c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Razia Buku Di Duga Komunis !! Itu Semua Untuk Apa ??



Razia Buku !! Dalam beberapa pekan terakhir ini memang razia buku menjelang pemilihan presiden kerap dilakukan, di pulau jawa dan sumatra petugas sudah merazia banyak buku terutama buku-buku yang berhaluan kiri tentang pemahaman komunis yang membuat masyarakat takut akan kekejamannya.



PKI sebagai partai besar di masa lalu kini dianggap partai yang menakutkan, namun sedikitnya informasi tentang mereka membuat banyak orang penasaran, hingga terbitlah buku-buku yang beredar sekarang ini memperlihatkan siapa itu PKI, tanpa disadari pemahaman mereka pun bisa mengetuk pintu hati. Ditakutkan generasi muda sekarang ikut-ikutan berhaluan kekirian karena membaca buku-buku yang menganggap komunis memang sengaja dikorbankan dan dijadikan kambing hitam. Maklum saja dua blok besar antara komunis dan kapitalis sering berebut kursi kekuasaaan di dunia.

Dari buku pula kita menilai sosok pahlawan yang dilupakan sejarah, seperti Tan Malaka yang seorang agamis namun berhaluan kiri, hingga kembali saat ini namanya mulai dilirik bahkan pemahamannya mulai disukai oleh generasi muda, bersanding dengan pemahaman agamis garis keras yang ingin mendirikan negara dalam negara yang bernama khalifah. Buku-buku yang disita oleh aparat antara lain berjudul Kronik 65, Jasmerah, dan Mengincar Bung Besar.



Buku memang sebuah bacaan yang ingin membuka wawasan seseorang tentang apapun itu, terutama tentang sejarah bangsa yang gelap gulita. Maklum saja sejarah ditulis oleh sang pemenang, dan saat ini hembusan pemerintah yang berhaluan kiri pun sengaja dihembuskan. Untuk menangkis isu tersebut, mau tak mau pemerintah pun melakukan hal yang mirip dengan orde baru membredel buku-buku yang dinilai berhaluan kiri lewat aparat yang bertanggung jawab.

Hal itu harus dilakukan karena sudah tertuang dalam TAP MPRS nomor XXV tahun 1966, yang melarang penyebaran ajaran komunisme, marxisme dan leninisme. Walau ketika itu terjadi banyak pihak yang kontra dan marah serta kecewa terhadap tingkah aparat yang merazia buku sejarah.



Seperti kaskuser ngetop yang satu ini,


Quote:



Namun nampaknya pemerintah dan aparat lupa zaman digital saat ini membaca tidak hanya dari buku konvesional yang dijual di pasaran. Namun di media maya pembahasan tentang komunisme, marxis dan leninisme mudah di temui.



Apa mau di bredel juga ?? Nampaknya hal itu harus dilakukan bila pihak lawan tak mau menyebut pemerintah saat ini erat dengan PKI, politik kotor dan keji seperti ini memang bukan barang baru namun hasilnya bisa membuat elektabilitas goyang.

Maklum saja masyarakat saat ini masih kurang cerdas dengan isu-isu murahan, terlebih lagi orang awam yang hanya ikut-ikutan. Di depan layar para politikus memang terlihat saling serang namun di balik layar ngopi bareng sambil tertawa, melihat para pion mati saling bunuh, saling tikam demi nama jagoannya.

Jadi ndak usah kecewa, santai saja mau di razia atau tidak yang penting kita ngopi. Semua sudah ada hitungannya, kalau tidak bisa-bisa kalah sebelum berperang di pemilu nanti emoticon-Big Grin

Monggo lah serupuutt dolo



c4punk@2019


referensi

Lengkapnya referensi dari kaskuser

Quote:




Diubah oleh c4punk1950... 13-01-2019 11:13
14
13.8K
189
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.