beyoungcarerockAvatar border
TS
beyoungcarerock
Jawaban AHY Soal Sabuk LV yang Ramai Dibahas


Ikat pinggang bermerek Louis Vuitton alias LV yang dipakai Ketua Kogasma Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) ramai dibahas. Hal itu lantaran ikat pinggang yang ditaksir seharga Rp 10 juta itu dianggap berbanding terbalik dengan poster bertema 'kearifan lokal' di mana ada foto AHY di dalamnya.

AHY akhirnya berkomentar soal sabuk LV yang ramai dibahas itu. Dia mengaku tidak mau berpura-pura soal dirinya.

"Nggak masalah," demikian jawaban AHY saat ditanya terkait hal ikat LV-nya yang banyak dibicarakan.

Hal itu disampaikan AHY di sela kunjungannya ke open house Presiden Jokowi di Istana Bogor, Bogor, Jawa Barat, Jumat (15/6/2018).

Putra sulung Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono itu menyebut hal terpenting adalah tidak ada yang tersakiti dan dirugikan terkait hal tersebut.

"Saya nggak pernah pura-pura. Saya mengenakan apa yang saya kenakan. Yang penting tidak ada yang saya sakiti dan tidak ada yang saya rugikan," ujarnya.

AHY menjelaskan, meskipun dia mengenakan merek luar negeri, namun dia tetap konsisten mengkampanyekan kearifan lokal. "Iya dong. Kearifan lokal itu kan semangat besarnya," kata AHY.

Sebelumnya Partai Demokrat Kadiv Advokasi dan Bantuan Hukum DPP Ferdinand Hutahaean menyatakan tak terima dan lantas membandingkan reaksi publik terhadap Presiden Jokowi yang memakai sneakers Nike dan sepeda motor chopper.

Ferdinand mempertanyakan alasan pendukung penguasa tak bersuara saat Presiden Joko Widodo mengendarai motor Chopperland.

"Pertanyaannya, ke mana mereka ketika Pak Jokowi beli chopper yang katanya ekonomi kreatif? Kearifan lokal mana chopper? Atau di mana mereka ketika Jokowi pakai jaket jins naik chopper? Atau pakai sepatu Nike sneakers?" ungkapnya, Kamis (14/6).

PDIP lantas menanggapi pernyataan Ferdinand. PDIP tidak setuju bila dua hal itu dikait-kaitkan.

"Ini bukan tentang Jokowi, ini tentang AHY yang di-setting tidak sesuai. Tak usah nengok ke yang lain. Kita membahas LV dan pesan yang hendak disampaikan," kata Sekretaris Badan Pelatihan dan Pendidikan DPP PDIP Eva Kusuma Sundari, Kamis (14/6).

Namun Eva tak menyalahkan AHY soal sorotan terhadap sabuk LV. AHY dinilainya sebagai pribadi yang baik tapi belakangan sering keliru dan jadi sasaran bully di jejaring media sosial.

"Aku menyalahkan konsultan politiknya, karena ini nggak pas dan salah pakai baju. Akhirnya AHY jadi bahan bully. Namun demikian, menjadi politisi memang harus siap di-bully dan itu berlaku untuk siapa pun," kata Eva.

Sumur

0
10.5K
88
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.