• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Begini Posisi Pasang Dashcam yang Tepat, Cek Kepunyaanmu Sekarang!

iskrimAvatar border
TS
iskrim
Begini Posisi Pasang Dashcam yang Tepat, Cek Kepunyaanmu Sekarang!


[ HT# 429 ]


Bagi sebagian orang yang peduli dengan kondisi dan situasi yang terjadi di jalan mungkin memiliki Dashcam di motor dan mobil menjadi sebuah 'black box' yang terbilang sangat penting. Dengan Dashcam kejadian apapun dapat di rekam dan disimpan dalam format video dan bisa menjadi bukti yang tidak terbantahkan jika ada tuntutan atau sebuah kejadian tak terduga menimpa diri kita atau orang lain.

Memiliki Dashcam bagi pengendara motor dan mobil membuat kita menjadi terlindungi bagaikan memiliki saksi mata yang tidak bisa di suap apalagi di manipulasi, semua akan terekam dan tidak akan terlewatkan begitu saja. Bukan itu saja, Dashcam juga bisa di gunakan untuk merekam landscape yang menarik ketika pergi ke tempat wisata, ke pegunungan misalnya. Apalagi jika Dashcam mu memiliki dua kamera tentu akan bisa merekam kondisi luar dan dalam kendaraan selama di perjalanan.





Tapi banyaknya peminat pengguna Dashcam terutama bagi pemilik kendaraan roda empat masih ada yang kurang tepat memposisikannya. Sebenarnya tidak ada yang salah sih mau kita taruh dimana, namun posisi di tengah atas belakang spion tengah mobil di rasa menjadi posisi yang paling tepat. Menciptakan pandangan manusia ketika berdiri, itu lebih tepatnya.



Memposisikan penempatan Dashcam di tengah inilah otomatis keseimbangan sudut gambar bisa di dapat, dan objek yang terekam seperti tidak berat sebelah. Banyak beberapa pemilik Dashcam ini yang masih menaruh di tengah namun di dasboard, di tengah-tengah kaca depan, cara ini dirasa kurang tepat. Tidak tepatnya memposisikan penempatan Dascam di mobil justeru menyulitkan pengemudi karena jarak pandang akan terbatas dan berkesan berantakan, satu lagi adalah daya tangkap kamera jadi terbatas hanya sejejar pandangan mata saja.

Seperti yang sudah saya jelaskan di paragraf sebelumnya mana yang paling ideal dan tepat? Tengah-atas-di belakang spion tengah adalah jawabannya. Keuntungan lain di posisi ini akan menyembunyikan Dashcam dari pencuri, pengambilan sudut gambar yang lebih luas dan jangkauan tetap luas meski Dashcam yang kamu miliki mungkin masih di bawah 140°.

(Klik gambar untuk Play)

GIF

Penempatan di tengah dasboard sebetulnya juga bagus namun memiliki kekurangan, selain jarak jangkau pandang lebih terbatas lurus dan ke atas. Namun jika kamu tidak ingin di repotkan dengan 'printilan' tambahan bisa juga memilik spion tengah yang sudah menyatu dengan Dashcam itu sendiri.

Pemasangannyapun tidak terlalu repot dan pasti pas penempatannya karena di letakkan menggantikan spion tengah aslinya. Kamu tinggal mengatur sudut pandangnya saja, namun kekurangannya adalah kualitas Dashcam model seperti ini layarnya kurang begitu jernih dan beberapa fitur tidak tersedia seperti yang di miliki oleh Dascam portable.

Nah, sekarang kamu sudah tahu kan posisi dan penempatan yang tepat memasang Dascam di mobil, jadi tidak akan ada lagi dong momen yang bakalan terlewatkan!


(Klik gambar untuk Play)









Copyright © 2016 - 2018 iskrim
All Rights Reserved | Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS

Sumur: opini dan manual book | Sotoshop : iskrim



Diubah oleh iskrim 18-11-2019 04:30
swiitdebby
swiitdebby memberi reputasi
11
9.4K
87
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.