juraganmixmogeAvatar border
TS
juraganmixmoge
Skuter Lambretta Matic Resmi Masuk Indonesia


Demam mods yang bikin brotherhood antar-skuteris, terutama Vespa dan Lambretta klasik, akhirnya komplet setelah versi modernnya kini juga sama-sama ada di Indonesia. 

Kalau Vespa matic sudah cukup lama berkutat di dalam negeri, kini giliran Lambretta matic yang unjuk gigi dengan tipe V-Special.



Lambretta Indonesia sendiri berada di bawah naungan PT Skuter Motor Indonesia (SMI). Keberadaan SMI sebagai penaung bukan cuma akhirnya membuatnya resmi beredar untuk pasar dalam negeri yang diawali di kawasan Jakarta.

Dalam seremoni yang berlangsung di Jl Ampera 4 ini, ditegaskan pula kalau akhirnya Lambretta punya rumah yang sahih. Sebab, setelah sempat berada di tangan PT MSPS, kini SMI yang merupakan anak dari PT Brum Brum memegang lisensi penuh atas distribusi skuter Lambretta di Indonesia.

“Demand yang kuat dari Lambretthusiast Indonesia serta magnitude dari brand Lambretta jadi dua alasan utama PT Skuter Motor Indonesia akhirnya memutuskan membawa Lambretta kembali mengaspal di Indonesia,” kata Ade Sulistioputra, CEO PT Brum Brum.



Jadi, penyuka skuter termasuk mereka yang sudah terjangkit virus mods akhirnya bisa merasa lebih komplet. Kultur itu juga yang diakui Ade menjadi fondasi dari Lambretta Indonesia.

“Skuter daily ini buat mereka yang pengin kelihatan something old school, dan (berangkat) dari film, dari music, culture (mods). Ini buat mereka penyuka motor yang fun to ride, yang enggak ribet. Dipakai weekend juga enak. Boncengan sama pacar, anak, istri,” ujarnya.

Pada malam peluncuran Selasa (23/4/2019) itu juga, Lambretta sudah bisa diorder dan akan masuk bulan Agustus mendatang. Nah, soal pilihannya, Lambretta memperlihatkan V125 Special dan V200.

“Skuter daily ini buat mereka yang pengin kelihatan something old school,  dan (berangkat) dari film, dari music, culture (mods)”

Spesifikasinya begini. Dua-duanya sudah pakai lampu LED dan modelnya heksagonal khas Lambretta. Dua-duanya juga dibekali sepasang indikator LED, glove box dengan fasilitas pengisian daya 12 V, desain unik di lampu belakang berbasis LED.



Kompartemen bagasi terlihat memanjang. Cukuplah untuk helm klasik yang kanan-kirinya bahan leather. Satu yang unik juga, speedometer-nya analog, tetapi punya layar digital untuk informasi RPM, voltmeter, dan jam.

Mesin V200 berkapasitas 169 cc dan terkesan kurang lazim a.k.a unik. Sedangkan mesin V125 Special berkapasitas 124,7 cc. Dua-duanya sudah EFI, CVT, standar emisi Euro IV, fork teleskopik. Tapi  suspensi belakangnya beda-beda. Sebab, yang V200 pakai double dan punya sistem rem ABS.

Harga Lambretta V200 sendiri Rp 52,5 juta, sedangkan tipe V125 Special dibanderol Rp 44,5 juta. Harga ini katanya sudah on-the road Jakarta, sudah termasuk PPn, PPh, BBN, dan biaya administrasi untuk wilayah Jakarta dengan status motor pertama. Nah, gimana? Harganya juga beda tipis sama Vespa ya. Silakan timang-timang sendiri….



SUMBER GRATIS 


Diubah oleh juraganmixmoge 23-04-2019 15:24
0
2.1K
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
Otomotif
icon
27.7KThread14.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.