bear89800Avatar border
TS
bear89800
Masalah serius, sampah Luar Angkasa Semakin menumpuk

Bukan hanya di bumi saja, masalah sampah juga terjadi di luar angkasa.

Banyaknya sampah yang menumpuk diluar sana menjadi kegalauan sendiri untuk banyak negara yang aktif dalam bidang antariksa.

Penumpukan ini akan menjadi masalah besar di kemudian hari. Coba bayangkan benda yang melayang-layang tak beraturan, tinggal menunggu waktu saja sebelum terjadinya tabrakan.


Amerika Serikat sudah membentuk badan khusus untuk mendata sampah antariksa sejak 1980-an, tercatat ada sekitar 20.000-an sampah seukuran bola dan 500.000 sampah seukuran marmer yang melayang dengan kecepatan 28.000 km/jam.

Bukan tidak mungkin suatu saat nanti sampah itu akan menabrak satelit, menabrak ISS atau bahkan melukai astronot yang sedang berjalan di luar angkasa atau bahkan merusak pesawat luar angkasa dan menyebabkan hal tragis.


Kadang2 sesama sampah luar angkasa juga mengalami tabrakan dengan kecepatan tinggi dan pecah menjadi puing-puing lebih kecil yang harus di data jumlahnya, tentu ini menjadi pekerjaan yang merepotkan.

Jika suatu saat sampah luar angkasa ini merusak satelit maka akan banyak dampak yang di rasakan oleh manusia di bumi. Layanan VSAT terputus, siaran TV hilang dan masalah GPS adalah bidang yang paling terkena dampaknya.

ISS sendiri terpaksa harus berpindah orbit sebanyak 3 kali di tahun 2014 untuk menghindari tubrukan dengan sampah antariksa.




Banyak negara sudah mulai membahas cara penanganan masalah sampah luar angkasa. Salah satu cara yang di ajukan adalah dengan mengembalikan sampah tersebut kembali ke bumi dengan harapan akan terbakar habis di atmosfir bumi.

Meskipun teknis pelaksanaannya masih belum di bahas, banyak negara menganggap opsi inilah yang paling masuk akal.

Ide penanganan masalah sampah luar angkasa semakin bermunculan, mulai dari cara yang paling masuk akal sampai cara yang terlalu berani. Memasang jaring luar angkasa yang super besar untuk menjaring sampah luar angkasa dan mengeluarkannya dari orbit dan menggunakan laser untuk "menendang" sampah keluar dari orbit adalah beberapa usulan yang muncul untuk membersihkan sampah luar angkasa.

Opsi apapun yang akan di ambil, pastinya akan menghabiskan biaya dalam jumlah yang sangat besar.


Jika sampah luar angkasa tidak di bersihkan maka mungkin saja manusia akan terperangkap di bumi dan tidak bisa melakukan penerbangan ke luar angkasa karena tabrakan dengan sampah luar angkasa.



sumber: sumber

tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
18.1K
155
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.