomor 1 di dunia yaitu Skrillex. Hal itu juga merupakan salah satu hal yang paling ane suka dari band ini. Lagu lagu KoЯn favorit ane antara lain adalah Get Up, Narcissistic Cannibal, dan Daddy.

4. System Of A Down


Dan band Nu Metal terakhir di list ini adalah band yang berisi orang orang keturunan Armenia yaitu System Of A Down. System Of A Down adalah band Nu Metal asal California, Amerika Serikat yang telah berdiri sejak 1994 dan pernah hiatus sejak tahun 2006 dan kembali bermain pada tahun 2010. System Of A Down juga dikenal sebagai band yang bersisi orang orang keturunan Armenia. Pentolan dari band ini yaitu Serj Tankian juga merupakan salah satu vokalis band Metal paling terkenal. Nah, perbedaannya dengan band band Nu Metal diatas, bisa dibilang SOAD adalah band Nu Metal yang paling jarang mencampurkan musik elektronik ke dalam musik mereka. Hal yang ane suka dari band ini adalah irama dari lagu lagu mereka yang lebih asik dan bersemangat. Serta alunan musiknya yang bisa dibilang naik turun. Beberapa lagu SOAD favorit ane antara lain Chop Suey, Fuck The System, dan BYOB.

Sumber : Wikipedia

Kenalan Sama TS :

This Is Me (Perkenalan TS)



jmontefiore
ranger.somplak
augiesiswoyo
augiesiswoyo dan 8 lainnya memberi reputasi
9
6.4K
93
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Music
Music
icon
19.7KThread8.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.