loosserkidssAvatar border
TS
loosserkidss
Andai..
Halo warga kaskus a.k.a kaskuser ini adalah sebuah cerita atau dalam bahasa inggris disebut sebagai story yang berjudul .....entahlah sampai saat ini aku belum menemukan suatu kata atau rangkaian kata yang tepat untuk dijadikan judul.. Sebenarnya judul yang diharapkan adalah judul dimana judul itu adalah suatu kata atau suatu rangkaian kata dimana dapat mendeskripsikan keindahanmu

oke langsung saja

Pada suatu hari hidup seorang anak manusia yang sedang mengalami kebosanan karena aktivitas yang dijalani monoton sepeti suatu garis lurus mendatar , manusia itu tidak lain dan tidak bukan adalah aku sendiri , didalam keadaan seperti yang disebutkan diatas aku sering tenggelam dalam suatu kenangan masa-masa dimana aku pernah muda , yang kemudian dengan rangkaian-rangkaian ingatan masa lalu aku menuliskan sebuah cerita.

Dan dengan ini aku nyatakan cerita dimulai..


Selasa 16 agustus kulangkahkan kaki menyusuri kota dengan ragam cerita masa lalu, aku mengumpulkan kenangan yang tersimpan amburadul dalam arsip dalam kepala,

Kulipat lengan kemeja sebatas siku sesekali kulihat arloji menunjukan pukul tujuh lebih lima belas waktu Indonesia bagian barat,

teeettr jes...jes...jes suara kereta yang mengatarkan aku kesini perlahan menjauh, sesekali aku melihat karcis kereta itu kenapa aku tiba-tiba rindu tempat ini? Sambil mencari rokok di saku

"sialan mungkin rokokku tertinggal dikursi kereta tadi"
Umpatku dalam hati.

Ya sudahlah, aku berjalan menjauhi tempat perhentian kereta yang kemudian oleh manusia tempat itu dinamakan stasiun .

Kulihat arloji ku lagi 07.30 ,aku melamunkan kepergian rokokku seiring dengan langkah kaki menyusuri pertokoan dekat stasiun sampai akhirnya aku sampai disebuah perempatan tanpa lampu pengatur

aku mengingat

ya, aku masih mengingat dengan jelas kemana tiap arah jalan yang dibelah persimpangan ini menuju

. Haha aku menyeringai melihat minimarket modern 24jam sepuluh langkah arah utara dari perempatan aneh itu .

Kumasuki toko itu rokok iya aku harus mendapatkanya pandangan ku tajam seperti mata elang melihat barisan berbagai varian rokok di belakang mena kasir toko itu,

mataku berhenti pada bungkus rokok tanpa cengkeh berwarna biru dengan asap sensasi dingin .

Kuhampiri wanita bergincu merah muda itu kukatakan bahwa aku mengingkan sebuah rokok tadi ,lalu pandangku teralihkan oleh varian rokok di sebelahnya aku tidak jadi membeli nya aku lebih tertarik dengan rokok disebelahnya.

Kuberjalan keluar minimarket itu setelah aku melihat gerai kopi didepan toko itu, dengan tulisan yang OPEN yang besar seakan berbisik

Bangg kopi bang ayo srupit aku banggg ,

siaal aku mengingat-ingat aroma dan rasa kopi membuatku berjalan ke arah gerai kopi itu.
Sesekali kulihat arloji lagi 08.00 sudah ada cafe buka haha kota ini sudah menuju modernisasi .

Ceklek... Klinting..klinting mungkin itu bentuk tulisan untuk mendiskripsikan suara pintu dengan gantungan lonceng kecil ketika dibuka

dengan sigap lelaki muda penjual kopi menyapa ramah menanyakan apa keinginanku .

Segera aku duduk dekat jendala yang menyuguhkan pemandangan jalan satu arah dan minimarket 24 jam diseberang tadi.

"permisi,ini pesananya" katanya sambil mengantarkan racikan kopi dengan paduan susu fullcream yang di panaskan dengan uap

"oh makasih mas"

Terlihat gambar bunga tulip dalam kopi itu hmmm latte art ya tidak buruk juga penjual kopi ini

kulirik pembuatnya menjauhiku lalu sibuk mengelus cangkir kopi dengan sebuah kain oranye aku memperkirakan umurnya mungkin 21, barista berumur dua puluh satu mungkin dia pecinta kopi atau dia dulu asinya diganti kopi susu , mengingatkanku pada masa kuliah dulu

Hahaha aku bercanda dengan diriku sendiri dalam hati mungkin aku sedikit gila.

Terlihat asbak bergambar logo perusahaa. Rokok segera kucari rokok yang baru kubeli kubuka perlahan sambil menikmati gambar organ tubuh di bungkusnya, modernisasi memang mengerikan .

Entah gagasan siapa yang memulai memasang gambar organ manusia di bungkus rokok yang jelas itu membuatku ngeri untuk membeli rokok selama 3 hari haha sayang sekali cuma 3 hari jurusmu ga mempan selanjutnya .

Harum tembakau dan paduan cengkeh racikan dan dirankai di kota ini membuatnya menjadi ikon kebangaan kota ini penuh kenangan,tiba-tiba aku teringat seseorang

yaa aku mengenangmu gadis berkuncir kuda, senyum manis, mengingatmu adalah perjalanan antar dimensi kembali pada buku-buku masa sekolah menengah atas, ballpoint, dan mimpi-mimpi yang membuat orang malas bangun

kalian mungkin tidak akan percaya senyumanya itu seakan menbuat matahari meredupkan sinarnya ...... Bersambung di post 2
Diubah oleh loosserkidss 06-09-2016 13:48
anasabila
anasabila memberi reputasi
1
3.4K
50
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Stories from the Heart
Stories from the Heart
icon
31.5KThread41.6KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.