- Beranda
- The Lounge
Sadis...Sakti Juga Nih Orang, Minum Siandia Gak Mati...!!
...

TS
bhashoe
Sadis...Sakti Juga Nih Orang, Minum Siandia Gak Mati...!!
3.8K
39
Quote:
Quote:
Sianida belakangan ini telah menjadi pembicaraan hangat di Indonesia. Masalahnya zat kimia yang biasanya banyak digunakan untuk mengekstraksi emas dan perak di pertambangan ini telah menyebabkan kematian seorang wanita.
Racun sianida mencuat kepermukaan setelah merenggut nyawa Wayan Mirna Salihin tepatnya pada tanggal 6 Januari 2016 lalu. Mulai sejak saat itu, sianida pun akrab di telinga seluruh kalangan masyarakat Indonesia.
Racun sianida mencuat kepermukaan setelah merenggut nyawa Wayan Mirna Salihin tepatnya pada tanggal 6 Januari 2016 lalu. Mulai sejak saat itu, sianida pun akrab di telinga seluruh kalangan masyarakat Indonesia.
Quote:
Melalui video lewat channel miliknya yang berdurasi 5 menit 47 detik tersebut sontak menjadi buah bibir dari para netizen. Pasalnya melalui channel Youtube, Cody's Lab, video yang telah di unggah pada tanggal 17 Oktober 2016, telah menarik perhatian dari netizen karena sudah ditonton 1,8 juta orang.
Quote:
Sepertinya ia ingin melakukan ujicoba yang tidak mungkin semua orang dapat melakukannya. Di dalam video tersebut, ia terlihat memakai sarung tangan dan mengenaikan pakaian berwana coklat. Dan di hadapannya terdapat sebuah timbangan digital, segelas air, dua toples kaca besar dan kecil, serta satu buah lemon. Di saat ia memperlihatkan toples kecil miliknya tersebut, ternyata didalamnya banyak sekali butiran sodium sianida, berbentuk kristal berwarna putih yang memiliki tekstur seperti kapur.

Quote:
Kemudian dirinya mulai mengikis satu butir sianida itu di atas timbangan. Alhasil serbuk hasil kikisan dari sianida tersebut menunjukan berat sebanyak 15 miligram dalam timbangan tersebut.


Quote:
Dan sianida 15 miligram itu pun di masukkan ke dalam air putih. Setelah diaduk hingga menjadi larut tanpa pikir panjang, Cody nama panggilan dari pria bernama lengkap Cody Reeder ini pun meminum air yang telah tercampur siandia itu.

Quote:
"Hmm, perubahan aromanya sangat familiar seperti kacang almond yang baru dipanggang," sebut Cody saat menghirup cairan yang sudah tercampur dengan sianida itu.
Quote:
Pada awalnya tidak ada yang berbeda darinya setelah ia meminum air bersianida tersebut. Tidak lupa ia berpesan untuk siapa pun yang melihat videonya agar tidak mencontoh ia lakukan saat ini. Setelah meminum sianida tadi, selanjutnya ia mengambil sedikit bubuk sulfat dan sari lemon, kemudian mencampur sedikit butirannya ke dalam air.



Quote:
Sehingga larutan hasil campuran itu berubah warna menjadi biru jernih dan membuktikan bahwa dalam air tersebut benar-benar mengandung sianida. Dan warna ini juga membuktikan bahwa sianida benar-benar memiliki sifat racun dalam tubuh manusia.



Quote:
"Sebenarnya aku mulai merasakan beberapa efek setelah meminum racun ini pada tubuh ku," ujar Cody.
Quote:
"Lihat ini, tanganku mulai gemetaran dan nafasku mulai merasa cepat dari biasanya," katanya lagi.
Quote:
"Tapi ada untungnya dari sini, jika aku tidak meminum sianida, mungkin aku tidak akan pernah tahu bahwa sianida ternyata benar-benar mengandung racun di dalam tubuhku," ucapnya.

Quote:
Menurutnya, sebenarnya sianida tak bersifat racun jika diminum tak sampai dosis yang mematikan. Dosis sianida yang bisa mematikan manusia itu sendiri sekitar 300 miligram di dalam tubuh. Namun, jika kurang dari itu, maka tubuh tidak akan mengalami hal-hal buruk pada tubuh apalagi sampai membuat orang mati.

Quote:
"Jadi, aku sudah buktikan, bahwa racun seperti sianida tak membuatku mati, karena dosis yang kecil ini." tutupnya sambil tersenyum.
Quote:
Meskipun dirinya tidak mati, tapi tetap saja setiap para netizen yang menyaksikan video miliknya merasa takut dan gemetaran akan ulahnya tersebut.
SUMUR

nona212 memberi reputasi
1
Kutip
Balas
Berikan Komentar
Yuk bergabung agar dapat lebih banyak informasi yang dibagikan di Komunitas The Lounge

The Lounge
919.3KThread•71.7KAnggota
Terlama
Berikan Komentar