• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Pacaran Ingin Mengubah Pasangan Menjadi Seperti yang Kita Inginkan? SALAH BESAR!

rendyconanAvatar border
TS
rendyconan 
Pacaran Ingin Mengubah Pasangan Menjadi Seperti yang Kita Inginkan? SALAH BESAR!




Jaman sekarang pacaran memang banyak syaratnya ya. Kemarin sempat viral di twitter mengenai seorang wanita yang mencari pria dengan maksimal gaji 30 juta. Sempat gue tulis di sini:

Dicari Cowok Gaji 30 Juta Per Bulan Duda Gak Masalah. Berminat Gan?

Kebanyakan orang pacaran selalu punya motivasi menjadikan pasangannya jauh lebih baik sebelum bertemu dan sesudah bertemu dengannya. Pastinya hal ini tentu saja baik, tapi terkadang kita terlalu memaksakan kehendak diri kita untuk mengubah pasangan. Contohnya yang paling terlihat itu adalah Milea terhadap Dilan (di Filmnya Dilan 1991). Udah pada nonton belum filmnya? Nanti gue dibilang spoiler lagi emoticon-Hammer





Sumber gambar: movieden.net


Bagi yang belum nonton silahkan nonton terlebih dahulu filmnya, gue asumsikan semua sudah nonton karena kalau gue analogikan menggunakan film ini pasti pada nangkep maksudnya apa emoticon-thumbsup

Seperti yang sudah kita tahu di film ini sangat romantis di mana sepasang lelaki dan wanita bertemu menjadi sepasang kekasih. Milea tahu kalau Dilan menjadi kepala di dalam geng motornya, memiliki jabatan dan dihormati. Milea akhirnya bilang kalau dia gak suka kalau Dilan ikut-ikutan geng motor. Wait! Milea dari awal udah tahu nih kalau Dilan ikutan geng motor, bahkan udah tahu juga jadi salah satu pemeran penting di dalam gengnya tersebut. Akhirnya Milea pengen kalau Dilan gak seperti itu walau awalnya tahu sebelum mereka kenal, Dilan sudah seperti itu emoticon-Gila

Kejadian ini ada dua kemungkinan, Milea berhasil membuat Dilan tidak ikut-ikutan geng motor lagi atau membuat Milea kecewa dengan pilihan Dilan yang tetap memilih ikut geng motor. Bukankah kita seringkali berpikir sepreti itu?

“Nanti kalau udah pacaran sama gue, gue akan membuat dia berhenti merokok.”

Parahnya ada yang berpikiran:

“Nanti setelah menikah, gue akan membuat dia jadi cewek yang pengertian sama suami.”

Padahal waktu pacaran gak pernah pengertian tapi harapannya begitu tinggi. Membuat pasangan kita menjadi lebih baik itu baik tetapi kalau kasusnya seperti di atas mungkin harus siap-siap kecewa juga. Di mana awalnya sudah seperti itu tapi selalu saja punya niat mengubah pasangan emoticon-Hammer (S)







Motivasinya baik tapi menurut gue keliru karena tidak semua orang bisa mengikuti hal seperti itu kecuali kalau pasangan kalian bucin abis! Bucin (budak cinta) dan karena pasangan jadi lebih baik juga banyak tapi lebih banyak yang akhirnya berakhir putus karena beda visi, beda tujuan, dll emoticon-EEK!




Coba renungkan hal ini, kalau kalian dalam keadaan seperti ini atau punya tujuan yang sama seperti Milea berarti kalian harus siap-siap juga kecewa. Daripada dapet pasangan yang suka ini itu tapi kalian gak suka dan gak bisa terima mending jangan daripada ke depannya bermasalah. Kecuali kalau kalian tahu pasangan kalian kekurangannya apa dan bisa terima, silahkan lanjut emoticon-thumbsup

emoticon-cystg




Sumber Tulisan: Asli Tulisan TS emoticon-Peace

emoticon-nulisah





anasabila
4iinch
milktoasthoney
milktoasthoney dan 16 lainnya memberi reputasi
17
11.7K
283
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.