riceudukAvatar border
TS
riceuduk
Ini dia momen paling diingat sepanjang piala dunia!
Ini dia momen paling diingat sepanjang piala dunia!

Siapa yang udah ngestock cemilannya? Siapa yang udah ngumpulin info buat nobar piala dunia? Atau siapa yang udah benerin antenannya? Ya, tanggal 13 juni bakal jadi tanggal dimulainya pentas sepakbola terbesar di dunia, yaitu piala dunia 2018 yang kali ini akan dilaksanakan di Russia yang dapat kebagian sebagai tuan rumah. Berbagai tim dari berbagai benua yang sukses ngelewatin kualifikasi udah berkumpul di Russia nih gan untuk berjuang demi dapetin gelar sebagai tim terbaik di dunia. Dimulai pertama kali pada tahun 1930, udah banyak rekor dan hal-hal yang bakal selalu diingat oleh pecinta sepakbola di seluruh dunia seperti Brazil yang sukses jadi pemegang juara terbanyak, dengan 5 trofi, atau Uruguay yang sukses jadi juara dunia pertama, atau momen bersejarah dengan penggunaan magic spray pada piala dunia 2014. Nah, baik agan-agan yang sekedar nikmatin pertandingannya atau yang punya tim favorit di piala dunia pasti nungguin juga nih momen-momen yang paling ga terlupakan yang bakal terjadi di piala dunia tahun ini, mungkin ada yang nungguin heroic save nya Luis Suarez yang sukses ngeblok pake tangannya, atau blunder Robert Green pada edisi pildun yang sama. Nah, buat refreshing ingetan agan-agan, Riceuduk udah ngumpulin momen-momen paling diingat sepanjang piala dunia.


1.    Gol tangan tuhan maradona, Edisi 1986
Spoiler for Maradona:

 Semua pecinta bola pasti setuju kalau Diego Maradona adalah salah satu pemain terhebat sepanjang sejarah. Diberkati dengan gocekan maut dan tendangan yang dahsyat, Diego Maradona sukses jadi legenda Argentina dan Napoli. Namun, ada satu momen Diego Maradona yang bakal paling diingat sama fans Argentina.... dan Fans Inggris. Yap, bukan hanya karena Inggris takluk 2-1 dari Argentina, tapi juga karena salah satu gol Argentina dibuat Maradona melalui tangannya. Karena gol ini, bahkan ada sekelompok orang yang membuat kepercayaan dengan nama Iglesia Maradoniana loh gan, Bahkan mereka punya gereja sendiri loh gan!


Baca juga :Football Clash Android download gratis sekarang!

2.    Terciptanya The Cruyff Turn, Edisi 1974

Spoiler for "The Cruyff turn":

 Johan Cruyff yang juga menjadi sosok penting dalam eksis nya doktrin total football ini juga sukses membuat pecinta sepakbola terpana setelah aksinya di pildun edisi 1974 gan. Kala itu, Swedia yang berhadapan dengan Belanda, Cruyff sukses melakukan turnover mengelabui Jan Olsson dan aksi tersebut pun dikenal dengan istilah  The Cruyff Turn. Sekedar informasi juga nih gan, pildun edisi 1974 juga merupakan satu-satunya edisi piala dunia yang diikuti Johan Cruyff.


3.    Tandukan Zinadine Zidane, Edisi 2006


Spoiler for "Zidane's headbutt":

 Pelatih berusia 45 tahun ini memang sudah melegenda sejak menjadi pemain karena kecerdasannya dalam mengatur aliran di lini tengah baik di timnas maupun di klub. Namun, Zinadine Zidane sempat melakukan aksi tidak terpuji di penghujung karirnya, tepatnya di pildun edisi 2006 di Jerman, saat Jerman sukses tembus ke final dan berhadapan dengan Italia. Entah apa yang dibicarakan Marco Matterazi kepada Zidane, namun tiba-tiba Zidane menanduk Matterazi di bagian dada sehingga Zizou dikartu merah oleh wasit. Hasilnya? Prancis juga kalah.


Baca Juga:Nunggu piala dunia 2018? Mainin game ini dulu

4.    Gol Bunuh Diri Berunjung penembakan Andres Escobar, Edisi 1994

Spoiler for "Escobar's own goal":

 Mencetak gol bunuh diri emang hal yang paling dihindari seorang pemain sepakbola ya gan, karena bisa bikin rekan setim dan suporter marah ke doi, namun yang dialami Andres Escobar memang miri banget gan. Gara-gara gol bunuh dirinya di piala dunia 1994, kapten Timnas Kolombia ini harus terbunuh setelah ditembak oleh anak buah gembong narkoba. Katanya sih karena gol bunuh diri Escobar yang bikin Kolombia kalah, Bosnya kalah taruhan dan kehilangan banyak uang. Kasihan ya gan!

5.    Kekalahan terbesar Brazil, Edisi 2014


Spoiler for "Brazil1-7 Germany":

 Yang terakhir masih fresh banget nih gan, di edisi 2014 ada momen yang paling memalukan buat sang tuan rumah, Brazil nih gan. Sukses tembus ke semifinal pildun 2014 dan berstatus sebagai tuan rumah, Brazil seakan-akan malah ga berdaya gan, ga tanggung-tanggung! Tim sekela Brazil malah dibantai sama Jerman 7-1! Buat agan yang nonton pasti inget banget dong sampe ada suporter cilik Brazil yang nangis ga berenti-berenti hehehe.


Nah sekian dari Riceuduk ya gan, kita tunggu apalagi momen yang bakal terjadi di 2018 nanti!

Diubah oleh riceuduk 04-06-2018 04:17
0
17.5K
200
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.7KThread82KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.