Portal Komik Indonesia! (Ayo Ikuti Perkembangan Komik Lokal! ) (UPDATED!)
TS
kupingkucing
Portal Komik Indonesia! (Ayo Ikuti Perkembangan Komik Lokal! ) (UPDATED!)
Quote:
Portal di mana kamu bisa dapatkan info dasar dan mendalam tentang komik Indonesia dan perkembangannya
Buat kamu yang komikus, pingin jadi komikus, penikmat komik, bahkan yang belum kenal dengan komik Indonesia, kamu sedang membaca thread yang tepat!
Semoga bisa dinikmati dan dihayati
NOTE
Quote:
Akhirnya update juga. Terimakasih untuk admin sudah mengepinkan thread ini, dan para kaskuser serta pecinta dan pencipta komik-komik dahsyat Indonesia. Semoga thread ini bisa menjadi portal terlengkap untuk mengenal dan mengikuti industri komik di Indonesia. (Banyak banget yang saya update loh bulan ini :3)
KOMIK INDONESIA 101
Quote:
Saat pertamakali thread ini ditulis (April 2015-an mungkin), di segmen ini saya menuliskan fakta-fakta seperti "komik Indonesia susah ditemukan di toko buku,"lalu juga , "penerbit sedikit menerima submisi komik karena kualitasnya yang kurang," dsb.
Kali ini, itu semua berubah. Karena kali ini kita sudah maju selangkah
Mungkin banyak yang belum tahu tentang komik Indonesia, padahal para komikus saat ini lagi gencar-gencarnya membuat sebuah mahakarya miliknya. Kenapa bisa begitu?
Banyak faktor yang memengaruhi, salah satunya penikmat komik yang lebih percaya pada kualitas komik luar ketimbang komik Indonesia. Seakan-akan komik Indonesia nggak sebagus komik luar. Well, itu tidak sepenuhnya benar, banyak banget sekarang komik Indonesia yang kualitasnya mengungguli komik luar.
Nah, dengan membaca thread ini, kalian bakal lebih mengenal komik Indonesia, dan mendukung para komikus bangsa!
Udah siap? Mari saya beritahu fakta-faktanya (shift + x untuk membuka semua spoiler)
1. Komik Indonesia itu Banyak, dan Mencar di Mana-Mana!
Quote:
Quote:
Quote:
Spoiler for Internet:
Quote:
Pada dasarnya sih, ada yang bisa dibaca online gratis, dipesan secara online, dan ada yang bisa didapatkan di toko buku.
Dan yang komik online sendiri pun masih terpencar di mana-mana. Ada yang di Line Webtoon, Facebook, Kaskus, Situs pribadi komikus, Ngomik.com dan portal komik lain, Instagram, dan lain-lain.
Tapi jangan khawatir, di bawah nanti akan ada segmen rekomendasi baca yang berisi komik-komik Indonesia, offline maupun online, dan bisa kamu lihat untuk lebih mengenal komik Indonesia
Komik Indonesia (udah gampang) Ditemuin di Toko Buku Loh!
Quote:
Quote:
Quote:
Spoiler for Toko buku:
Quote:
Udah nggak susah dicari sekarang. Bahkan, di toko buku besar seperti gramedia, biasanya ada satu rak sendiri yang berisi komik Indonesia.
Menurut saya, Re:ON dan Kosmik MOOK merupakan awal yang bagus untuk kalian memulai membaca komik Indonesia. Kedua judul di atas merupakan majalah kompilasi komik Indonesia yang kualitasnya jempolan.
Selain majalah kompilasi, ada juga komik-komik Indonesia yang diterbitkan di toko buku. Biasanya penerbitnya itu : koloni, CAB, bentang, m&c, atau Kosmik. Dan di bawah juga saya tulis kok rekomendasinya
3. Komik Indonesia Berkualitas Tinggi , Setara dengan Komik Luar Negeri
Quote:
Quote:
Quote:
Spoiler for luar negeri:
Quote:
Ini beneran. Ada beberapa komik Indonesia yang udah bisa dibandingin sama komik luar kualitasnya, contohnya Nusantaranger karya Nusantaranger Team (recommended banget), Wind Rider karya Is Yuniarto, Tawur karya C. Suryo di Re:ON, Manungsa karya Erfan Fajar dan Jaka Adi di Kosmik Mook, dan lain-lain.
