AdiosTomodachiAvatar border
TS
AdiosTomodachi
Samsung Galaxy S10, apa yang baru ? [PREVIEW]



Introduction


Pagi tadi sekitar pukul 2-3 AM saya sempat menyaksikan acara presentasi yang dilakukan oleh Samsung dengan tajuk 
"Galaxy UNPACKED 2019"

Acara ini memperlihatkan produk baru yang diperkenalkan kepada publik untuk pertama kali. Produk yang diperkenalkan salah satunya adalah Galaxy S10. Tema yang diusung , adalah performa "Next Generation" sebagai isu utama dalam pengembangan produk ini. 

Acara ini langsung dipimpin dan diawali oleh pembicaraan dari pemimpin Samsung, yaitu Mr. DJ Koh. Acara berlangsung dengan sangat apik, dengan presentasi yang lancar disertai penampilan visual secara videografi dan instalasi set. Presentasi berjalan selama sekitar 2 jam, penuh dengan presentasi untuk produk Galaxy S10.

Melihat dari keberhasilan Samsung membuka produk barunya kepada publik tadi pagi, saya berkeinginan untuk sedikit meringkas pada apa yang disampaikan pada presentasi Samsung.




Apa saja fitur yang baru dari Galaxy S10 ?





1. HDR10 Dynamic AMOLED


Hal ini merupakan percikan api yang paling panasdalam fitur baru Galaxy S10. Dari apa yang diperlihatkan, ponsel ini terlihat begitu fresh dengan tampilan dan fungsi Dynamic AMOLED. TL;DR , fitur ini bertujuan untuk memaksimalkan resolusi layar pada ponsel. Jadi, misalkan sebelumnya pada ponsel ada space kosong pada area kamera depan, atau tombol home, pada S10 semua berada pada area layar ponsel.


Fitur HDR10 ini juga merupakan sesuatu yang baru pada sebuah teknologi handphone. Dengan adanya ini, S10 bisa menggunakan fungsi recording video dengan resolusi 10+ dan HDR (juga adanya peningkatan kemampuan dari segi warna, stabilisasi bahkan performa yang sama ketika mengambil foto atau merekam video. Fitur ini digadang-gadang sebagai yang pertama pada sebuah teknologi didalam ponsel.







2. Ultrasonic Fingerprint

Ini fitur yang menurut saya sangat keren. Ketika ponsel masa sekarang masih aktif pada fingerprint lock / unlock pada bagian belakang ponsel, Samsung kembali membuat revolusi dengan pembuatan fitur Ultrasonic Fingerprint. Jadi TL;DR , fitur ini dibuat dengan menerapkan teknologi yang lebih maju, dengan membaca fingerprint PADA LAYAR PONSEL Galaxy S10, bahkan saat layar ponsel sedang sleep. Fitur ini lebih simpel, tetapi tetap mengutamakan keamanan yang terjaga.








3. 5 Pro Different Camera (Normal, Wide, Tele)

Jadi, ya. Ada 5 kamera pada ponsel ini. Samsung melek akan kebutuhan masyarakat global yang bersinergi antara ponsel dengan fotografi. Ada lensa normal, lensa Tele, lensa ultrawide serta lensa depan yang memiliki tenaga yang tidak kalah bagusnya. Konsep dari teknologi ini diharapkan pengguna Galaxy S10 dapat menghasilkan foto atau video yang berkualitas professional, tanpa harus menjadi seorang pro. Fitur kamera ini sendiri juga semakin canggih, bersinergi dengan optimalisasi yang ada pada ponsel S10, seperti color correction, smooth frame rate per second, bahkan memiliki fitur optimal stabilization. 






4. Wireless PowerShare / Charging

Fitur ini salah satu yang paling keren. Di bagian belakang ponsel Galaxy S10, terdapat sebuah device dimana ponsel ini bisa melakukan charging antara device S10 atau aksesoris (Galaxy Watch / Galaxy Buds), hanya dengan meletakkan device pada bagian punggung ponsel. Ini akan menjadi permulaan dalam pengembangan wireless dock charging di masa depan.







5. 5G Connection

Ponsel ini mengusung tema Next Generation. Dengan itu, Samsung memaksimalkan konektivitas ponsel ini melalui fitur koneksi super cepat 5G. Hal ini diharapkan supaya pengguna S10 akan tetap terhubung (Internet / Provider) dengan kualitas yang paling maksimal.






