babygani86Avatar border
TS
babygani86
3 Aturan Bijak dalam Berutang agar Tidak Harus Bunuh Diri Hanya Karena Masalah Utang
Kala kamu menuduh aku Menteri Pencetak Utang, Kami bekerja siang malam Menyediakan jaminan, agar 96.8 Juta rakyat terlindungi dan tetap sehat. Merawat Ratusan ribu sekolah dan madrasah, agar mampu memberi bekal ilmu dan taqwa, bagi puluhan juta anak-anak kita untuk membangun masa depannya.

Itu adalah penggalan puisi Sri Mulyani ketika dituduh sebagai “kementerian pencetak utang”.

Sementara itu ada Zulfadhli yang merupakan seorang sopir taksi Blue Bird, ditemukan tewas di dalam kamar kosan di kawasan Mampang, Jakarta Selatan. Zul meninggalkan surat wasiat yang tidak hanya berisi pesan kepada keluarganya, tetapi juga kepada Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Dalam surat wasiat tersebut, Zul meminta lembaga pengendali institusi keuangan itu untuk menghentikan praktik pinjaman online. Almarhum Zulfadli meminjam uang Rp500 ribu dari salah satu pinjaman online.



Utang pada dasarnya sudah menjadi bagian yang tidak bisa dipisahkan dalam sejarah kehidupan manusia. Sejak terciptanya uang dengan beragam bentuknya sebagai alat bayar, mungkin utang atau pinjam meminjam dengan adanya sejumlah kompensasi saat membayarnya sudah timbul.

Sama seperti transaksi keuangan lainnya, utang sebenarnya adalah perantara untuk mendapatkan suatu tujuan. Jadi utang adalah kendaraan kita dalam mencapai tujuan tertentu. Oleh karenanya keberhasilan pencapaian atau mencapai tujuan tadi sangat dipengaruhi oleh bagaimana kita mengelola kendaraan tadi dengan baik. Ibarat mobil, untuk mencapai tujuan tertentu kita harus bisa mengelola waktu, emosi dan cara mengendarai kendaraan tadi.

Dalam perencanaan keuangan, utang bukanlah menjadi sesuatu yang tahu untuk dibicarakan, bahkan dalam skala prioritas, pembayaran utang bahkan harus didahulukan dibandingkan dengan melakukan investasi apalagi dibandingkan konsumsi.

Utang pada dasarnya membantu kita untuk memperoleh sesuatu aset yang belum saatnya kita miliki, membantu masalah keuangan untuk jangka pendek, dan juga alternatif pendanaan sebelum kita menggunakan dana kita yang belum cair.



Karena itulah, penggunaan utang tidak boleh sembarangan. Sebab hukum dalam utang itu jelas yaitu ketika kita berutang maka kita harus membayar. Tidak ada alasan lain.

Karena harus bayar, maka saat berutang kita memang harus benar benar pintar dalam pengelolaannya. Dimulai dengan tujuan pengambilan utang, besaran utang yang akan kita ambil, dan terakhir darimana utang itu diambil.

Masalahnya, kita sering membalik urutan tadi. Karena kemudahan untuk mengambil maka kita menganggapnya sebagai kesempatan untuk mendapat uang tambahan. Padahal kita belum mengetahui bagaimana sistem di lembaga pemberi utang tadi, besaran tidak disesuaikan dengan kemampuan bayar dengan anggapan “karena mudah, maka kalau bisa banyak kenapa harus sedikit?” Pada akhirnya ketika dana itu cair, tidak jelas tujuan pengambilan utang akibatnya kebanyakan digunakan untuk memenuhi keinginan yang tidak jelas.

Walaupun utang itu diperbolehkan dalam pengelolaan keuangan, namun sumber dana dari utang ini memang tidak dianjurkan untuk diambil secara sembarangan. Perlu kepiawaian dalam mengelola dan menggunakannya sebagai bagian cara untuk meningkatkan aset atau kekayaan kita.



Sekadar untuk diketahui, hamper tidak ada orang kaya yang tidak punya utang. Tapi memang mereka tahu bagaimana cara menggunakannya, untuk apa tujuannya dan ke mana utang itu diambil.

Karena memang tidak dilarang, maka sampai saat ini menggunakan utang masih diperbolehkan asal dengan aturan :

Quote:


Quote:


Quote:


Terakhir, waktu lebih berharga dari uang. Anda bisa mendapat lebih banyak uang tapi tidak bisa mendapat lebih banyak waktu.


Spoiler for Referensi:


Diubah oleh babygani86 30-04-2019 06:22
TissueM4gic
bombardirdah
tien212700
tien212700 dan 12 lainnya memberi reputasi
13
10.9K
92
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Perencanaan Keuangan
Perencanaan Keuangan
icon
9.1KThread5.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.