joenordicAvatar border
TS
joenordic
Imbauan KH Arifin Ilham Soal Aksi FPI : Wudhu Hingga Tersenyum
Jakarta - Sekitar 5.000 orang massa ormas Front Pembela Islam (FPI) akan berunjuk rasa di depan Gedung Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, siang nanti. Aksi ini diimbau agar berlangsung damai.

Imbauan ini disampaikan oleh KH Muhammad Arifin Ilham lewat akun Facebook pribadinya seperti dikutip detikcom, Jumat (14/10/2016). Dia ingin agar umat muslim menyampaikan pendapat dengan cara-cara yang benar dan tidak melanggar hukum.

Arifin kemudian memaparkan poin-poin adab aksi damai bagi seorang muslim. Di antaranya, tertib berlalu lintas dan tidak melakukan perusakan dan hal-hal negatif lainnya.

Berikut adab aksi damai bagi seorang muslim yang dijelaskan KH Muhammad Arifin Ilham:

1. Niat benar benar karena Allah.
2. Terjaga wudhu.
3. Selalu berzikir.
4. Berkata santun, tidak menghina keyakinan umat lain.
5. Tebarkan salam terutama pada polisi dan tentara yang berjaga di lapangan.
6. Pastikan sudah lapor dan izin aparat.
7. Pakaian atribut yang jelas.
8. Jangan sungkan mohon pengawalan polisi agar terhindar dari penyusup.
9. Muka yang senyum manis.
10. Kompak saling sayang dan dukung sesama saudara mu'min.
11. Tertib lalu lintas, berhelm, ikuti rambu rambu jalan.
12. Pastikan salat ditegakkan.
13. Waspadai penghasut, jangan sekali-kali terpancing, taati pimpinan regu, ingat banyak provokator selalu mencari kesempatan sehingga membuat image negatif dan memecah belah umat, dan membahayakan negara kita tercinta.
14. Berdoa jangan putus.
15. Sabar walau harapan tujuan belum tercapai, jangan anarkis, melempari gedung, merusak jalan dan taman.
16. Jika melihat pelaku anarkis, segera laporkan pada petugas terdekat.
17. Serahkan semuanya kepada Allah setelah ikhtiar maksimal.

Informasi yang dihimpun detikcom, massa FPI akan berdemonstrasi ke depan Gedung Balai Kota DKI Jakarta usai salat Jumat bersama di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat. Massa berdemonstrasi terkait pernyataan Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama soal Surat Al-Maidah ayat 51.

Pihak Polda Metro Jaya sendiri akan menerjunkan 2.800 orang personel untuk mengamankan aksi demonstrasi ini.

Spoiler for fpi:



http://news.detik.com/read/2016/10/1...ngga-tersenyum


Berkata santun, tidak menghina keyakinan umat lain. emoticon-Shakehand2
tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
2.6K
32
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan Politik
icon
670KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.