weshley07
TS
weshley07
Siapa yang Lebih Jago: Alisson atau Ederson?
Siapa yang menduga bila musim ini dua kiper asal Brasil yang jago clean sheet berburu gelar juara di Inggris? Eh, Manchester City dan Liverpool doang? Bagaimana dengan Tottenham Hotspur? Masak cuma tiga klub? 


Kredit: Premierleague.com

Banyak orang mengatakan kubu Tottenham Hotspur tak punya mental juara. Selalu saja melempem di pengujung kompetisi. Eh, bagaimana dengan mental juara Liverpool? Hmm... menarik.

Okelah, mari pinggirkan sementara Tottenham dari jalur perburuan gelar juara Liga Inggris musim ini. Fokus ke persaingan Manchester City dan Liverpool.

Manchester City sudah memainkan 27 pertandingan dan kini memimpin klasemen dengan nilai 65, sama dengan koleksi poin Liverpool namun kalah produktivitas.

Selisih gol Man City mencapai +54, memasukkan 74 dan kemasukan 20. Mereka unggul dari Liverpool yang hanya mencetak 59 gol dan kebobolan 15 (+44).

Seru juga melihat persaingan penjaga gawang kedua tim yang sama-sama berasal dari Brasil dan kini unggul dalam menjaga "kebersihan" gawangnya: Alisson Becker vs Ederson Moraes.


Kredit: Premierleague.com

Alisson (26 tahun) bergabung bersama Liverpool sejak Juli 2018 setelah sebelumnya membela AS Roma (Italia). Sedangkan Ederson (25 tahun) datang ke Man City pada Juni 2017 dari Benfica (Portugal).

Saat ini, keduanya menjadi kiper dengan catatan terbaik untuk ukuran clean sheet. Alisson menjadi tembok kokoh dan membuat Liverpoool clean sheetalias tak kebobolan sebanyak 14 pertandingan. Sedangkan Ederson bersih dari gol dalam 12 laga.


Kredit: Premierleague.com

Di peringkat ketiga hadir kiper Chelsea asal Spanyol, Kepa Arrizabalaga, dengan 11 clean sheet. Lalu, Hugo Lloris, kiper Prancis, yang menjagawa gawang Tottenham bersih dari gol sebanyak 9 pertandingan.

Kembali ke persaingan Alisson dan Ederson. Alisson telah bermain sebanyak 26 pertandingan liga, tak tergantikan. Begitu pula Ederson dalam 27 pekan yang telah dijalani Man City.

Berapa save alias penyelamatan yang dilakukan keduanya? Ternyata, Alisson dan Ederson berada di urutan ke-18 dan ke-19 dalam jajaran kiper terbanyak melakukan penyelamatan musim ini.

Bila Alisson melakukan 53 saves, Ederson hanya 46 saves. Bandingkan dengan saves yang dilakukan kiper Manchester United, David de Gea, sebanyak 93. Atau kiper tersibuk musim ini, Lukasz Fabianski (West Ham), dengan 101 penyelamatan.

Terlepas dari kekuatan benteng pertahanan Liverpool dan Man City, gan and sis, kira-kira siapa yang lebih baik di antara Alisson dan Ederson?
7
7.2K
75
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sports
Sports
icon
22.8KThread10.6KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.