meyanie21Avatar border
TS
meyanie21
Berani Coba Bedong Untuk Dewasa Ini Gak Gan?
Ente pasti udah sering ngeliat bayi dibedong kan ?
Tapi ngeliat orang dewasa yang dibedong udah pernah belom?

emoticon-cystg

Yoi Gan.. Gak cuma anak bayi, ternyata sekarang orang dewasa juga dibedong loh. Bedong untuk orang dewasa ini adalah metode terapi yang lagi nge-tren di Negeri Sakura sana dengan istilahnya Otonamaki.



Ide Otonamaki ini pertama kali dicetuskan oleh Nobuko Watanabe, seorang profesor yang terkenal karena menciptakan Toco Chan, sebuah sabuk bersalin yang merupakan produk yang populer di Jepang. Otonamaki ini terinspirasi dari kebiasaan bedong bayi atau kalau kata orang Jepun di sana sebutannya Ohinamaki. Metode bedong dewasa alias Otonamaki ini dimanfaatkan si Nobuko untuk pijat alternatif atau terapi fisik terutama untuk perempuan paska melahirkan. Kenapa harus dibedong?

Otonamaki ini sendiri katanya bisa membantu otot pinggul, kaki dan bahu jadi lebih fleksibel. Trus bisa mengobati nyeri panggul dan bahu paska melahirkan. Selain itu katanya Otonamaki juga bisa bikin postur tubuh lebih baik dan terasa lebih santai dan segar. Cocok banget dicoba buat agan agan yang hobi pegel-pegel niih..



Cara metode terapi Otonamaki ini seperti sebutannya ya kayak ngebedong tubuh orang dewasa dengan sepotong kain dalam berbagai pose selama jangka waktu sekitar 15 sampai 20 menit gitu. Gimana ya rasanya dibedong kayak Otonamaki? Kira-kira begini tahapannya gan

Quote:


Buat yang kuat buffer bisa cek langsung videonya nih gan. Kali aja mau cobain sendiri rasanya dibedong ala Otonamaki emoticon-Ngakak (S)




Tapi, meski mulai diperbincangkan hingga muncul di acara televisi populer di Jepang sana tapi gak semua orang di Jepang sana menyambut dengan antusias si tren bedong dewasa ini karena masih ada yang menganggap metode ini justru menyeramkan dan mirip teknik mumifikasi. emoticon-Takut (S)

Hmm kalau tren ini masuk ke Indonesia kira-kira agan sista tertarik buat mencobanya gak nih?
emoticon-Ngakak




Spoiler for sumur galian :



0
44.6K
243
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The Lounge
icon
922.6KThread81.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.