Food & Travel
Pencarian Tidak Ditemukan
KOMUNITAS
link has been copied
Pengumuman! Telah hadir KASKUS GPT: Fitur yang membantu Gan/Sis menulis thread dengan Cepat. Daftar Beta Tester
9996
KASKUS
51
244
https://www.kaskus.co.id/thread/000000000000000001329448/tips-memilih-tenda
diambil dari milis highcamp Dewasa ini di Indonesia banyak sekali beredar tenda-tenda entah itu dijual secara perseorangan dan dijual di toko-toko outdoor, rata-rata dengan konstrusi dome tent atau pengembangan dari tunnel tent dan single hope tent. Namun dari semua tenda yang dijual dipasaran dewasa ini sebenarnya tidak semuanya cocok dipakai untuk mendaki gunung, ada tenda yang hanya cocok dipak
Lapor Hansip
08-01-2009 12:10

Tips memilih tenda

diambil dari milis highcamp

Dewasa ini di Indonesia banyak sekali beredar tenda-tenda entah itu
dijual secara perseorangan dan dijual di toko-toko outdoor, rata-rata
dengan konstrusi dome tent atau pengembangan dari tunnel tent dan
single hope tent. Namun dari semua tenda yang dijual dipasaran dewasa
ini sebenarnya tidak semuanya cocok dipakai untuk mendaki gunung, ada
tenda yang hanya cocok dipakai camping di kaki gunung atau bahkan
cocok hanya dipakai untuk camping di halaman belakang rumah.

Nah bagaimana mengetahui ciri-ciri tenda yang cocok untuk mendaki
gunung? berikut mudah-mudahan tips ini bisa membantu teman-teman
dalam memilih tenda yang cocok untuk pendakian gunung.

01- Tinggi Tenda
Tenda untuk pendakian gunung cenderung konstruksinya lebih rendah
dari pada tenda untuk camping, ini dikarenakan untuk lebih tahan
terhadap tiupan angin yang lebih kencang didaerah ketinggian gunung
ketimbang lokasi camping yang berada lebih rendah di kaki gunung.
Pilihlah tenda yang lebih rendah konstruksinya.

02- Bahan tenda
Perhatikan bahan tenda pilihlah yang dari nylon jangan pilih tenda
yang terbuat dari kain katun bahan
bagian dalamnya (inner) terbuat dari katun, jika tenda ini dipakai
digunung yang tinggi yang bersuhu lembab akan sangat dingin sekali,
tenda ini tidak bisa memberikan isolasi yang baik bagi penghuninya.
Tenda dengan bahan jenis ini hanya cocok dipakai untuk camping.

03- Lembar Flysheet
Tenda untuk pendakian gunung harus mempunyai lembar flysheet nya,
kecuali tenda yang single tent yang terbuat dari bahan breathable
garmen yang bisa menahan air tapi kondensasi dalam tenda bisa keluar.
seperti tenda keluaran merek Bibler akan tetapi harga tenda dengan
bahan jenis seperti ini mahal sekali, dan kebanyakan tenda Bibler ini
dipakainya di gunung-gunung tinggi bersalju. Di Indonesia banyak
sekali tenda camping yang dijual tenda ini umumnya tidak memiliki
flysheet, kalaupun ada pendek sekali bahkan cenderung hanya seperti
hiasan, seperti misalnya tenda merek bestway yang banyak dijual di
beberapa toko di jakarta. Flysheet sangat berguna untuk melindungi
tenda bagian dalam dari hujan, flysheet yang bagus adalah yang
menutup tenda hingga kebawahnya. Hindari memakai tenda camping yang
tidak mempunyai flysheet karena sewaktu dipakai di gunung dengan
cuaca yang lembab saja tenda tersebut cenderung bagian dalamnya akan
menjadi lembab dan sangat buruk untuk kesehatan pendaki didalamnya.

