Entertainment
Pencarian Tidak Ditemukan
KOMUNITAS
link has been copied
Pengumuman! Telah hadir KASKUS GPT: Fitur yang membantu Gan/Sis menulis thread dengan Cepat. Daftar Beta Tester
504
KASKUS
51
244
https://www.kaskus.co.id/thread/5bee42ae1a9975254c8b457e/mereka-yang-quotmemberontakquot-dengan-membakar-ijazahnya
Entah sedang trend, sekedar ingin viral atau karena ada tujuan lain. Tapi yang dilakukan pria lulusan UGM ini sengaja membakar ijazah UGM nya demi menunjukan keprihatinan terhadap kasus yang menimpa seorang mahasiswi Universitas Gajah Mada, bernama Agni. Diduga Agni adalah korban pelecehan dan pemerkosaan oleh rekan 1 kampusnya.
Lapor Hansip
16-11-2018 11:08

Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya

icon-verified-thread
Quote:
Quote:


Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya

"Aku Arfiantriono Hartoadi, lihat nih. Aku alumni UGM, dan aku malu...," ucap Arfiantriono dalam video itu lalu membakar ijazahnya.





Akhir-akhir ini sepertinya orang Indonesia lagi seneng main bakar-bakaran.

Sayangnya yang dibakar bukan ayam, ikan, tokek, atau kuda nil. Melainkan sesuatu yang oleh sebagian besar orang dianggap berharga.


Entah sedang trend, sekedar ingin viral atau karena ada tujuan lain. Tapi yang dilakukan pria lulusan UGM ini sengaja membakar ijazah UGM nya demi menunjukan keprihatinan terhadap kasus yang menimpa seorang mahasiswi Universitas Gajah Mada, bernama Agni. Diduga Agni adalah korban pelecehan dan pemerkosaan oleh rekan sekampusnya.

Kejadian serupa juga sebelumnya pernah terjadi beberapa waktu yang lalu. Ketika seorang guru honorer nekat membakar ijazahnya karena tak lolos seleksi CPNS. Guru honorer tersebut sengaja membakar ijazahnya karna merasa frustrasi. Cuma dibakar aja? Enggak! Tapi juga di upload lalu disebarkan.

Kurang lebih seperti itulah beritanya.....Tapi bukan itu yang mau kita bahas. Melainkan lebih kepada persoalan lainnya.


Cerita Nyata Sepupu Gua....

Merasa sebagai seorang mahasiswa yang idealis. Dia menganggap ijazahnya tak berguna. Karena pekerjaan yang ia dapat selama ini selalu tak sesuai dengan disiplin imunya.

Sampai pada akhirnya, saudara sepupu gua membakar habis ijazah Universitas Jambi miliknya.


Ketika Ijazah Sudah Tak lagi Berharga

Dalam pandangan gua, kedua orang tersebut sebetulnya sedang menunjukan ekspresi kekesalan terhadap sesuatu. Dalam bahasa sederhana anggaplah mereka sedang melakukan demo pribadi untuk memperjuangkan sesuatu.

Tapi apa iya harus sampai membakar ijazah? Apalagi yang dibakar adalah ijazah yang punya nilai prestisius. Yang didapat dengan perjuangan yang juga tidak mudah.......


Di luar sana ada jutaan orang yang sedang mati-matian memperjuangkan pendidikannya demi selembar kertas bernama ijazah.

Orangtua habis-habisan nyari duit. Bahkan sampe banting tulang menggerus daging demi membiayai anak-anaknya agar sukses dalam pendidikan. Setidaknya sampai bisa mendapatkan ijazah. Masa ijazahnya mau dibakar begitu saja? emoticon-Amazed


Kalaupun ke depannya ijazah tersebut dianggap tak berguna. Setidaknya ijazahnya bisa dijadikan kenang-kenangan untuk memotivasi anak cucu kita agar lebih giat belajar.


Demi Viral Semua Dibakar.....?

Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya


Di Indonesia ini kekuatan media sosial memang tak diragukan. Sesuatu yang awalnya tak diketahui banyak orang akhirnya bisa menjadi rame gara-gara di-viralkan.


Cuma ya kalo bisa, ini kalo bisa loh ya.... Mbok ya jangan sampe bakar-bakaran ijazah. Apalagi sampe di upload ke medsos lalu diviralkan.

Bukan apa-apa, masalahnya gua khawatir hal seperti itu bisa ditiru oleh anak-anak yang mentalnya masih labil. Sehingga akan memengaruhi motivasi belajarnya.

Lu bayangin dah, ketika ijazah dibakarin, apalagi ijazah sekelas universitas Gajah Mada. Lalu bagaimana dengan nasib ijazah dari sekolah atau kampus ecek- ecek?

Besar kemungkinan anak-anak akan meniru untuk membakar ijazahnya ketika menuntut sesuatu. Ngerinya lagi, perbuatan ini bisa dijadikan alat untuk menakut nakuti orangtuanya.

"Beliin gua motor ninja atau gua bakar ijazah ini!"


Meluapkan kekecewaan boleh.... Mengekspresikan perasaan atau berdemo juga sangat boleh. Tapi sekali lagi tolonglah jangan membakar ijazah atau dokumen penting lainnya.....


Bukan apa-apa, karena biasanya penyesalan itu selalu datang terakhir. Percaya deh, orang itu tak melulu emosi.

Karena sewaktu-waktu ketika dalam keadaan tenang. Pasti akan terlintas dalam pikirannya "Sial kenapa harus gua bakar ijazahnya?"