6. Galaxy Watch and Galaxy Buds

Selain pengenalan ponsel S10, Samsung memperkenalkan device baru berupa jam dan earbuds. Galaxy Watch dan Galaxy Buds merupakan pelengkap yang akan memaksimalkan experience pengguna dalam menikmati fitur Galaxy S10.
Galaxy watch sendiri mengedepankan fitur seperti kebugaran pengguna device dengan dapat mengontrol kesehatan pengguna dan tetap terkoneksi pada S10.
Untuk Galaxy Buds, ini merupakan earbuds (earphone) canggih yang terkombinasi dengan built in mic. Bentuknya yang kecil dan simpel merupakan konsep yang sangat mengedepankan futuristik juga. Sepertinya earbuds ini memiliki built in battery sehingga pengguna harus melakukan charging terlebih dahulu.







7. Variant S10

Galaxy S10 akan hadir dengan 3 variant. Mereka adalah S10e (essential), S10 (regular) , dan S10+ . Fitur disesuaikan dengan spesifikasi yang sedikit berbeda, tetapi memiliki core fitur yang sama. Perbedaan signifikan ada di ukuran ponsel dan spesifikasi (kamera dan kemampuan baterai). Variasi ini dibuat agar calon pembeli dapat menyesuaikan sesuai dengan kebutuhan.


Hal yang disebutkan diatas adalah beberapa fitur yang paling menonjol dan harus diketahui. Meskipun ada fitur lain yang tidak kalah baiknya, seperti :

- Fast App Launch , fitur instant saat membuka aplikasi
- 12GB RAM ,
- 1 Terabyte HDD (Storage)
- Bixby
-  dan beberapa detil kecil lainnya.



Untuk rangkuman lengkapnya, silahkan menyaksikan video official yang dipublikasi oleh Samsung beberapa jam yang lalu. (atau kalau ingin video lengkapnya, silahkan cari Galaxy Unpacked 2019 via Youtube)




--------------------------------------------




Demikian artikel berakhir sampai disini. Harap diketahui artikel ini tanpa sponsor. Saya ingin membagikan apa yang saya saksikan dan pelajari mengenai Samsung S10 dan pengenalannya yang sangat dinantikan oleh publik, apalagi kalangan pengagum teknologi. Mungkin S10 ini akan menjadi ponsel yang harus saya miliki di masa depan saking kagumnya dengan pengembangan baru ini. Samsung sebagai market leader merupakan hal yang patut dikagumi, bahwa sebuah market leader tetap optimis dalam melakukan pengembangan inovatif.
Untuk beberapa pembaca yang sering mengikuti artikel yang saya buat, saya ingin sedikit meminta maaf karena sudah tidak terlalu aktif menulis pada situs ini. Selain alasan nggak worth untuk ditekuni, "kolam" kaskus jadi dipenuhi orang orang yang kejar target views dan imo agak kecewa KASKUS berkembang seperti ini. Untuk saat ini, mungkin saya hanya ingin menjadi silent reader saja, sambil berharap KASKUS berkembang ke arah yang lebih baik. (mungkin saya akan kontribusi menulis artikel dalam beberapa periode, tetapi tidak akan aktif seperti beberapa waktu yang lalu) 

Silahkan komentar lebih lanjut di bawah untuk sekedar berdiskusi.




RATE 5* sangat diapresiasiemoticon-Angkat Beer




Share / Tweet juga ke saudara atau teman-teman kalian ya jika berkenan.


---------------------------



**Please respect each other. No spamming / kejar posting / SARA / Bully / NO RACISM




Be Nice Person Please




emoticon-Nyepi 



sumber : Samsung (gambar)

penulis : Adios (TS) | kaskus.co.id/profile/2406475 

Baca juga artikel lain oleh saya :



Next-Gen PlayStation 5, dan Konfirmasi dari CEO Sony




9 Tips Bermanfaat supaya Storage Smartphone lebih leluasa (Gamer, Photo, Vlogger,..)

Diubah oleh AdiosTomodachi 21-02-2019 10:51
10
13.1K
120
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Handphone & Tablet
Handphone & Tablet
icon
10.8KThread8.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.