• Beranda
  • ...
  • Militer
  • Helikopter pakistan (Mi-17) jatuh, menewaskan 4 orang termasuk istri dubes RI

r3driverAvatar border
TS
r3driver
Helikopter pakistan (Mi-17) jatuh, menewaskan 4 orang termasuk istri dubes RI
Helikopter militer Pakistan yang membawa diplomat asing, jatuh di wilayah pegunungan sebelah utara negara tersebut. Dua pilot dan sedikitnya dua warga negara asing tewas dalam insiden ini.

Para diplomat asing ini hendak menghadiri peluncuran proyek pemerintah di wilayah Gilgit, yang ada di pegunungan utara Pakistan. Belum diketahui penyebab jatuhnya helikopter militer ini.

"Dua pilot dan dua sampai tiga warga asing tewas," tutur juru bicara militer Pakistan, Asim Bajwa dalam keterangannya via Twitter, seperti dilansir Reuters, Jumat (8/5/2015).

Bajwa menambahkan, sebanyak 13 orang lainnya berhasil selamat dari insiden tersebut, namun mereka mengalami luka-luka. "Berbagai macam jenis luka," sebutnya.

Namun Bajwa tidak menyebut lebih lanjut identitas warga asing yang tewas maupun asal kewarganegaraannya.

Secara terpisah, laporan media setempat menyebut, ada 11 warga negara asing dan enam warga Pakistan di dalam helikopter jenis MI-17 tersebut. Helikopter ini jatuh di dekat sekolah di kota Gilgit dan sempat terbakar.

Media lokal, The News Tribe menyebut helikopter ini menabrak sekolah saat akan mendarat. Namun laporan ini belum bisa dipastikan kebenarannya.

Sementara itu, dilaporkan juga bahwa Perdana Menteri Pakistan Nawaz Sharif juga mengunjungi Gilgit dengan pesawat terpisah, untuk menghadiri peluncuran dua proyek pemerintah.

detik.com

Taliban Mengklaim Tembak Jatuh Heli Pakistan yang Tewaskan Istri Dubes RI
Rita Uli Hutapea - detikNews


Islamabad, - Kelompok militan Taliban Pakistan mengklaim bertanggung jawab atas jatuhnya helikopter militer yang menewaskan enam orang, termasuk istri Duta Besar (Dubes) RI untuk Pakistan. Disebutkan bahwa target sebenarnya adalah Perdana Menteri (PM) Pakistan Nawaz Sharif.

"Helikopter tersebut ditembak jatuh oleh rudal antipesawat, yang menewaskan pilot-pilot dan banyak duta besar asing," ujar juru bicara Taliban Muhammad Khorasani dalam pernyataannya seperti dilansir AFP, Jumat (8/5/2015).

Belum ada tanggapan otoritas Pakistan atas klaim ini. Wilayah Gilgit-Baltistan di Pakistan utara, tempat heli tersebut jatuh, tidak dikenal sebagai basis kelompok militan Taliban.

Sebelumnya, kantor PM Sharif menyatakan, pesawat yang dinaikinya tengah dalam perjalanan menuju wilayah Gilgit saat heli militer tersebut jatuh. Namun pesawat langsung memutar kembali ke ibukota Islamabad begitu mendengar insiden tragis itu.

Militer Pakistan menyatakan, heli militer jenis MI-17 tersebut mengangkut 11 warga asing dan 6 warga Pakistan. Selain menewaskan istri Dubes RI, korban tewas termasuk Duta Besar Norwegia untuk Pakistan Leif Larsen, Dubes Filipina untuk Pakistan Domingo Lucenario Jr dan istri Dubes Malaysia.

Saat kejadian, para diplomat asing ini hendak menghadiri peluncuran proyek pemerintah di wilayah Gilgit, yang ada di pegunungan utara Pakistan. Acara ini juga tadinya akan dihadiri PM Sharif.

Media lokal memberitakan, rombongan PM Sharif termasuk para dubes tersebut terbagi menjadi tiga rombongan terpisah yang menggunakan tiga pesawat berbeda, termasuk heli nahas yang jatuh itu.

taliban mengaku bertanggung jawab atas penembakan helikopter militer pakistan yang menewaskan istri dubes RI



Turut berduka cita...

Kalo gak berkenan di closed aja mod
Diubah oleh r3driver 08-05-2015 10:46
tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
7.9K
60
Thread Digembok
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Militer
Militer
icon
19.9KThread6.8KAnggota
Terlama
Thread Digembok
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.