ikardusAvatar border
TS
ikardus
Diguyur Hujan, Massa di Depan Rumah Prabowo Bubar 3 Jam Lebih Awal
JAKARTA, KOMPAS.com - Massa yang berkumpul di depan rumah calon presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan membubarkan diri, Jumat (19/4/2019).

Mereka membubarkan diri pukul 16.10 WIB atau 3 jam lebih awal dari jadwal selesainya acara Syukur Kemenangan Indonesia. Mereka membubarkan diri lebih awal lantaran diguyur hujan.

Sebelumnya Sekretaris Jenderal Persatuan Alumni (PA) 212 Ustadz Bernard Abdul Jabbar mengatakan bahwa acara ini akan selesai setelah shalat Isya atau pukul 19.00 WIB.

Ketua Umum PA 212 Slamet Ma'arif yang saat itu berbicara di panggung meminta agar massa bubar dengan tertib.

"Karena hujan jadi kita bubar pulang ke rumah masing-masing. Jangan lupa kawal TPS masing-masing," ucap Slamet, Jumat (19/4/2019).

Adapun, acara dengan tema Gema Nisfu Sya'ban sekaligus ucapan syukur kemenangan Prabowo-Sandiaga ini direncanakan berlangsung dari pukul 13.30 hingga 19.00 WIB.

Baca juga: Karangan Bunga Ucapan Selamat Terpilihnya Prabowo sebagai Presiden Hiasi Kertanegara

Mulanya acara ini akan digelar di Kawasan Monumen Nasional (Monas) pada Jumat (19/4/2019) mulai pukul 19.30 WIB.

Namun, lokasinya dipindah agar tidak berbenturan dengan perayaan Jumat Agung atau Paskah di Gereja Katedral.

https://megapolitan.kompas.com/read/...jam-lebih-awal
2
3.6K
55
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.9KThread40.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.