junleonAvatar border
TS
junleon
5 Hal yang Dilakukan Orang Ketika Punya Kalender Baru


Tahun baru memang banyak dinantikan oleh semua orang di seluruh dunia, tak terkecuali di Indonesia. Masyarakat di Indonesia sendiri sangat antusias dan begitu senang dengan kedatangan tahun baru yang sebentar lagi akan tiba. Benda yang boleh terlupakan dan harus dimiliki saat tahun baru adalah kalender.

Kalender memang jadi incaran para masyarakat karena sangat penting untuk informasi tanggal di tahun mendatang. Kalender sendiri punya banyak macam, ada kalender gantung, ada kalender duduk, dan ada juga yang kalender digital. Nah waktu kita punya kalender baru, kita pasti ngelakuin hal-hal ini loh, apa aja sih? Cekidot.

Melihat Tanggal Merah

Kalau ini pasti dan nomor satu ya gan, yakni mencari dan melihat-lihat tanggal merah alias tanggal dimana hari libur berada. Dari bulan Januari sampai bulkan akhir yakni Desember, semua dilihat satu per satu demi mencari tanggal merah, dan di ingat-ingat.

Melihat Hari Besar

Yang satu ini biasanya orang tua sama kakek nenek sih yang begini, tapi semua orang juga gini. Apa sih? Ya, mencari dan melihat hari besar. Seperti contoh hari imlek, hari lebaran, hari natal, dan sebagainya. Apa tujuannya? Wah ane sendiri kurang paham tuh, menurut Agan kenapa?

Melihat Tanggal Gajian

Sudah pasti dan tidak salah lagi, tanggal gajian adalah tanggal yang paling sering dicari saat punya kalender baru. Entah Agan atau Sista, wajar kalau mereka mencari tanggal gajian mereka, saat punya kalender baru. Setelah menemukan dan melihat letak tanggal gajian, biasanya mereka yang sudah siap menjalani revolusi di tahun baru, akan menyiapkan berbagai rencana, setelah mendapat gaji di tanggal gajian tersebut.

Melihat Bulan Februari

Hmm mungkin yang kayak gini jarang sih emang, tapi ada aja kok. Misalnya orang yang lahir di tanggal 29 Februari. Mengapa begitu? Orang yang melihat-lihat tanggal februari di kalender baru, pastinya mereka berharap tanggal 29 ada, ya walaupun memang sudah ditentukan kapan tahun kabisat muncul. Tapi bagi mereka yang lahir di tanggal 29 Februari, melihat-lihat dan berharap tanggal 29 ada di bulan tersebut adalah hal yang lumrah dan wajar.

Melihat Tanggal Ulang Tahun

Nah kalau ini sudah jelas, pasti Agan kalau udah ada kalender suka cari tanggal ulang tahun bukan? Hayo ngaku aja. Ya memang hal seperti ini terbilang biasa saja, tapi mungkin berarti bagi beberapa banyak orang. Tapi kalau Agan lupa tanggal lahir sendiri, ya nggak usah nyari tanggal ultah, toh tanggal sendiri lupa, ngapain nyari-nyari lagi. Kalau udah tua maklum ya, kalau masih muda waduh gimana ya.

Ada lagi hal yang kalian lakuin pas punya kalender baru?
Atau pada ngelakuin yang mana dulu nih, dari 5 contoh diatas? Komen ya
emoticon-Big Grin

Diubah oleh junleon 04-04-2022 06:34
4
6K
81
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.