- Beranda
- The Lounge
Dukung Liverpool Itu Berat. Kamu nggak akan kuat. Biar aku saja
...
TS
sekottk
Dukung Liverpool Itu Berat. Kamu nggak akan kuat. Biar aku saja
Hello, selamat datang kembali di Thread ane yang sederhana gan bray
Quote:
Mungkin cukup berlebihan, namun bisa juga terbilang kenyataan. Memang mendukung Liverpool FC akan terasa cukup menyakitkan bila mengingat kenyataan bahwa Club ini belum pernah sekalipun memenangkan gelar English Premier League. Jika berkaca pada rumput tetangga, bagaimana Manchester City yang sudah semakin dekat dengan pencapaian, Chelsea yang baru saja merasakannya dalam waktu dekat, Manchester United yang cukup sering merengkuhnya dalam satu masa belakangan, dan Arsenal meraihnya dengan rekor Unbeaten yang cukup sensasional, atau bahkan Leicester City, sebuah fairy tale dengan jalinan kisahnya yang mengharukan seakan menambah gelap ruang senja ini.
Namun bagiku, bagi kami, yang telah cukup lama berada dalam memori penantian, itu bukanlah apa-apa. Ketika kami memutuskan untuk mencintai, maka saat itulah kebulatan tekad diuji. Seberapa jauh kami dapat beriringan menempuh badai. Seberapa tegak kepala saat menghadapi momen terpahit.
When you walk through a storm
Hold your head up high
And don't be afraid of the dark
Karena kami percaya, akan adanya sebuah harapan dan kemenangan pada ujung jalan. Sebuah kejayaan yang akan menebus segala penantian. Kemenangan yang akan mengobati segala perihnya penantian panjang.
At the end of a storm
There's a golden sky
And the sweet silver song of a lark
Yang memberikan sebuah kekuatan untuk terus berjalan beriringan. Menempuh terpaan angin, menembus hujan. Kekuatan yang berawal dari harapan dan mimpi di ujung jalan.
Walk on through the wind
Walk on through the rain
Though your dreams be tossed and blown
Maka, teruslah berjalan bersama kami. Tetaplah berjalan beriringan menembus ruang dan waktu, menembus batas dimensi luka yang panjang. Dan kamu tidak akan pernah berjalan sendirian
Walk on, walk on
With hope in your heart
And you'll never walk alone
Pendukung sejati tidak akan pernah lelah berdiri dan berjalan beriringan untuk tetap terus memberikan dukungan disaat terberat sekalipun. Ditengah terpaan badai hujan cacian hinaan dan juga masa-masa yang akan terasa semakin berat sebelum pelangi tiba.
Jadi, untuk kamu. Iya kamu.
Teruntuk kamu yang hanya mencari kejayaan instan, jangan dukung Liverpool, berat. Kamu gak akan kuat, biar aku saja.
Jadi, untuk kamu. Iya kamu.
Teruntuk kamu yang hanya mencari kejayaan instan, jangan dukung Liverpool, berat. Kamu gak akan kuat, biar aku saja.
Quote:
Tetap Semangat, Tetap Bernafas, dan YNWA
Diubah oleh sekottk 20-02-2018 08:54
0
21.1K
272
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
924.8KThread•89.7KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya