illbebacksoonAvatar border
TS
illbebacksoon
Bandung Dinobatkan Jadi Kota Welas Asih
Bandung, CNN Indonesia -- Tema yang diusungkan Wali Kota Bandung Ridwan Kamil ternyata bukan sekadar iseng belaka. Setelah menjadi kandidat untuk dinobatkan menjadi ‘Compassionate City’, akhirnya Bandung berhasil dinobatkan menjadi ‘Kota Welas Asih’ hari Sabtu lalu.
Compassionate City atau Kota Welas Asih adalah sebuah kota yang berkomitmen membuat rencana konkret untuk membawa prinsip-prinsip kasih sayang dalam setiap aspek kehidupan masyarakat.
Menjadi Wali Kota Bandung, Emil selalu mengusulkan ide-ide yang baru untuk kotanya. Tidak sekadar memperbaiki taman-taman kota yang terlantar dan memasangkan wifi, walikota ini juga menanamkan tema-tema berbeda setiap harinya.
Pada hari Senin, bus Damri disediakan gratis bagi para pelajar dan gerakan pungut sampah. Perokok harus menahan keinginan merokoknya pada Selasa tanpa rokok. Ada juga Rebo Nyunda, di mana masyarakat dihimbau untuk menggunakan bahasa daerah dan juga gerakan pungut sampah.
Tidak hanya melestarikan budaya sendiri, Emil juga menjadikan hari Kamis menjadi Kamis Bahasa Inggris, di mana warga Bandung diminta untuk melatih kemampuan berbahasa. Untuk hari Jumat dijadikan Jumat bersepeda dan gerakan pungut sampah, dan Sabtu dijadikan hari kuliner dengan Culinary Night.
Sejak Sabtu lalu, akhirnya hari Minggu telah mendapatkan tema yaitu Minggu Berbagi yang diusulkan langsung oleh Emil sendiri. “Hari Minggu ditetapkan menjadi Hari Berbagi, berbagi ilmu, berbagi kebaikan, berbagi keramahtamahan, berbagi harta, paling murah berbagi senyum,” kata Emil.
Berbagi senyum sendiri sudah diberlakukan dengan gerakan #friendlybandung yang dapat dilihat di sepanjang jalan di bawah jalan layang Pasupati. Mungkin wajah-wajah ini tidak pernah Anda lihat di layar kaca, tetapi wajah-wajah ini sedang tersenyum dan berpesan bahwa Bandung adalah kota yang ramah.
Tema-tema yang diberlakukan menunjukkan komitmen Kota Kembang untuk menjadi Kota Welas Asih, sehingga Bandung menjadi kota pertama di Indonesia yang tergabung ke dalam daftar Compassionate City.
Penandatanganan Piagam Welas Asih dilangsungkan saat perayaan HUT Bandung pada acara Bandung Creative Awards. Perayaan HUT Bandung ini tidak hanya berupa acara-acara penampilan dan Culinary Night saja. Jika Anda mampir ke kota berhawa sejuk ini akan mendapati pohon-pohon yang dibalut kain berwarna hijau, kuning, biru sebagai tanda perayaan juga.




http://m.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20140929164213-269-4647/bandung-dinobatkan-jadi-kota-welas-asih/




pffffffttttttt....
0
6.3K
108
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
669.8KThread40.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.