Oleh : Davinof 2018 @kaskus


Source of Pictures & Video : Google Image & YouTube

Diubah oleh davinof
18
Tampilkan isi Thread
Masuk untuk memberikan balasan
the-lounge
The Lounge
66K Anggota • 915K Threads
Halaman 21 dari 25
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
18-11-2018 21:37
sebenernya yg ane tangkep dari maksud dia bakar ijasah tuh karena dia malu sebagai lulusan UGM tapi UGM nganggep remeh kasus pemerkosaan itu.

dan ane yakin orang yg ngebakar ijasah itu bukan orang sembarang, biasanya tipikal orang yg punya peran/pengalaman tinggi di himpunannya/organisasinya

kalo soal ijasah, ya namanya juga anak UGM cuy, mereka ga usah nenteng ijasah kesana kemari, dari pola pikirnya juga udah keliatan kalo anak UGM. pengalaman ane sih gitu dulu waktu magang sama anak UGM, beda banget sama ane yg di kampus swasta emoticon-Big Grin emoticon-Peace
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
18-11-2018 21:37
kebanyakan makan mecin
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
18-11-2018 21:54
ijazah fotocopy yg dibakar emoticon-Ngakak
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
18-11-2018 22:17
kenapa gak bakar kampusnya sekalian aja 🤔
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
18-11-2018 22:25
emang dengan bakar ijazah idup lu bakal berubah gt?
Ibaratnya, elu pake mobil kesusahan sampe tujuan karena jalan berliku2 ntah kemana trus mobilnya yg elu bakar.
emoticon-Ngakak

ya pantes sih yg bakar ijazah ini ga dapet2 kerjaan. dr bakar ijazah saja udah tau tingkat EQ rendah.
IQ tinggi belum tentu EQ jg tinggi.

Dan juga, bentuk simpati kepada korban? Cmon, elu kalau mau protes, bikin tindakan yg "ngerugiin" kampus, bukan ngerugiin diri sendiri. Klo bakar ijazah, efeknya cuma ke elu, ga ngefek ke kampus. Sekarang, jika si pelaku pemerkosa dikeluarkan dr kampus dan dpt hukuman, simsalabim ijazah elu bakal utuh lagi?
Atau yaaa.. yg bakar2 ijazah ni anak org kaya yg ga ngerasain ortunya banting tulang hutang sana sini demi kuliahin anaknya.
Diubah oleh samudra6969
0 1
-1
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
18-11-2018 22:29
ane juga kesel seh krn ijasah S1 ane kagak kepake. tp ya kenyataan nya emang d kita nyari kerja susah, tp kampus seolah-olah membujuk mahasiswa pasti bakal dpt kerja.
nah klo masalah bakar2, klo dia brani bakar ijasah milik dia sendiri, ya terserah dia lah.
trus klo kasus yg pidana itu, lah mnurut ane, salah jalan aja, harusnya ga pake cara konyol kek gtu. katanya mahasiswa/dah lulus, otak nya di kemanain?
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
18-11-2018 23:08
sanss gtu lho. penyesalan bakal dateng tepat waktu kok hahahaha
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
19-11-2018 00:26
Hahahahaha palingan SJW ini mah. Viral terusss
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
19-11-2018 00:47
Ijazah kan banyak aspal
Bisa dibakar gitu loh
emoticon-Ngakak
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
19-11-2018 01:39
Yesss,... Saingan kerja berkurang emoticon-Big Grin emoticon-Big Grin emoticon-Big Grin

Ayodah bakarin ijasahnye emoticon-Big Grin emoticon-Big Grin
Diubah oleh hamsory
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
19-11-2018 02:04
duh emoticon-Mewek
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
19-11-2018 03:31
Cukup satu kalimat: orang kayak gitu PANTAS tidak lulus!! Ada ya orang2 bodoh kayak gitu? 🤣🤣
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
19-11-2018 06:19
ane yakin klo org yg baru lulus ,fresh graduate,cumlaude,belom dapat kerja,gak mungkin ikut bakar ijazahnyaemoticon-Request
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
19-11-2018 06:19
Yang ngebakar yang udah tuatua, coba yg bakar ijazah mereka yg umurnya masih 20 tahunan, haha nangis dah emoticon-Ngakak
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
19-11-2018 06:42
Biasa saja, semua juga sudah digital, lembar ijasah lama lama hanya simbolis saja, tidak seperti dahulu.
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
19-11-2018 07:49
orang frustasi
Diubah oleh muh.halim
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
19-11-2018 08:34
Quote:Original Posted By sewupatangatus
Buat apa punya ijazah tp ga punya skil ..iya ga bor....emoticon-Ngakak


yoi bor, karna jaman karang mah bnyak yg sekolah tinggi tapi yg dicari nilai bukan ilmu
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
19-11-2018 08:38
Ya sayang parah lah itu, apalagi PTN sekelas UGM kan..
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
19-11-2018 08:55
Sayang bgt padahal klo ijazah d bakar, toh dapetnya jg ga gampang
0 0
0
Mereka Yang "Memberontak" Dengan Membakar Ijazahnya
19-11-2018 11:11
Ijazah mah ga apa apa dibakar. Lagian anda kuliah kejar ijazah atau ilmu?
0 0
0
Halaman 21 dari 25
icon-hot-thread
Hot Threads
Copyright © 2023, Kaskus Networks, PT Darta Media Indonesia