Quote:
Quote:
LUMPIA
Lumpia semarang adalah makanan semacam rollade yang berisi rebung, telur, dan daging ayam atau udang.Cita rasa lumpia semarang adalah perpaduan rasa antara Tionghoa dan Indonesia karena pertama kali dibuat oleh seorang keturunan Tionghoa yang menikah dengan orang Indonesia dan menetap di Semarang, Jawa Tengah.[rujukan?] Makanan ini mulai dijajakan dan dikenal di Semarang ketika pesta olahraga GANEFO diselenggarakan pada masa pemerintahan Presiden Soekarno.
Quote:
Quote:
WINGKO BABAT
Wingko Babad sering dianggap sebagai salah satu oleh oleh khas Semarang (meski aslinya bukan asli Semarang, karena berasal dari Babad – Jawa timur), makanan ini mirip kue bentuknya bulat pipih, dan rasanya legit, dan terbuat dari adonan ketan, gula pasir, kelapa, garam dan air yang dipanggang di atas arang dalam tungku. Meski penjual wingko banyak dijumpai di Kota Semarang ini, namum Wingko Babad Cap Kereta Api ini masih menjadi salah satu oleh oleh yang legendaris dan banyak pelancong yang toko di jalan Cendrawasih yang tak jauh dari Stasiun Tawang ini.
Quote:
Quote:
TAHU GIMBAL
Tahu Gimbal adalah makanan khas Kota Semarang. Makanan ini terdiri dari tahu goreng, rajangan kol mentah, lontong, taoge, telur, dan gimbal (udang yang digoreng dengan tepung) dan dicampur dengan bumbu kacang yang khas karena menggunakan petis udang. Beda dengan saus kacang untuk pecel Madiun yang agak kental. Saus bumbu kacang untuk tahu gimbal agak sedikit encer.
Adapun yang khas dari tahu gimbal adalah gimbal itu sendiri. Gimbal adalah semacam bakwan goreng yang berisi udang. Gimbal digoreng garing dengan perpaduan rasa yang pas antara gurih, manis dan pedas. Sama seperti tahu atau lontong, gimbal dipotong-potong kecil-kecil dengan gunting khusus. Di kota Semarang banyak sekali penjual tahu gimbal kalau malam di sepanjang Jalan Pahlawan, sekitar Taman KB, dan depan Masjid Baiturrahman Semarang .
Quote:
Quote:
BANDENG PRESTO
Bandeng presto adalah makanan khas Indonesia yang berasal dari daerah Juwana, Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Makanan ini dibuat dari ikan bandeng (Chanos chanos) yang dibumbui dengan bawang putih, kunyit dan garam. Meskipun pada awalnya berasal dari Juwana tetapi makanan ini populer di Semarang.Ikan bandeng ini kemudian dimasak pada alas daun pisang dengan cara presto. Presto adalah cara memasak dengan uap air yang bertekanan tinggi. Makanan yang dimasak dengan cara ini diletakkan dalam panci yang dapat dikunci dengan rapat. Air yang berada di dalam panci ini kemudian dipanaskan hingga mendidih. Uap air yang timbul akan memasak makanan yang berada di dalam panci ini. Karena ikan bandeng terkenal memiliki banyak duri, bandeng presto adalah makanan yang digemari karena dengan cara masak presto duri-duri ini menjadi sangat lunak.
Quote:
Quote:
NASI KUCING
Nasi kucing (atau dalam bahasa Jawa dikenal dengan "segå kucing") bukanlah suatu menu tertentu tetapi lebih pada cara penyajian nasi bungkus yang banyak ditemukan pada warung angkringan. Dinamakan "nasi kucing" karena disajikan dalam porsi yang (sangat) sedikit, seperti menu untuk pakan kucing. Nasi kucing adalah sebentuk nasi rames, dengan menu bermacam-macam: tempe kering, teri goreng, sambal goreng, babat, bandeng, usus, kepala atau cakar ayam serta sate telur puyuh.Nasi kucing dikenal di berbagai tempat di Jawa Tengah (termasuk Yogyakarta) dan sangat populer di kalangan mahasiswa.
Quote:
Quote:
TAHU PETIS
Tahu petis adalah jajanan khas kota Semarang berupa tahu goreng yang dimakan dengan petis (saus berwarna hitam kental yang biasanya terbuat dari udang) yang dioleskan/disisipkan di tengah-tengah tahu. Tahu goreng tersebut seperti tahu pong tapi rasanya tidak asin, yaitu berasal dari tahu putih yang digoreng sampai kecokelatan tanpa dibumbui apapun. Sedangkan petisnya berasa manis agak sedikit asin. Agar menggugah selera tahu petis biasanya dimakan dengan cabai rawit.Keistimewaan dan keunikan produk ini terletak pada bumbu petis berbahan dasar udang yang diracik dengan bumbu spesial sehingga menghasilkan petis udang siap saji yang bearoma harum dan tidak menyengat. Dipadu dengan tahu pong yang segar dan renyah sehingga menambah kelezatannya.