04- Jarak flysheet dan bagian dalam tenda
Perhatikan juga jarak antara flysheet dan diding tenda, jarak yang
bagus adalah satu jengkal karena dengan begitu bagian dalam tenda
tidak menempel dengan flysheet dan jika hujan lebat bagian dalam
tenda tidak ikut basah oleh flysheet, yang bisa menyebabkan kebocoran
juga, jarak yang bagus antara flysheet dan bagian dalam tenda akan
memungkinkan uap kondensasi dari dalam tenda hilng tertiup angin
sehingga tidak tertampung di bagian dalam flysheet yang water proof,
Jika tertampung dibagian dalam flysheet akan berubah menjadi titik
air dan kembali jatuh kebagian dalam tenda. Kadan inilah yang kita
sangka tenda bocor sewaktu hujan, padahal tendanya tidak bocor atau
bolong sama sekali.

05- Guylines atau tali pengencang
tenda pendakian gunung pasti akan mempunyai tali-tali pengencang
dibagian tertentu yang berguna untuk ketahanan tenda dalam menghadapi
angin di gunung. tali-tali ini umumnya oleh pabrik tenda ditempatkan
pada titik-titik frame konstruksi tenda yang berguna memberikan
kekuatan tambahan pda frame agar tidak patah.

06- ruang penyimpanan
Teras atau istilah kerennya vestibule tenda, adalah bonus istimewa
untuk tenda pendakian gunung, karena selain bisa dijadikan tempat
penyimpanan barang, vestibule bisa dijadikan dapur saat cuaca jelek
dan tidak memungkinkan untuk memasak di luar tenda.

Itulah enam titik penting yang perlu kita perhatikan saat memilih
tenda untuk kegiatan pendakian gunung. mengenai hal lainnya
tergantung selera dan type gunung yang akan kita daki.
profile-picture
profile-picture
nona212 dan tata604 memberi reputasi
2
Tampilkan isi Thread
icon-close-thread
Thread sudah digembok
outdoor-adventure--nature-clubs
Outdoor Adventure & Nature Clubs
2.9K Anggota • 2.8K Threads
Halaman 481 dari 503
Tips memilih tenda
12-01-2015 14:49
Quote:Original Posted By kernellinux


Monggo cek tautan berikut :

http://shop.consina-adventure.com/store-location



permisi gan kalau tenda cosina summertime ada yg kapasitas 3-4?
0 0
0
Tips memilih tenda
12-01-2015 15:01
Quote:Original Posted By usupsuparma



permisi gan kalau tenda cosina summertime ada yg kapasitas 3-4?


Setahu saia Consina Summertime itu kapasitas 2p, 3p empet-empetan banget emoticon-Big Grin
0 0
0
Tips memilih tenda
12-01-2015 15:08
Quote:Original Posted By brana421


tadi saya coba tanya lebih detail tentang bahan ripstop itu, sellernya bilang klo bahan yg dia jual gak ada spesifikasi detailnya, cuma ada tipenya aja "ripstop balon".

jadi gak tau PU-nya berapa



Ya pasti gatau lah gan' dia cuma bs produksi aja mengenai bahan belum dipahami, ygbpenting bagi produsen home industri waterproof..
0 0
0
Tips memilih tenda
12-01-2015 15:22

Consina Trallight 2p

Berikut ada penampakan flysheet dan floor dari Consina Traillight 2p pas saia mampir ke toko Consina.

Tips memilih tenda
Berat 2.47kg kain flysheet kuning ripstop

Tips memilih tenda
Bagian dalam kain flysheet

Tips memilih tenda
Seal kain flysheet

Tips memilih tenda
Kain floornya

Untuk review, belom bisa review. Kalau ada yang mau beliin boleh deh saia reviewkan.
0 0
0
Tips memilih tenda
12-01-2015 15:26
Quote:Original Posted By kernellinux
Berikut ada penampakan flysheet dan floor dari Consina Traillight 2p pas saia mampir ke toko Consina.

