tafakoerAvatar border
TS
tafakoer
Istri Bunuh Suami Karena Uang Belanja, Kok Bisa?
Tak sengaja ane membaca sebuah berita yang cukup menggelitik dan menarik, berita tersebut menuturkan bahwa ada istri yang tega membunuh suaminya gara-gara uang belanja. Bicara tentang tindak kriminal memang bisa terjadi di mana saja termasuk dalam hal rumah tangga. Sedih bercampur miris memang, seringkali tindak KDRT yang berujung dengan tindakan kriminal terjadi di masyarakat. Bukan hanya istri saja yang menjadi korban, kadang suami pun tak jarang sering jadi korban KDRT.


Credit :beritasulsel.com


Kembali lagi ke berita tentang istri yang membunuh suami karena uang belanja, diketahui istri pelaku pembunuhan suami berinsial CKD (25 Tahun), sedangkan suami yang dibunuhnya bernama muhammad yusuf (34 Tahun) Seorang guru SD di daerah Stabat, Langkat, Sumatera Utara. Pelaku nekat membunuh suaminya sendiri karena merasa kesal berkepanjangan karena suaminya hanya memberi uang belanja sekitar 200 ribu perbulannya. Sang pelaku pun sempat meminta cerai kepada korban, namun permintaannya tak dikabulkan hingga pelaku curhat kepada teman prianya yang berinisial GW dan temannya menyarankan untuk membunuh korban.

Saran tersebut ternyata dituruti oleh sang pelaku hingga akhirnya pada kamis malam tanggal 13 september 2018 pelaku membunuh korban dengan cara mencekik lehernya saat tertidur sampai meninggal karena kehabisan nafas setelah sebelumnya sang pelaku berdalih mengajak korban untuk menghadiri acara pernikahan. Akibat perbuatannya tersebut sang istri akhirnya harus rela berurusan dengan pihak kepolisian.

Bicara tentang hidup memang tak lepas dari namanya masalah termasuk dalam hal rumah tangga. Wajar-wajar saja memang bila ada masalah dalam rumah tangga, hanya saja harus bisa disikapi dengan kepala dingin dan bijak, sehingga tidak berujung pada sesuatu yang tak diinginkan. Masalah rumah tangga memang beragam, mulai dari masalah finansial, masalah asmara dan masalah-masalah lainnya yang meliputi seputar rumah tangga.

Kedewasaan dalam bersikap tentunya sangatlah dibutuhkan demi menciptakan hubungan rumah tangga yang harmonis. Dalam rumah tangga kita harus bersikap saling percaya satu sama lain dan bisa teguh pada komitmen demi menghindari pertengkaran-pertengkaran yang tak perlu. Dalam hal finansial pun di rumah tangga harus dibicarakan dengan baik-baik agar tidak memicu konflik. Seorang suami tentunya harus memberi nafkah yang terbaik untuk istrinya. Sedangkan bagi istri harus bisa menerima keadaan suami termasuk pemberian uang belanja dan sebagainya bila memang usaha yang telah dilakukan suaminya maksimal dalam upaya membahagiakan dirinya dan keluarganya.


Credit :media.tabloidbintang.com


Menikah itu memang secara sekilas terlihat sederhana, namun terkadang ada kerumitan yang tanpa disadari hadir di dalamnya. Untuk membangun rumah tangga yang harmonis tentu dimulai dari memilih pasangan yang baik. Karena pasangan yang baik bisa menentukan dan mempengaruhi kondisi rumah tangga kedepannya. Menerima kondisi pasangan memang seringkali harus dilakukan demi menciptakan rumah tangga yang bahagia.

Untuk itulah bagi yang belum menikah, alangkah baiknya memilih calon pasangan hidup secara tepat dan akurat agar tiada penyesalan di lain hari, cinta bukanlah satu-satunya modal untuk menikah, akan tetapi perhatikan segi-segi lain yang dapat mempengaruhi bahagia atau tidak dalam menjalani rumah tangga. Jikapun sudah terlanjur menikah, maka cintailah pasangan hidup yang dimiliki dan tahanlah diri da juga emosi saat ada masalah rumah tangga demi tercipta rumah tangga yang bahagia dan harmonis selamanya. Agan dan Sista ingin menanggapi? silahkan sampaikan di kolom komentar dan sampai jumpa di tulisan berikutnya. emoticon-Big Grin

Sumber :
Opini Pribadi dan inspirasi kehidupan
Sumber 1
Sumber 2
Sumber gambar via google images




Diubah oleh tafakoer 24-09-2018 07:39
tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
3.4K
39
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.