pehunikAvatar border
TS
pehunik
DKI Alokasikan Rp800 Miliar untuk Normalisasi Sungai

Jakarta: Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengalokasikan anggaran Rp800 miliar untuk menormaslisasi sungai di Ibu Kota. Normalisasi akan difokuskan di tiga tempat, yakni Kali Pesanggrahan, Ciliwung, dan Sunter.

 

'Normalisasi harus dikejar sampai tuntas,' kata Kepala Dinas Tata Air DKI Jakarta, Teguh Hendarwan,

di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Jumat, 9 Februari 2018.

 

Anggaran itu termasuk untuk membayar uang ganti rugi warga yang terkena relokasi. Namun, Teguh tak menyampaikan berapa banyak lahan yang akan dibebaskan.

 

'Wah, banyak. Bidang per bidang. wilayahnya saja di Jakarta Selatan dan Timur. Pesanggrahan saja kan kita baru ambil wilayah Selatan belum ke Barat,' kata Teguh.


Baca: Empat Langkah Solusi Normalisasi Sungai DKI 


Pemprov DKI masih fokus normalisasi sungai di wilayah Jakarta Selatan dan Timur. Sementara itu,  Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Salahuddin Uno meminta warga bantaran kali tak egois. Normalisasi akan bermanfaat untuk seluruh warga.

 

'Jadi enggak boleh egois. Pengendalian banjir akan sangat terbantu dengan adanya sodetan (Ciliwung). Jadi perlu ada kerja sama warga dan pemerintah,' kata Sandi.

 

Sandi bakal mencari format lain untuk merayu warga. Bagaimana pun, warga harus pindah dari bantaran kali.

 

'Kita ingin mencari sebuah format bagaimana masyarakat bisa merelakan tanahnya untuk fasilitas yang akan dinikmati seluruh warga Jakarta,' ungkapnya.

 

Sandiaga akan berdialog dengan warga. Pendekatan secara persuasif sangat diperlukan.'Kita ajak dialog, mediasi. Mudah-mudahan mereka mendukung dan apapun hasilnya Pemprov bisa melaksanakan,' imbuh dia.



Sumber : http://news.metrotvnews.com/metro/Mk...alisasi-sungai
0
1.1K
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.7KThread40.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.