Seperti biasa, komik-komik keren itu bisa kalian temukan nanti di segmen rekomendasi baca
4. Komikus Indonesia Tetap Berkarya Meski Pasar Komik Indonesia Belum Besar
Quote:
Quote:
Quote:
Spoiler for pasar:
Quote:
Kita patut ancungi jempol pada mereka yang terus berkarya, meskipun pasar di sini belum besar. Mereka tetap hidup dalam cita-citanya, sekaligus tanpa sadar membuka industri baru di Indonesia
(yang berarti membuka lapangan kerja baru serta membangun industri kreatif)
5. Sedikit yang Baca Bukan Karena Kualitasnya Kurang, tapi Karena Belum Banyak yang Tahu
Quote:
Quote:
Quote:
Quote:
Spoiler for banyak yg ga tau:
Quote:
Jujur, setelah melihat komik Indonesia dengan kualitas tinggi seperti H2O Reborn, Nusantaranger, Manungsa, saya bisa bilang komik Indonesia punya potensi yang sangat tinggi. Keren gila.
Pernah saya ngetes teman sekelas saya dengan nanya "Ada yang tahu Nusantaranger?", dan mereka semua nggak tahu :'(
Sangat disayangkan kalau komik-komik sekeren ini sedikit yang tahu...
6. Banyak Event-Eventnya, dan Banyak Komunitasnya!
Quote:
Quote:
Quote:
Spoiler for indonesia:
Quote:
Banyak banget komunitas komikus di Indonesia, biasanya per kota mesti ada sih, kayak Perakit Komik Malang, Komunitas Komik Bungkul Surabaya (KKBS), dan lain-lain. Coba deh ikutan komunitas di kotamu
Ada komunitas yang besarnya, yaitu K2GB, Komunitas Komikus Generasi baru, Mungkin kalau mau tanya-tanya tentang komunitas bisa hubungi link iniatau langsung join ke grup facebooknya di sini
Ada juga KMI, Komunitas Mangaka Indonesia, klik di sini untuk ke grup facebooknya. KMI ini komunitas yang termasuk besar di Indonesia, dan sangat aftif di grup facebooknya. Nggak cuma menggambar manga, kamu juga boleh kok ikutan berkarya lewat style yang lain di sana
Selain itu, banyak banget event-event komik yang bisa kamu hadiri. Ini bagus banget, untuk mendapat komik-komik ekslusif dan baru yang biasanya belum dirilis di toko buku, untuk mengenal sesama teman komikus dan kreator, atau untuk bertemu langsung dengan komikus dari komik favoritmu
Event-event ini contohnya : Pasar Komik Bandung, Popcon ASIA, ComicFestID, dan lain-lain.
Buat kamu yang hendak jadi komikus, kamu nggak perlu berjuang sendirian, karena di sekitar kita, banyak komiikus-komikus lain yang juga berkarya dan saling bantu. Ini yang menurut saya keren dan khas di industri komik Indonesia. Mereka semua sering 'berkolaborasi' (kayak youtuber gitu), ada yang crossover tokoh komiknya, ada yang dibikinin animasi dari komiknya, dsb. Keren deh, ini khas banget :'D
7. SEKARANG adalah saat yang tepat untuk jadi saksi kebangkitan komik Indonesia!
Quote:
Quote:
Quote:
Spoiler for indonesia:
Quote:
Udah gampang banget cari komik Indonesia, di tokobuku ada, di internet ada. Kualitasnya bagus, pula. Tinggal beli, baca, dan kalian sudah ikut berkontribusi dalam membangun industri kreatif baru di Indonesia : industri komik!
