• Beranda
  • ...
  • Photography
  • Keren Banget! Hasil Fotografi Mainan ini Sekilas Kayak Editan dari Photoshop

silviaaa444Avatar border
TS
silviaaa444
Keren Banget! Hasil Fotografi Mainan ini Sekilas Kayak Editan dari Photoshop

Saat pertama kali melihat karyanya, nggak sedikit yang menyangka jika foto jepretan Mitchel Wu ini merupakan sebuah hasil editan photoshop. Padahal fotografer mainan profesional ini hanya menggabungkan kepiawaiannya dalam fotografi, mainan, dan menciptakan efek praktis yang membuat foto seolah menjadi lebih hidup. 




Profesinya sebagai fotografer mainan dimulai dari sebuah keisengan. Awalnya Mitchel Wu memang merupakan seorang fotografer wedding dan potrait. Namun dalam kesibukannya pada pekerjaan, Wu merasa jika ia telah melewatkan banyak waktu untuk berkumpul bersama dengan putrinya yang tercinta. Sehingga pada tahun 2015 ia memutuskan untuk pensiun dari pekerjaannya agar bisa lebih memiliki waktu luang bersama dengan keluarganya.




Nah, emang si Wu ini walaupun pensiun jiwa tapi fotografernya tetep jalan Gan. Di tengah-tengah waktu luangnya, ia melihat fotografi mainan di media sosial. Karena merasa aneh tapi menarik, karena penasaran akhirnya ia pun mencobanya dan malah merasa enjoy dengan dunia fotografi mainan ini.




Meskipun sama-sama fotografi tapi sangat berbeda dengan bidang sebelumnya, Mitchel Wu mengaku nggak kesulitan Gan dalam menjalani fotografi mainan ini. Untuk menghasilkan sebuah foto, ia hanya memerlukan waktu selama kurang lebih beberapa menit dan paling lama hanya beberapa jam. Iya sih bikin fotonya emang cepet, tapi sebelum mulai menjepret, Wu harus membuat sketsa ilustrasinya dulu berbekal dari ilmu ilustrasi yang pernah ia dapatkan semasa sekolah fotografi. Melalui konsep dan sketsa yang dibuat, Wu jadi tahu nih Gan apa yang harus dilakukan untuk membuat foto tersebut, bagaimana mengatur posisinya, dan alat apa yang akan digunakan.


Hasilnya pun nggak diragukan lagi, keren banget! Nggak sedikit orang yang menyangka jika karyanya merupakan hasil photoshop. Padahal ia hanya menggunakan software tersebut untuk keperluan finishing touch saja. Gokil abis deh!




Untuk membuat sebuah foto yang ciamik ini, Wu mengaku jika inspirasinya datang hanya dari kehidupan sehari-hari. Untuk masalah tekniknya pun ia kerap kali hanya mengandalkan internet untuk lebih mengeksplor cara apa yang harus ia pakai.  Dalam membuat sebuah foto ia menggunakan kamera Canon 5D Mark III dengan lensa Canon 135L f/2.0, meski begitu, jika Agan tertarik juga untuk membuat foto seperti karya Wu ini, nggak perlu kamera yang mahal kok untuk mencobanya. Karena menurut Wu, kekuatan fotonya ada pada cerita yang dibuat.




Baginya, hal yang paling penting adalah cerita dan konsep yang menarik, selanjutnya akan diikuti oleh teknik yang tepat untuk membantu mendapatkan gambar yang diinginkan. Wuih, mantap banget kan Gan? Gimana nih langsung tertarik buat nyoba bikin di rumah? Kalau Agan pengen kepo-kepo, coba kunjungin aja instagramnya yang bernama @mitchelwuphotography




Kalau dilihat-lihat, foto hasil karya Mitchel Wu ini emang bercerita banget ya Gan. Ini dia nih kalau Agan penasaran sama beberapa jepretan Wu. Cekidot!


Quote:


 
Gimana nih menurut Agan? Emang kayak editan banget ya efeknya!


orangemonkey
ekatse
darmawati040
darmawati040 dan 26 lainnya memberi reputasi
27
16.7K
86
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Photography
Photography
icon
14.2KThread4.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.