- Beranda
- The Lounge
Pribadi-pribadi Berkualitas Tidak Akan Pernah Mengumbar Kemesraan di Media Sosial
...
TS
sofanzani
Pribadi-pribadi Berkualitas Tidak Akan Pernah Mengumbar Kemesraan di Media Sosial
Quote:
Assalamu'alaikum, Salam Sejahtera Agan-agan sekalian, selamat datang di thread ane, sebelumnya ane doakan semoga agan selalu dalam keadaan sehat dan banyak uang ya
Quote:
Media sosial, kayaknya udah bisa diibaratkan sebagai "makanan pokok" buat orang-orang sekarang ini, apalagi buat anak muda. Penggunaannya pun beda-beda buat masing-masing individu. Ada yang pake medsos buat nyari info, ada yang memanfaatkannya buat stay connected dengan kerabat atau famili, tapi banyak juga yang pakai medsos sebagai "diary online", mereka seolah-olah membagi segala hal di medsos. Mulai dari makanan yang lagi (atau akan) mereka makan, suasana hati, bahkan kemesraan dengan pasangan pun dibagi di medsos.
Tapi dii sisi lain, ada juga kok orang-orang yang gak pernah mau sama sekali buat pamer kemesraan di medsos. Buat mereka, hubungan percintaan adalah sesuatu yang cukup dibagi berdua aja... Kenapa sih?
Tapi dii sisi lain, ada juga kok orang-orang yang gak pernah mau sama sekali buat pamer kemesraan di medsos. Buat mereka, hubungan percintaan adalah sesuatu yang cukup dibagi berdua aja... Kenapa sih?
Quote:
Spoiler for :
Karena pribadi-pribadi ini tahu jika kemesraan bukan untuk dibagi dengan orang lain...
Quote:
Pada dasarnya, hubungan yang berkualitas itu terbentuk dari dua sosok yang mengerti satu sama lain. Mereka ngerti banget kalo untuk menjalin sebuah chemistry dalam suatu hubungan itu bukanlah suatu hal yang gampang. Dan ketika mereka udah nyampe di titik nyaman untuk berbagi hati berdua, mereka bakal sadar kalo kemesraan yang akhirnya terjalin itu terlalu mahal buat dibagi dengan orang lain...
Quote:
A perfect relationship is a treasure, so will you share your treasure with others?
Quote:
Spoiler for :
Buat apa sih pamer kemesraan?
Quote:
Nah itu poinnya! Apasih urgensinya pamer kemesraan? Biar orang lain tau kalo kalian itu pasangan paling serasi di dunia? Atau buat pamer kebanggan kepada pada jomblo sekaligus nyadarin mereka kalo gak punya pasangan itu menyedihkan? Kalo emang gitu, basically kalian udah gagal memahami esensi sebuah relationship. Karena relationship itu dibentuk buat menciptakan bonding antara kamu dan pasanganmu, bukan sebagai sarana pamer-pameran.
Quote:
Tapi yakin nih kalau kehidupan cintamu memang seindah foto-fotomu? Gak dibuat-buat kah?
Quote:
Spoiler for :
Pribadi-pribadi berkualitas paham banget kalau kualitas sebuah hubungan itu jauh lebih berharga daripada publikasi...
Quote:
Mereka bakal sibuk buat terus memperbaiki diri dan memperbaiki hubungan. Mereka sibuk saling membahagiakan. Mereka sibuk saling memberikan kenyamanan. Mereka bahkan gak akan sempet buat bikin "pencitraan" kalau mereka adalah pasangan yang bahagia, karena mereka memang bahagia.
Quote:
Dan kalaupun seisi dunia tahu bahwa kamu bahagia, mereka gak akan pernah bisa benar-benar ngerasain apa yang kalian rasain...
Quote:
Spoiler for :
Sosok berkualitas nggak akan pernah memancing cibiran buat datang...
Quote:
Mau nggak mau, sadar nggak sadar, kita ini hidup di sebuah sistem kemasyarakatan alias society yang mana mencibir, nyinyinr, dan usil adalah kegiatan lumrah yang dilakukan sehari-hari. Nah maka dari itu, jadi buat apa sih mancing-mancing hal-hal tadi dengan cara sengaja mengumbar kemesraan di medsos? Karena kita harus sadar kalau gak semua orang suka sama kita, dan gak bisa maksa semua orang buat suka sama kita. Selain itu, kita juga harus ingat kalau kita hidup di negara dengan kultur yang tidak permisif pagi kemesraan di depan umum.
Quote:
We can never force our opinion to the society...
Quote:
Spoiler for :
Banyak kok yang lebih pantas dibagi di medsos, jadi kenapa harus mengumbar kemesraan?
Pribadi-pribadi berkualitas pakai media sosial dengan efektif, mereka lebih senang membagi hal-hal yang bermanfaat, informatif, atau bahkan yang lucu-lucu. Mereka sadar kalau nggak semua orang peduli dengan kehidupan pribadi mereka. Seperti juga mereka yang nggak pernah perduli dengan kehidupan orang lain.
Quote:
Pribadi-pribadi berkualitas pakai media sosial dengan efektif, mereka lebih senang membagi hal-hal yang bermanfaat, informatif, atau bahkan yang lucu-lucu. Mereka sadar kalau nggak semua orang peduli dengan kehidupan pribadi mereka. Seperti juga mereka yang nggak pernah perduli dengan kehidupan orang lain.
Quote:
Stop posting everything you do, feel, like, or think. It's a social media, not a diary...
Quote:
Spoiler for :
Mereka sangat alergi dengan yang namanya intervensi
Quote:
Mereka menikmati banget tiap adegan dalam hubungan mereka, mereka menikmati singgah di tempat-tempat manis dan romantis, mereka senang berpetualang mencari tempat buat memanjakan selera makan mereka, intinya mereka punya cara sendiri buat bahagia. Nah, mereka sadar kalau membagi kegiatan di medsos itu bisa memberi peluang buar orang-orang berkomentar, ngasih saran, ngasih kritik, dan interaksi-interaksi lainnya. Mereka gak butuh itu, mereka sudah bahagia...
Quote:
You do your things, and i'll do mine...
Quote:
Spoiler for :
Dan mereka sadar kalau nggak ada hal yang abadi di dunia ini...
Quote:
Bukan berarti pesimistis, tapi ini adalah realita, kalau sebuah hubungan mungkin nggak akan berlangsung selamanya. Yang pacaran bisa putus, dan yang menikah pun bukan tidak mungkin bercerai. Mereka sadar, mengumbar kemesraan di media sosial bisa menjatuhkan nilai mereka ketika mereka nggak bersama lagi. Maka dari itu, sejak awal mereka lebih memilih untuk berjalan tertutup, biar mereka berdua saja yang tahu apa yang berlangsung dalam hubungan mereka. Dengan demikian, mereka tidak akan repot-repot menghapus semua posting-an dan foto-foto mesra jika akhirnya mereka berpisah.
Quote:
Know your value...!
Quote:
Spoiler for Source:
HASIL KARYA SENDIRI, DISUNTING TANPA MENGUBAH MAKSUD DAN ISINYA DARI BLOG PRIBADI
0
47K
Kutip
282
Balasan
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
925.1KThread•91KAnggota
Urutkan
Terlama
Komentar yang asik ya