depata.prasetyaAvatar border
TS
depata.prasetya
Misteri Tanjakan Maut Gombel





Apa kabar Para Pecinta Horrordimana pun kalian berada
Semoga mereka yang tak kasat mata selalu menemani kalian.



Jalan merupakan tempat kendaraan berlalu lalang. Jalan biasanya mempunyai tanjakan, belokan, dan turunan. Namun apa jadinya jika jalan yang sering digunakan oleh orang-orang yang menggunakan kendaraan untuk aktivitas sehari-harinya menjadi tempat yang mengerikan dan bahkan bisa membuat nyawa kita melayang secara tiba-tiba.

Di Semarang tepatnya di daerah Semarang Selatan ada yang namanya “Tanjakan Gombel”. Memang hanyalah sebuah tanjakan biasa. Namun faktanya, tanjakan gombel sudah sering memakan korban jiwa baik itu pengendara roda dua maupun roda empat.

Warga setempat mempercayai bahwa tanjakan gombel merupakan daerah angker. Sering kali terjadi penampakan atau hal-hal gaib yang terjadi di kawasan bukit gombel tersebut. Para masyarakat juga mempercayai bahwa di kawasan bukit gombel banyak sekali makhluk gaib yang ada di kawasan bukit gombel.

Percaya atau tidak, namun faktanya pada zaman kolonial Belanda, lintasan kawasan di bukit gombel tersebut sudah puluhan bahkan ratusan orang yang menjadi korban kecelekaan di kawasan tersebut.

Konon katanya sebelum adanya kawasan gombel, tempat tersebut pernah digunakan sebagai area pemakamaan, tepatnya pada masa kolonial. Maka dari itu, jika sering terjadi kecelakaan atau longsong di tanjakan gombel, masyarakat sekitar percaya bahwa hal tersebut terjadi karena para makhluk gaib yang merasa marah karena pertapaan mereka terganggu.

Mungkin kalian tau atau pernah mendengar tentang hantu bernama Wewe Gombel. Nah, di tanjakan gombel inilah yang sering dikabarkan terjadi penampakan Wewe saat sedang melintas di tanjakan ini. Dan biasanya jika terjadi kecelakaan karena hantu wewe gombel, maka penduduk setempat akan memotong sapi lalu kepalanya ditanamkan disitu. Namun, kepercayaan adat tersebut sudah mulai kurang terdengar namun masih banyak yang percaya.

Spoiler for Wewe Gombel:


Bukan hanya hantu Wewe Gombel saja, namun sebagian besar korban kecelakaan mengaku melihat sesosok perempuan yang mengenakan busana berpotongan panjang berwarna putih. Sesosok tersebut sering kali melintas secara tiba-tiba atau juga melambaikan tangan di pinggir jalan dan mengakibatkan kecelakaan di kawasan tersebut.

Indahnya pemandanga di bukit gombel tersebut juga sering dijadikan tempat pasangan muda-mudi untuk berpacaran. Biasanya para pasangan muda-mudi tersebut bermesraan di tepian bukit sambil memandang panorama laut dan kerlap-kerlip lampu di kota Semarang di malam hari.

Namun, dibibir bukit itulah sering terjadi penampakan sesosok makhluk halus yang dipercaya merupakan sesosok Genderuwo. Para pasangan yang pernah melihat penampakan genderuwo tersebut mengaku mencium aroma ketela yang dibakar sebelum melihat sesosok genderuwo tersebut.

Penampakan sesosok genderuwo tersebut biasanya bergelantungan di pohon sekitar bibir bukit tepatnya samping Hotel Alam Indah dan sering berseliweran di belakang mereka saat sedang bermesraan. Menurut petugas satpam Hotel Alam Indah, hantu-hantu yang sering menampakan dirinya itu adalah Makhluk penghuni istana setan yang sering bergentayangan di sekitar lokasi perbukitan dan tanjakan gombel.

So, gimana GanSist ? apa kalian percaya kalau sering terjadinya kecelakaan di tanjakan gombel merupakan ulah dari “Makhluk Halus” yang berada di sekitar itu ? Komen dibawah.






Sumber : Google, Opini Pribadi



Diubah oleh depata.prasetya 24-02-2021 02:42
nona212
wisudajuni
wisudajuni dan nona212 memberi reputasi
14
27K
198
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.