- Beranda
- Stories from the Heart
STRONG OR INTELLIGENT
...


TS
theboyred
STRONG OR INTELLIGENT
STRONG OR INTELLIGENT
Prolog
Bumi adalah tempat tinggal yang sudah menjadi buruk belakangan ini. Karena polusi, efek rumah kaca, limbah yang berasal dari darat, air dan udara sudah tidak dapat dikontrol lagi. Makhluk hidup yang tidak dapat bertahan akan mati dan punah hanya meninggalkan sejarah dan cerita bagi generasi mendatang. Manusia adalah salah satu makhluk bumi yang dapat bertahan dari semua bencana ini, namun keanehan terjadi ketika ada seorang anak manusia lahir dengan keanehan yang dapat membuat mata tercengang. Anak itu terlahir dengan badan dan tubuh yang besar dan kedua lengan yang kuat bagai seekor banteng. Berpuluh-puluh tahun berlalu sejak lahirnya anak itu, fenomena kelahiran anak dengan tubuh dan lengan yang kuat sudah tidak menjadi keanehan lagi, kini hal itu menjadi wajar karena mereka menyebut anak yang di anugrahi kekuatan tubuh dan tangan dengan sebutan Hybrid (Hibrida). Mereka adalah gabungan dari tubuh manusia tetapi berpostur tegap, tinggi, dan memiliki kekuatan lebih dari manusia, mereka seperti tidak merasakan sakit ketika tertusuk, atau tertembak sekalipun, hebatnya lagi mereka memiliki sel yang dapat beregenarasi dengan cepat. Tetapi meskipun mereka makhluk terkuat di bumi tetap saja mereka memiliki kelemahan yaitu kemampuan intelegensi mereka sedikit kurang dari manusia biasa.
Quote:

anasabila memberi reputasi
1
1.5K
12


Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!

Stories from the Heart
32.3KThread•47.2KAnggota
Urutkan
Terlama


Komentar yang asik ya