APutriRAvatar border
TS
APutriR
Resep Cilok Bandung Sederhana, Anak TK Juga Bisa Bikin!
emoticon-Kiss~Cara Membuat Cilok Bandung Paling Gampang~ emoticon-Kiss

Quote:

Cilok yang berasal dari kata aci dicolok memang gak pernah lekang oleh waktu ketenarannya. Well, beberapa daerah jualan sudah tidak asing dengan cilok. Namun, tiap daerah punya ciri khas ciloknya masing – masing. Misalnya cilok bandung yang sangat berbeda dengan cilok malang meskipun bahan dasarnya masih sama, aci alias tepung kanji. emoticon-Maluemoticon-Malu

Cilok Bandung punya ciri khas ukuran cilok yang cukup besar dengan tambahan bumbu kacang yang ringan namun tetap terasa pedas, manis, dan gurihnya. Walaupun kita gak lepas sama yang namanya jajan pinggir jalan, namun gak ada salahnya mencoba hidup lebih sehat dengan membuat cilok Bandung sendiri di rumah. Gampang kok, langsung aja yuk siapkan bahan – bahan dan ikuti langkah – langkah berikut ini : emoticon-Cool

Bahan membuat cilok Bandung :
- 125 gram tepung aci (kanji/tapioka)
- 125 gram tepung terigu
- 200 ml air panas mendidih
- 1/2 sdt gula pasir
- 1/4 sdt merica
- 1/2 sdt kaldu bubuk (hidup MSG, ahahah! emoticon-Ngakak (S) emoticon-Ngakak (S))
- Garam secukupnya
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 2 batang daun bawang, daunnya saja diiris tipis
- Air untuk merebus secukupnya

Bahan Bumbu Kacang:

- 100 gram kacang tanah, goreng
- 7 buah cabe rawit merah
- 4 sdm gula merah
- 2 siung bawang putih
- 1 sdm air asam jawa
- 200 ml air
- Garam secukupnya
- 2 sdm minyak untuk menumis
- Minyak seperlunya untuk menggoreng

Langkah – langkah membuat cilok Bandung :
1. Siapkan wadah, masukkan tepung terigu dan irisan daun bawang kemudian tuang air panas yang sudah dicampur dengan bawang putih halus, garam, gula, merica dan kaldu bubuk. Aduk rata lalu masukkan tepung aci sedikit demi sedikit sampai adonan bisa dibentuk dan tidak lengket.
2. Bentuk bulat-bulat kecil adonan, rebus dalam air yang sudah mendidih hingga cilok mengapung pertanda cilok sudah matang. Angkat, tiriskan dari air dan cilok siap untuk disajikan dengan bumbu kacang serta tambahkan kecap manis bila suka.
3. Haluskan bahan-bahan untuk bumbu kacang kemudian tumis dengan sedikit minyak, beri garam secukupnya lalu aduk sampai matang.

Itu tadi resep cilok Bandung yang patut kamu coba. Gampang kan? Anak TK aja kayaknya bisa deh bikin ini, paling harus hati – hati dan dalam pengawasan aja biar gak cidera. Ingat menu di atas untuk cilok bandung rebus tanpa isan ya. Kalau aci digoreng alias cireng dengan isian bermacam – macam itu ane belum nemu resepnya, meskipun kelihatannya, bahan – bahan yang dibutuhkan tidak berbeda jauh. Coba share cilok Bandung buatan agan - aganwati! Penasaran nih emoticon-Wowcantik emoticon-Wowcantik


tata604
tata604 memberi reputasi
1
50.9K
184
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Selera Nusantara (Indonesian Food)
Selera Nusantara (Indonesian Food)
icon
9KThread6.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.