afif44Avatar border
TS
afif44
Inilah Penampakan Perdana Si Unyil Dalam Bentuk Animasi 3D !


Akhirnya setelah penantian panjang, Perusahaan Umum Produksi Film Negara (Perum PFN) telah merilis trailer animasi 3D si Unyil, yang diberi judul: "Petualangan SI Unyil."

Trailer yang diunggah pada tanggal 25 februari 2016 ini, terwujud akibat kerjasama antara Perum PFN dan PT. Telkom Indonesia. Foto bentuk Nota Kesepahaman antara Perum PFN dan PT. Telkom, penulis dapatkan dari seorang pakar animasi, bernama Bambi Gunawan melalui akun facebooknya.

Dikutp dari kaorinusantara.or.id. Selain Telkom dan PFN, pihak lain yang terkait dengan produksi Petualangan Si Unyil di antaranya sejumlah rumah produksi animasi serta animator muda terbaik di Indonesia melalui AINAKI (Asosiasi Industri Animasi dan Konten Indonesia).

Dalam mewujudkan animasi 3D ini, PFN akan memproduksi serial lawas ini dalam bentuk animasi 3D dengan judul Petualangan Si Unyil dengan pembiayaan untuk musim pertamanya oleh pihak TELKOM. Animasi ini sendiri diproyeksikan akan menelan biaya 500 sampai 600 juta rupiah untuk setiap episodenya.

Untuk penayangannya, PFN sedang menjajaki kerjasama dengan beberapa stasiun televisi nasional. Targetnya, serial Petualangan Si Unyil bisa ditampilkan di TV Nasional. Untuk tahap awal, PFN sendiri telah memproyeksikan akan memproduksi sebanyak 13 episode untuk musim pertamanya di mana tiap-tiap episode akan berdurasi sebanyak 22 menit dan dibagi menjadi 2 cerita. Jika tidak ada halangan, maka serial ini akan memulai debutnya pada bulan Agustus 2016 mendatang.

Menurut Shelvy Arifin, Direktur Utama PFN, sudah beberapa TV tertarik. Targetnya, bisa tayang di TV nasional. Namun untuk tahap awal, animasi ini baru akan ditayangkan melalui televisi berbayar Usee TV yang terintegrasi dengan jaringan televisi satelit Telkom, IndiHome.

Dalam trailer berdurasi dua menit satu detik tersebut, memperlihatkan karakter si Unyil berbadan kurus dengan pembawaan yang sangat jenaka. Tentu saja, kali ini Unyil dapat lebih hidup dan bergerak bebas, tidak seperti pada boneka aslinya yang hanya digerakkan oleh kedua tangan. Lihat nih, lucu banget kan ya?



SUMBER

trailer:



Quote:
0
85.1K
665
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.