Jadi, yuk bagikan informasi ini kepada sesama, supaya komikus indonesia bisa makin semangat berkarya
CARA BERKONTRIBUSI UNTUK KOMIK INDONESIA
Quote:
1. Belikomik Indonesia
2. Beri komentar membangun dan apresiasi untuk komikus (di website / link komiknya)
3. Kamu komikus? Ikutan buat komik (tolong pakai nama asli-mu ya, jangan pakai nama jejepangan )
4. Kamu kreator, tapi bukan komikus? Bisa juga kolaborasi dengan komikus Indonesia(saling menguntungkan dan saling membangun kan, contohnya sekarang udah ada komik yang disertai soundtrack di bukunya)
5. Share info tentang komik Indonesia ke temen dan sosmed, share thread ini juga :3
6. Bookmark (ctrl + d) thread ini untuk mengikuti perkembangan komik Indonesia
7. Coba kunjungi event-event komik Indonesia
8. Mampir ke thread ini tiap bulan
PESAN PENULIS (PENTING!)
Quote:
Beberapa komik Indonesia jelas-jelas punya kualitas yang sangat baik. Mereka, komikus, jarang dilirik karena memang belum banyak yang tahu karya-karya mereka.
Bahkan, ada beberapa orang yang sudah tahu tentang komik Indonesia, tapi tidak mau membacanya, karena meremehkan kualitasnya dan masih punya paradigma "komik Indonesia nggak akan sebagus komik luar"
TOLONG,hilangkan mindset tersebut dari benak kita.
Mari kita dukung komikus Indonesia. Untuk kalian pembaca, illustrator, storywriter, komikus, dan pemerintah, mari kita sama-sama bahu membahu membangun industri komik Indonesia. Sekarang coba kamu lihat screenshot komik Indonesia di bawah ini :
Quote:
Quote:
Quote:
Nusantaranger (Sweta Kartika)
Quote:
Quote:
Anima Core (Aloysius Alfa)
Quote:
Quote:
Carakan (Alex Irzaqi)
Quote:
Quote:
Serat Wiramurti (Alex Irzaqi & Sweta Kartika)
Kalau komik Indonesia nggak didukung, kalian nggak akan bisa baca komik sekeren ini yang hasilnya dari jerih payah anak bangsa.
Sedangkan kalau kalian dukung, potensi anak bangsa bisa terus meningkat, bahkan lebih bagus lagi!
Karya-karya sebagus diatas inilah yang kita bisa harapkan, bukan?
Yang saya pribadi takutkan, bagaimana kalau potensi setinggi ini, jatuh ke tangan negara lain gara-gara kelalaian kita sendiri tidak mengapresiasi karya anak bangsa? Misal komikus-komikus seperti mereka pindah ke jepang, dan berkarya di sana?
(Setelah membaca Nusantaranger, secara subjektif saya bisa pastikan Mas Sweta Kartikadan Mbak Ines kalau pindah ke jepang karyanya bisa setara sama judul komik terkenal kayak One Piece dan Bleach. Seriusan.
Kalau udah kejadian, mau protes? Bisa jadi kayak kasus pencurian budaya di tahun silam. Protes doang, padahal itu juga salah kita nggak apresiasi mahakarya sebagus ini.
Nah kalau begitu, yuk share thread ini ke medsos kamu, dan mulailah apresiasi kerja keras para komikus tanah air!
NB
Quote:
1. Thread terus saya update
2. Punya komik yang mau di spotlight, atau tahu komik Indonesia yang keren? Reply aja thread ini
3. Kalau ada berita tentang perkomikan Indonesia, reply saja juga linknya :3
4. Kamu punya ulasan / artikel tentang komik Indonesia? Tulis juga di bawah :3
5. Kalau tahu judul komik bagus tapi belum ada di indeks? Tulis di bawah juga.
6. Punya saran, atau mau membantu memperbaiki / ikut menulis thread? Atau mungkin mau menyumbang gambar yang lebih bagus? PM ts
MAU TAHU CARA TERMUDAH MEMBANTU KOMIKUS TANAH AIR?
Spoiler for buka gan:
Quote:
Share thread ini
Reply juga kalau agan kaskuser ya
Kalau ada yang nanya apa itu komik indonesia, cara bacanya gimana, bilang aja : "Search Portal Komik Indonesia, klik link paling atas, yang kaskus"
Inget gan!
Quote:
Lihat Post di bawah untuk rekomendasi baca, monthly spotlight, dan lain-lain
Diubah oleh kupingkucing 19-09-2016 20:17
tata604 memberi reputasi
1
73.7K
Kutip
137
Balasan
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!