TS
kamaytea
[NGAKAK!] Tampil Mengejutkan,"DEADPOOL" ikutan Kontes Nyanyi di KOREA!
[NGAKAK!] DEADPOOL Tampil Mengejutkan di Acara Kontes Nyanyi "King of Masked Singer"!
Ryan Reynolds baru-baru ini muncul secara mendadak di sebuah acara televisi Korea Selatan dengan berpakaian seperti mahluk unicorn untuk mempromosikan film terbarunya yang akan segera tayang yaitu "Deadpool 2",
Pada acara televisi Korea Selatan yang bernama “King of Masked Singer"
Reynolds muncul di depan penonton dan selebriti lainnya mengenakan jubah pelangi berkilauan luar biasa dengan topeng unicorn dengan alasan,kalo dia adalah versi kehidupan nyata dari Deadpool.
Dan yang membuatnya lebih istimewa dan koplak adalah fakta kalo dia menyanyikan lagu berjudul "Tomorrow" dari seorang penyanyi terkenal "Annie"
VIDEO DEADPOOL NYANYI
setelah ryan reynolds selesai bernyanyi dan membuka topengnya untuk mengungkap siapa dia sebenarnya,seluruh kontestan dan juri di acara itupun seketika terkejut melihat aktor berusia 41 tahun di atas panggung.
“Apa yang baru saja saya lihat? Bagaimana ceritanya Deadpool bisa sampai di sini?”Salah satu kontestan berteriak ketika orang-orang panik oleh penampilan Reynolds,
menurut Entertainment Weekly,Peserta lain berpikir kalo pria di balik topeng itu adalah Donald Trump.
"Halo semua,Saya sangat menyesal tentang lagu itu” kata Reynolds setelah membuka topengnya,
dia berada di Korea Selatan sebagai bagian dari turnya untuk promosi sekuel filmnya yang segera tayang beberapa waktu mendatang,
yang mengatakan saat pembawa acara mewawancarainya "Ya, tentu saja [saya gugup.] Saya bahkan sekarang memakai popok dewasa!"
Karena penasaran,pembawa acara tersebut kemudian mencoba bertanya pada Reynolds bagaimana dia bisa mengikuti acara "KING OF MASKED SINGER" sebagai rahasia untuk tur di korea Selatannya,dimana kemudian sang aktor dengan bergurau menjawab: "Saya bahkan tidak memberi tahu istri saya."
Ane baru tau ternyata deadpool umurnya udah 40 tahunan ya?
ane kira sekitaran 30an,eh ternyata udah tua wkwkwk
tapi ga masalah,namanya aktor kelas dunia mah bebas,selama bayarannya tinggi,umur dan penampilan fisik bisa diatur
kaya si tom cruise,tetap keren disetiap filmnya
jadi ya buat para penggemar deadpool dan film-film super heroes,wajib nih mantengin film ini di bioskop-bioskop kesayangan
Orang luar emang keren-keren kalo promoin film terbarunya secara global,
segalanya mereka lakukan dari mulai hal biasa sampe hal gila sekalipun
Penulis : kamaytea
Refensi : Nshak dan pemikiran pribadi
foto : Google
Diubah oleh kamaytea 21-05-2018 12:02
0
63.4K
1.8K
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kekoreaan
10.8KThread•2.5KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya