• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Antara Trit "Status Ricky Elson" dengan "Surat Terbuka Untuk Ricky Elson"

jondeppAvatar border
TS
jondepp
Antara Trit "Status Ricky Elson" dengan "Surat Terbuka Untuk Ricky Elson"





Quote:



terimakasih kaskus dan agan-agan yangkasih cendol sama abu gosoknya


Ane tergerak membuat Thread ini karena adannya thread "Mari Membaca Status Ricky Elson Pembuat Mobil Listrik Di Indonesia"dipenuhi oleh komentar yang pada umumnya menyalahkan Pemerintah terkait dengan mobil listrik tersebut. Bagi Agan dan sis yang udah membaca pasti tau isi dari semua komentar di trit ini.

Sehingga timbul sebuah thread untuk 'mengklarifikasi' isi dari thread tersebut yang mengaku sebagai pihak pemerintah tersebut dengan judul "Surat terbuka untuk ricky elson atas bacotannya!!". Begitupun dengan trit ini, bagi agan dan sist yang udah baca trit ini pasti udah tau apa maksud dari trit tersebut.

Hati TS tergerak untuk membuat thread ini karena seolah terdapat ketidak sepahaman antara kedua trit tersebut. menyedihkan sekali, entah apa yang salah dan kenapa bisa saling menyalahkan. Trit ini diharapkan bisa sebagai pandangan baru dan solusi. Jikapun tidak, TS mohon maaf atas segala kesalahan dalam trit ini tanpa mengurangi rasa hormat.

Spoiler for Siapa Ricky Elson?:


Spoiler for Hasil Karya Uda Ricky:


Ya kita semua sudah tau, kendala yang terjadi dengan hasil karya Uda Ricky yang membuat kita berkesimpulan bahwa beliau terlalu bersar untuk Indonesia, sepertinya Indonesia tidak siap dengan orang-orang seperti Uda Ricky. Sejarah mengatakan semua itu di mulai dari Bapak BJ. Habibie. Lalu apa pendapat yang saya tawarkan??

Spoiler for Pendapat Saya:


[SPOILER=Problem

1. Susah membangun perusahaan, dana, kelayakan operasi, ijin dan uji dari pemerintah
Ane setuju, membangun perusahaan susah. ane sendiri jujur belum pernah bikin perusahaan dengan skala industri yang ane sarankan tapi tidak ada yang tidak mungkin. jangan menyerah kepada keadaan. yang akan membangun perusahaan itu tentu bukan da ricky saja, beliau punya teman dan ada corporate consulting yang bisa membantu. saya ajukan satu nama orang hebat Sandiaga Uno. masih banyak nama orang hebat dibidang konsultan perusahaan untuk perusahaan kecil dan perusahaan yang akan pailit sekalipun. jujur dalam hal ini ane butuh pendapat suhu-suhu yang lebih detail di trit ini.

Bagaimana dengan uji kelayakan dari pemerintah dan sebagainya yang kadang kita ga mengerti?
Percayalah jika kita selalu pesimis dengan pemerintah, apa yang akan menjadi tujuan akan terasa berat. Berpikirlah dengan otak kanan. Ribet?? emang ribet, tapi susah susahpun kalau punya tujuan jelas dan kalau market menunggu hasilnya akan terbayar semua ribet, capek dan kesal itu. bahkan orang akan bilang Gila!! yaa orang yang mengawali sesuatu yang berbeda meskipun bertujuan baik akan selalu di ada halangan dari mereka yang tidak mengerti. Berpikirlah secara jauh kedepan bukan keadaan saat ini. Perubahan memang selalu menyakitkan. Nabi Muhammad pun hijrah penuh perjuangan luar biasa bahkan dari sahabat-sahabatnya. tinggalkan orang-orang yang memang tidak mengerti, setelah kuat barulah datangi mereka lagi. karena membuat orang mengerti tidak selalu dengan cara yang sama terhadap masing-masing orang.

2. Ada lagi pendapat, gimana mau bikin mobil listrik? listrik aja susah!!

Makanya turbin kincir angin adalah proyek elson motor yang pertama (saran). Seiring waktu berjalan elson motor akan mampu mengembangkan turbin-turbin pembangkit listik dalam bentuk lain. bisa jadi hal itu akan berkembang menjadi turbin dengan tenaga air atau panas bumi. tidak ada yang tidak mungkin, seiring waktu berjalan semua akan berkembang jika konsisten. bahkan pemerintah akan terbantu nantinya demi rakyat juga. PLN akan bekerja sama dengan Elson Motors. ga perlu lagi kita kerja sama dengan asing aseng hehe. Setelah itu mobil listrik bukanlah hal yang tidak mungkin untuk dimiliki masyarakat indonesia.

Sederhana, tapi butuh perjuangan dan keringat yang bercucuran. Ane bukan orang pintar, teknokrat atau ekonom. Ane hanya rakyat biasa yang berharap banyak pada Uda Ricky dan kawan-kawannya yang setia padanya. Semoga beliau selalu diberikan kemudahan dan kelapangan hati. Amiinnn [/SPOILER]

Quote:


emoticon-Shakehand2emoticon-I Love Indonesia emoticon-I Love Kaskus emoticon-Rate 5 Star


Spoiler for Komentar Terbaik:

Diubah oleh jondepp 10-07-2015 16:40
0
117.4K
882
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.1KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.