Tips memilih tenda
Berat 2.47kg kain flysheet kuning ripstop

Tips memilih tenda
Bagian dalam kain flysheet

Tips memilih tenda
Seal kain flysheet

Tips memilih tenda
Kain floornya

Untuk review, belom bisa review. Kalau ada yang mau beliin boleh deh saia reviewkan.


aih timbangan ituuuh...
#gagalfokus
0 0
0
Tips memilih tenda
12-01-2015 15:35
Quote:Original Posted By setanmartabak


aih timbangan ituuuh...
#gagalfokus


emoticon-Ngakak (S)

Btw, dipaketnya ada frame alumunium, pasak (L non alu mirip pasak Consina Summertime), panduan 1 lembar dan tali guyline biasa.

Untuk jendela plastik buat ngintip ternyata dijahit, jadi kemungkinan mengurangi kejadian jendela plastik tetiba lepas seperti tenda MHW sama Marmot tetangga emoticon-Ngakak (S)
Diubah oleh kernellinux
0 0
0
Tips memilih tenda
12-01-2015 17:14
Quote:Original Posted By kernellinux


emoticon-Ngakak (S)

Btw, dipaketnya ada frame alumunium, pasak (L non alu mirip pasak Consina Summertime), panduan 1 lembar dan tali guyline biasa.

Untuk jendela plastik buat ngintip ternyata dijahit, jadi kemungkinan mengurangi kejadian jendela plastik tetiba lepas seperti tenda MHW sama Marmot tetangga emoticon-Ngakak (S)


tambahan lagi.. yg buat jendela plastiknya tibatiba lepas: REI (seattle) punya temen ane juga gitu, pas dipasang tau2 jendela plastiknya gak mau ikut dpasang emoticon-Ngakak (S) akhirnya dplester pake solatip ajah
0 0
0
Tips memilih tenda
12-01-2015 21:57
Quote:Original Posted By sukarman


konfirmasi langsung aja ke yg punya merk om dia juga ngaskus ko emoticon-I Love Indonesia (S)

kalau perlu no. tlp nya pm sy emoticon-I Love Indonesia (S)


trims infonya kang, saya juga lagi nunggu jawaban dari admin FB MM emoticon-Cendol (S)

* Update : barusan udah dapet jawaban dari admin FB MM bahwa ukuran packing 15cm x 49cm emoticon-Kiss (S)emoticon-Kiss (S)
Diubah oleh TresnoPram
0 0
0
Tips memilih tenda
12-01-2015 22:08
Quote:Original Posted By brana421


tadi saya coba tanya lebih detail tentang bahan ripstop itu, sellernya bilang klo bahan yg dia jual gak ada spesifikasi detailnya, cuma ada tipenya aja "ripstop balon".

jadi gak tau PU-nya berapa



mau bisnis bikin tenda brohh?

emoticon-Big Grin
0 0
0
Tips memilih tenda
12-01-2015 23:31
Quote:Original Posted By kernellinux


Setahu saia Consina Summertime itu kapasitas 2p, 3p empet-empetan banget emoticon-Big Grin


pernah consina summertime dimasukin 4 orang dan hasilnya ane miring2 tidurnya emoticon-Big Grin
0 0
0
Tips memilih tenda
13-01-2015 03:47
Quote:Original Posted By amagipark
pernah consina summertime dimasukin 4 orang dan hasilnya ane miring2 tidurnya emoticon-Big Grin


tidur pindang emoticon-Ngakak (S)
0 0
0
Tips memilih tenda
13-01-2015 11:40
Quote:Original Posted By pinguin_tropis


mau bisnis bikin tenda brohh?

