kemenduitAvatar border
TS
kemenduit
5 Macam Software Akuntansi Mudah Digunakan
Sebelum software akuntansi ditemukan, dulu setiap transaksi keuangan akan dicatat dalam pembukuan akuntansi. Para akuntan hingga pekerja keuangan akan membukukan setiap transaksi keuangan secara berkala. Sehingga riwayat transaksi keuangan yang terjadi tercatat dan tersimpan dengan baik. Cara pencatatan transaksi keuangan seperti ini memang terlihat mudah di zamannya. Namun jika cara ini dilakukan, bisa dibayangkan kerumitannya.
Seiring dengan perkembangan teknologi, terutama yang berkaitan dengan teknologi komputasi, banyak software akuntansi dikembangkan. Pada awalnya software ini dimanfaatkan untuk mencatat transaksi keuangan saja. Namun perkembangannya, software ini telah memiliki banyak fungsi akuntansi yang sangat membantu pencatatan transaksi keuangan.

Berikut ini 5 Macam Software Akuntansi yang mudah dan banyak digunakan oleh para pekerja keuangan :

Software akuntansi MYOB
Salah satu software akunting yang banyak sekali digunakan baik oleh akuntan ataupun sebuah pekerja keuangan sebuah perusahaan adalah MYOB. Software ini merupakan buatan luar negeri. Tidak hanya di Indonesia namun juga perusahaan besar, menengah hingga perusahaan kecil di luar negeri telah menggunakan software akuntansi ini. Fitur-fitur yang dimiliki MYOB ini sangat lengkap sehingga memudahkan siapa saja yang menggunakannya.

Sebagai sebuah software accounting yang diproduksi di luar negera, MYOB masih belum memiliki penghitungan pajak yang berlaku di Indonesia. Hal ini membuat MYOB tidak dapat digunakan untuk menghitung pajak sekaligus selama pencatatan data selama transaksi. Sehingga untuk menghitung pajak, Anda harus menghitungnya di luar dari software. Meski tidak begitu membuat rumit, tentunya hal ini sangat menggangu. Terutama saat Anda diharuskan bekerja dengan cepat.

Software akuntansi Omega Accounting
Selain MYOB, software akunting lainnya adalah Omega Accounting. Mereka yang lebih dulu mencoba software ini mengatakan jika software ini sangat mudah digunakan. Selain itu juga ringan dan mendukung semua pencatatan transaksi sebuah bisnis. Tidak hanya mengenai keuntungan saja melainkan juga penjualan, distribusi hingga produksi. Hal ini membuat pencatatan transaksi yang dilakukan perusahaan atau pebisnis menjadi lebih mudah dan ringan.

Kelebihan lain yang dimiliki Omega Accounting adalah digunakannya teknologi Elsa pada software akuntansi terbaik ini. Elsa atau enkripsi lintas nusa adalah sebuah teknologi yang memungkinkan Anda terhubung dengan semua data akuntansi yang ada di wilayah nusantara saat menggunakan Omega Accounting. Lintas nusantara ini meliputi kota, propinsi hingga lintas negara. Keamanan data yang dikerjakan Omega Accounting juga sangat terjamin. Sistem keamanan yang digunakan juga telah terenkripsi secara khusus untuk memastikan keamanan pencatatan transaksi keuangan Anda.

Accurate Acconting
Jenis software akuntansi keuangan lainnya adalah Accurate Accounting. Kalangan bisnis yang seringkali memanfaatkan software ini adalah kalangan bisnis kecil dan menengah. Cara pengoperasian yang sangat mudah dan praktis, membuat software ini banyak dimanfaatkan terutama mereka yang merintis bisnis UKM. Standar pencatatan akuntansi yang digunakan juga sudah menggunakan standar akuntansi Indonesia. Sehingga penggunaannya jauh lebih mudah.

Selain itu, software untuk akuntansi yang dikembangkan sesuai standar akuntansi Indonesia, memiliki nilai transaksi yang sangat luas. Nilan transaksi yang digunakan Accurate Accounting mencapai 920 triliun. Sehingga pencatatan transaksi keuangan yang Anda lakukan akan semakin mudah. Salah satu kekurangan software ini adalah harganya yang mahal. Namun harga tersebut rasanya cukup sepadan jika melihat mudah dan praktisnya software ini digunakan.

Software akuntansi Microsoft Office Accounting Express (MOAE)
Jenis software akuntansi murah yang satu ini berasal dan dikembangkan bukan di Indonesia. Sama halnya dengan banyak software akuntansi lainnya yang berasal dari luar negeri, fitur penghitungan pajak tidak disediakan. MOAE sendiri tidak menyediakan layanan penghitungan pajak sesuai dengan aturan perpajakan Indonesia. Hal ini menyebabkan beberapa orang yang menggunakan MOAE merasa sedikit kesulitan selama menjalankannya.

Meski begitu, software akuntansi gratis Microsoft Office Accounting Express atau MOAE ini sangat mudah dilakukan. Jika pada software akuntansi lainnya memerlukan pengetahun yang mendalam mengenai akuntansi, tidak demikian dengan MOAE. Anda bisa mengerjakan pembukuan akuntansi di MOAE meski tidak memiliki pengetahuan mendalam mengenai akuntansi. Sehingga siapa saja bisa mengoperasikan MOAE. Dengan hanya memasukkan data-data dari faktur, nota, cek atau bukti transaksi keuangan lainnya, laporan keuangan akan muncul seperti yang Anda inginkan.

Software Akuntansi ITBrain Indonesia
Software Akuntansi ini merupakan aplikasi akuntan terbaru, dan aplikasi ini dibuat oleh programmer dari jawa yang mampu bersaing dengan software akuntansi lainnya, aplikasi ini dibuat dengan semudah mungkin untuk Anda. Dengan versi terbaru dari pada aplikasi lainnya, Program Akuntansi ini mampu mengelola data-data keuangan dengan akurat dan baik, laporan-laporan data pun lengkap dan siap langsung cetak.

Macam Software Akuntansi Mudah
tata604
tata604 memberi reputasi
1
16.2K
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Perencanaan Keuangan
Perencanaan Keuangan
icon
9.1KThread5.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.