president.trump
TS
president.trump
Kedok Anies Baswedan Terbongkar, Tidak Ada Penyambutan Khusus Saat Bertemu Erdogan
Kedok Anies Baswedan Terbongkar, Tidak Ada Penyambutan Khusus Saat Bertemu Erdogan
KAMIS, 26 APRIL 2018 , 09:00:00 WIB | LAPORAN: ADE MULYANA






RMOL. Kunjungan Gubernur DKI Jakarta Anies BAswedan ke Turki dan pertemuannya dengan Presiden Tayyip Recep Erdogan jadi pembicara dan ikut memanaskan lantai bursa calon presiden Indonesia.

Disebutkan bahwa pertemuan itu adalah sesuatu yang sangat istimewa.

Bagaimanapun juga, Erdogan adalah salah satu ikon penting di atas panggung politik internasional. Pengaruhnya, tidak hanya di kalangan negeri Muslim, amat besar. wajar bila pertemuan dengan Erdogan pantas untuk dianggap sebagai sesuatu yang tidak biasa atau luar biasa.

Tetapi belakangan beredar klip yang memperlihatkan pertemuan antara Erdogan dan Anies Baswedan itu.

Dari video yang diunggah pemilik akun Facebook Salman Faris tampak bagaimana Anies Baswedan tertangkap kamera menunggu kedatangan Erdogan di tempat biasa, di antara kerumunan warga yang juga menunggu kehadiran Erdogan. (Klik disini)

Disebutkan bahwa itu adalah hari Jumat, dan seperti biasa Erdogan memiliki kebiasaan menyapa warga di masjid tempat ia akan menunaikan shalat Jumat.

Jadi, Anies Baswedan sama sekali tidak mendapatkan perlakuan apa-apa, melainkan Anies Baswedan hanya merupakan bagian dari kerumunan orang yang ingin bertemu, bersalaman, dan sekadar menyapa Erdogan.

Komentar yang mengiringi video ini pun secara umum menyudutkan Anies Baswedan yang seolah-olah ingin agar petemuan itu di-capture sebagai pertemuan penting.

"Di medsos pak Anies terlalu mendramatisir, kesannya biar dianggep dan hebat gimana gt... padahal y biasa aja sih, malah pak Anies yg nyambut... hahahah. Kasian tuh warga Jakarta, masalah tanah abang sampe kunker keluar negeri.. ngabisin anggaran aja ckckck," tulis pemilik akun FB Bang Samrake.

Pemilik akun Gusti Yusuf menambahkan, "Gubernur rasa Presiden itu kayak mie instan rasa kari ayam. Rasanya doang ayam, isinya tetep mie plus micin semangkok. Dasar bani micin hahaha. #2019tenggelamkanPKS."

"Oh...jauh juga k turki, hanya utk nyegat bersalaman. Ya udah," tulis Kas Pur. [dem]





http://politik.rmol.co/read/2018/04/...rtemu-Erdogan-



Gak nyangka... sumbernya dari situs berita andalan Nasbung Sumbu Pendek... RMOL...








Diubah oleh president.trump 26-04-2018 06:27
0
13.3K
119
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.2KThread39.7KAnggota
Terlama
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.