emoticon-Big Grin

mau gantiin bahan yg udah gak layak Jal...emoticon-Malu
Diubah oleh brana421
0 0
0
Tips memilih tenda
13-01-2015 18:46
Ijin bertanya...sy rencana nyari eh mau beli tenda dgn budget 1jt utk daki oke di gunung indonesia.muat 4 org...tapi jg punya rencana pengin buat/pesen.pertanyaan sy
1. Budget 1 jt utk 4 org yg gak berat beli tenda apa?
2. Klau mau pesan tenda dgn desain sendiri di mana ya?
Mhn info tks.
0 0
0
Tips memilih tenda
13-01-2015 19:35
Quote:Original Posted By butpack01
Ijin bertanya...sy rencana nyari eh mau beli tenda dgn budget 1jt utk daki oke di gunung indonesia.muat 4 org...tapi jg punya rencana pengin buat/pesen.pertanyaan sy
1. Budget 1 jt utk 4 org yg gak berat beli tenda apa?
2. Klau mau pesan tenda dgn desain sendiri di mana ya?
Mhn info tks.

budget 1 juta klo di lebihin dikit dah dpt lafuma summertime (klo berat gk jd masalah loh ya emoticon-Big Grin )
klo kgk d bawahnya msh ada tenda tenda great outdoor atau consina magnum emoticon-Big Grin
klo mau mesen tenda coba cari ID pesbuk khyber pass klo ndak salah kata temen saya dia bisa bikinin tenda emoticon-Big Grin
0 0
0
Tips memilih tenda
13-01-2015 19:38
Quote:Original Posted By panjia8

budget 1 juta klo di lebihin dikit dah dpt lafuma summertime (klo berat gk jd masalah loh ya emoticon-Big Grin )
klo kgk d bawahnya msh ada tenda tenda great outdoor atau consina magnum emoticon-Big Grin
klo mau mesen tenda coba cari ID pesbuk khyber pass klo ndak salah kata temen saya dia bisa bikinin tenda emoticon-Big Grin


Makasih info nya..sy cek TKP dulu ah..
0 0
0
Tips memilih tenda
14-01-2015 14:11
misi sesepuh apakah ada ripiu tenda ini,, katanya 4S,,
Tips memilih tenda
foto
Diubah oleh mamobp87
0 0
0
Tips memilih tenda
14-01-2015 15:14
Quote:Original Posted By mamobp87
misi sesepuh apakah ada ripiu tenda ini,, katanya 4S,,
Tips memilih tenda
foto


Bagus gan emoticon-Embarrassment
Warna putih, nyaru di salju enak buat ngumpet

emoticon-Embarrassment
0 0
0
Tips memilih tenda
14-01-2015 16:45
Quote:Original Posted By mamobp87
misi sesepuh apakah ada ripiu tenda ini,, katanya 4S,,
[/SPOILER]


4S jaring semua inernya ? siap2 sb yg ampuh galau gituemoticon-I Love Indonesia (S)
0 0
0
Tips memilih tenda
14-01-2015 18:10
Quote:Original Posted By sukarman


4S jaring semua inernya ? siap2 sb yg ampuh galau gituemoticon-I Love Indonesia (S)

keamrin temen yg makai sih katanya kedinginan di dalam pdhl udah 3orng,
Quote:Original Posted By kernellinux


Bagus gan emoticon-Embarrassment
Warna putih, nyaru di salju enak buat ngumpet
emoticon-Embarrassment

pernah nyoba om pan tenda ini. salju,, emoticon-Ngakak PUTIHemoticon-Ngakak
ini foto antara heywolf ama luxe habitant terkesan antara bapak sama mbok heheheemoticon-Ngakak
Diubah oleh mamobp87
0 0
0
Tips memilih tenda
14-01-2015 19:13
ane mau nanya dong abang abang, udah ada yang pernah pake tenda hanlu kapasitas 2 orang?
lagi nyari buat 2 orang nih, tadinya mau ambil storm 2 tapi pas lihat spek dari hanlu bikin geger spesifikasinya..

mohon infonya dong..
0 0
0
Halaman 481 dari 503
icon-hot-thread
Hot Threads
Copyright © 2023, Kaskus Networks, PT Darta Media Indonesia