Quote:
Quote:
MIE KOPYOK
Mie kopyok adalah hidangan berbahan dasar mie yang dari Semarang. Dengan ciri khas irisan tetelan daging dan tambahan tahu dan kerupuk gendar diatasnya. Mie kopyok ini merupakan salah satu makanan khas kota Semarang yang susah ditemukan di tempat lain. Mie kopyok kebanyakan dijajakan dengan gerobak keliling dari kampung ke kampung.
Mie kopyok atau mie lontong ini juga disebut menyebutnya sebagai Mie Teng-teng karena penjualnya suka memukul piring dan berbunyi "Teng-teng-teng" sebagai tanda untuk memasarkan dagangannya.
Quote:
Quote:
GARANG ASEM
Garang Asem merupakan makanan tradisional khas Jawa Tengah.Garam asem adalah masakan olahan ayam berkuah santan yang dimasak menggunakan daun pisang dan didominasi oleh rasa asam dan pedas. Beberapa kota di provinsi Jawa Tengah memiliki makanan tradisional ini. Antara lain Semarang, Demak, Kudus, Pati, dan Pekalongan.
Garang asem biasa disajikan sebagai lauk pendamping nasi, ditambah dengan tusukan ayam asam manis, tempe goreng, dan perkedel.
Quote:
Quote:
SOTO BANGKONG
Soto Bangkong adalah salah satu dari rumah makan di Semarang yang menyajikan soto sebagai menu utamanya. Nama Bangkong diambil dari nama tempat rumah makan ini didirikan untuk pertama kali yaitu di perempatan Jl. A. Yani, Jl. M. T. Haryono dan Jl. Brigjen Katamso yang biasa disebut Bangkong. Dalam perkembangannya, Soto Bangkong tidak hanya ada di Semarang, karena telah membuka cabang di berbagai kota di Pulau Jawa.
Quote:
Quote:
ROTI GANJEL
Roti Ganjel Rel adalah roti khas Semarang. Meskipun berasal dari Semarang, roti ini jarang ditemui dan harus blusukan di Pasar Johar. Roti Ganjel Rel memang kurang dikenal dibandingkan roti lainnya karena teksturnya memang tidak lembut, sehingga agak alot dan sulit dikonsumsi. Tekstur Ganjel Rel yang agak alot ini menurut para ahli roti sangat baik bagi pencernaan. Roti ini merupakan salah satu oleh-oleh khas Semarang.
Roti ini berbentuk kotak dan berwarna coklat bertabur wijen, rasa roti ini ber cita rasa kayu manis. Teksturnya ulet dan padat dipadu dengan aroma coklat dan kayu manis yang nendang di lindah. Karena teksturnya yang ulet jika makan 2 potong saja sudah cukup mengenyangkan perut.
Ganjel rel atau yang biasa disebut kue gambang yang selalu menjadi rebutan masyarakat Kota Semarang saat perayaan Dugderan. Acara pembagian kue ganjel rel di tengah tradisi menjelang Ramadan menjadi acara yang dinanti warga. Ribuan warga bahkan rela berdesakkan untuk memperoleh kue tersebut, karena dipercaya mampu memperkuat diri ketika menjalankan ibadah puasa
Quote:
Original Posted By NoellaCarolynee►
di kantor ane yg terkenal dari semarang malah tahu baxo gan
ane tambahin gan,
ini bukan promosi ya gan
Quote:
Quote:
Minuman legen menjadi minuman khas berbuka puasa yang paling digemari di Semarang. Minuman yang disadap dari tangkur buah siwalan ini biasanya disajikan dengan es batu sebagai pelepas dahaga berbua puasa.Di Semarang,Untuk botol satu setengah liter harganya Rp 1000. Sementera harga buah siwalan hanya Rp 2000 per tangkur berisi 6 hingga 8 biji buah siwalan.
Quote:
Quote:
Di Semarang dikenal “Tauwa” atau “Wedang Tahu”. di Jakarta hidangan ini disebut dengan “Kembang Tahu”. Biasanya dijajakan pedagang keliling. Bentuknya seperti minuman berkuah rasa jahe, segar, hangat, dengan ‘puding tahu’ yang lembut. Pada pembuatan puding tahunya itu sebenarnya menggunakan cioko atau penggumpal.
Quote:
Quote:
[size="7"]GEMPOL
Es Gempol adalah minuman dari gempol/pleret, santan, dan gula cair. Kata gempol berarti adonan dari tepung beras yang dibentuk, lalu diwarnai dan akhirnya dikukus. Gempol disiram dengan santan dan gula, dan seringkali ditambah es.
Quote: